Jika bicara tentang BTS, tidak terlepas dari Kim Namjoon atau RM. Setelah 8 tahun debut, terjadi banyak perubahan pada diri dan juga gaya fashionnya.
Pria kelahiran tahun 1994 ini memilih nama RM atau Rap Monster sebagai nama panggungnya. Bukan tanpa alasan, karena dia adalah salah satu rap line yang kuat.
Akhir-akhir ini, RM sedang jadi pencuri perhatian lantaran badannya yang semakin berotot dan juga pilihan fashionnya yang menunjangnya menjadi menarik.
Dari 2013 sampai 2021, Popmama.com akan membagikan seperti apa perubahan gaya fashion dari RM BTS.
1. Memulai debut dengan rambut mohawk
pinterest.com, imdb.com
Di awal debut, BTS memang memfokuskan jenis musik hip-hop sehingga berpengaruh pada penampilan mereka juga.
RM cukup maksimal dengan memilih rambut mohawk dengan skin di kiri dan kanannya. Bahkan saat Namjoon melakukan wawancara flasback, ia pernah menyebut rambutnya seperti 'sushi salmon'.
Tak lupa pakaian dengan warna senada serta perhiasan bling-bling khas rapper. Badannya juga masih terlihat cukup kurang berisi di sini.
Satu lagi, ia senang sekali mengenakan kacamata hitam dengan frame besar!
2. Memilih warna rambut yang mencolok
pinterest.com, instagram.com/bts.bighitofficial
Di tahun 2014, rambut mohawk masih melekat pada RM namun yang membedakannya adalah pilihan warna rambut. Seperti yang dipilihnya untuk acara MAMA.
Ia tampil menonjol dengan rambut berwarna merah dengan outfit berwarna sejenis. Tidak berlebihan, malah penampilannya jadi lebih menonjol.
Di kesempatan lain, ia memilih warna kuning muda yang terang. Tentu dengan potongan rambut yang skin di kiri dan kanannya.
3. Rambut pink dan RM
pinterest.com, instagram.com/bts.bighitofficial
Setahun setelahnya, pria kelahiran 1994 itu menjajal warna yang cukup mengejutkan yaitu pink. Tak menurunkan maskulinitasnya, ia bisa tampil tetap macho dengan jaket kulit dan celana slim fit yang cocok.
Di tahun 2015, ia banyak tampil dengan pakaian berwarna hitam, menyesuaikan dengan rambutnya yang cukup menarik perhatian.
Suatu kali, RM pernah mengatakan bahwa tidak akan tampil kembali dengan rambut pink. Tapi nyatanya, ia kembali mengecat pink rambutnya saat merilis lagu "Butter".
Editors' Pick
4. Jas dan kemeja yang selalu pas untuk Namjoon
pinterest.com
Pelantun lagu "Seoul" ini selalu melelehkan hati banyak perempuan saat mengenakan setelan jas lengkap, atau outer jas. Ia pernah terlihat menggunakan outer jas dengan inner kaus, serta kolar dari bahan.
Di tahun 2016, BTS mulai menarik perhatian baik dari dalam maupun luar negeri. Tak heran jika banyak momen di mana mereka melewati karpet merah dan berpenampilan formal. Di sinilah pesona RM kembali bersinar!
5. Di luar panggung, penampilannya santai
pinterest.com
Kesehariannya, Namjoon adalah pria yang sederhana dan cenderung senang menghabiskan waktu di alam. Hal ini terlihat dari cara berpakaiannya yang santai dan sedap dipandang.
Tahun 2017, RM masih sering terlihat mengganti warna rambut namun untuk gayanya, masih mirip. Sementara cara berpakaiannya kebanyakan menggunakan outer untuk keseharian.
6. Makin dewasa dengan kacamata
Dispatch.com, pinterest.com
Di 2018, BTS mengeluarkan album Love Yourself: Tear yang meledak di pasaran. Bahkan Presiden Korea Selatan Moon Jae-in menyampaikan ucapan selamatnya di sosial media.
Semakin melejit, semakin dewasa juga para anggotanya. Hal ini juga terlihat dari cara berpakaian RM. Apalagi jika dirinya menggunakan kacamata di acara Golden Disk Awards dan Popular Culture and Art Awards.
7. RM dengan penampilan machonya
pinterest.com
RM terlihat cukup banyak memiliki gaya berpakaian di tahun 2019. Ia pernah tampil dengan kostum baby shark di Muster tahun ini.
Namun terlihat fierce dalam pemotretan dengan media Korea, Dispatch untuk keperluan video klip "Fake Love".
Di kesempatan lain, ia bisa begitu santai menggunakan kemeja flanel kotak-kotak, atau tak masalah menggunakan bando flower wreath saat sesi tanda tangan dengan fans.
8. Berbadan semakin tegap, ia sering mengenakan jas dan jaket
pinterest.com
Dalam penampilannya di tahun 2020, RM terlihat semakin tegap. Hal ini ditambahkan dengan pilihan pakaiannya yang banyak mengenakan jas atau jaket. Keduanya menambah kesan gagah.
Dalam penampilan di MMA awal tahun 2020, terlihat RM mengenakan sweater sebagai inner dan jaket coklat di bagian luar. Tambahan kacamata frame tipis membuatnya sangat cocok mengenakan gaya professor look.
9. Back to 80's
Pinterest.com
Sesuai dengan tema album di tahun 2021, gaya mereka banyak mengarah ke retro. Setelah sebelumnya meluncurkan "Dynamite" yang sangat 90'an, kini hadir dengan "Butter" yang tak kalah retro.
Meski begitu, penampilan RM tetap memukau, meski kembali mengecat rambut berwarna pink. Yang terbaru, RM mengecat rambutnya menjadi warna biru.
Itu dia transformasi gaya fashion dari RM, sang leader dari BTS. Bisa dicontek deh untuk Papa!