Harus Dihindari! Ini 6 Penyebab yang Buat Bibir Hitam

Kebiasaan ini akan membuat bibir berwarna gelap dan tampilan lipstick favorit kamu akan berkurang

12 Mei 2021

Harus Dihindari Ini 6 Penyebab Buat Bibir Hitam
Freepik/wirestock

Beberapa kebiasaan kamu ternyata mempengaruhi kesehatan tubuh, termasuk bibir.

Tidak semudah kulit yang lain, jika bibir menghitam akan lebih susah mengembalikannya seperti semula. Banyak yang tidak sadar beberapa kebiasaannya ternyata berpengaruh pada penghitaman bibir. 

Agar tidak makin hitam, ada beberapa penyebab yang sebaiknya kamu ketahui. Berikut ini, Popmama.com ulas penyebab dan kebiasaan yang bisa membuat bibir kamu jadi hitam. 

1. Tidak melindungi bibir dari paparan sinar matahari

1. Tidak melindungi bibir dari paparan sinar matahari
Pixabay/Caludio_scott

Saat ini, banyak produk bibir yang sudah termasuk dengan perlindungan dari UVA dan UVB seperti lipstik atau lipbalm. Pastikan untuk memilih yang memiliki perlindungan tersebut karena jika tidak, bisa membuat bibir makin hitam. 

Saat kulit terlalu sering dan lama terpapar sinar matahari, maka produksi melaninnya bisa terlalu banyak. Efeknya, warna kulit, termasuk bibir jadi lebih gelap. 

Untuk kamu yang banyak menghabiskan kegiatan di luar ruangan, mulai biasakan memilih produk bibir yang mengandung SPF, ya!

2. Terlalu sering dehidrasi

2. Terlalu sering dehidrasi
alighahary.ca

Tidak semua orang sadar bahwa dirinya sedang mengalami dehidrasi. Namun beberapa tanda yang bisa dirasakan adalah jarang buang air kecil dan bibir terasa kering dan pecah-pecah. 

Jika sering dilakukan, maka bisa membuat bibir tidak sehat dan berubah warna jadi lebih gelap.

Beberapa pemicu dehidrasi adalah jarang minum saat berada di ruang ber-AC, terlalu banyak mengonsumsi kafein, dan malas minum air putih. 

Editors' Pick

3. Tidak memerhatikan kandungan lipstik

3. Tidak memerhatikan kandungan lipstik
Pexels.com/Kaboompics

Bagi sebagian perempuan, lipstik adalah hal wajib yang tak bisa dilewatkan untuk digunakan setiap hari. Sayangnya, penggunaan lipstik secara rutin bisa membuat bibir menjadi hitam, jika lipstiknya mengandung bahan yang tidak aman. .

Sebaiknya kamu memerhatikan kandungan lipstik yang dipilih. Usahakan tidak memilih yang mengandung isopalmityl diglyceryl sebacate, asam ricinoleic, dan asam lemak dipentaerythritol dan tar batubara. 

Ini dikarenakan, kandungan tersebut bisa menyebabkan reaksi alergi di bibir. Di mana bisa berakhir bibir menjadi lebih hitam dan kusam. 

4. Malas membersihkan sisa lipstik

4. Malas membersihkan sisa lipstik
Freepik/cookie_studio

Saat membersihkan wajah setelah beraktivitas seharian, jangan lupa membersihkan sisa lipstik di bibir juga. Kandungan yang ada di dalam lipstik akan menumpuk semalaman sehingga kulit bibir sulit bernafas dengan lega. 

Hasilnya, bibir menjadi tidak sehat seperti kering dan pecah-pecah. Selain itu, bibir juga bisa menghitam jika ini jadi kebiasaan. 

5. Terlalu sering merokok

5. Terlalu sering merokok
Freepik/Gelpi

Merokok tak hanya buruk untuk kesehatan paru-paru, namun juga berpengaruh buruk pada bibir. Nikotin dan benzpyrene dalam rokok tembakau bisa meningkatkan produksi melanin di kulit. 

Hasilnya, bibir jadi lebih mudah kering dan menjadi lebih gelap. Semakin sering merokok, semakin gelap bibir kamu. Hati-hati, ya!

6. Cara mencerahkan bibir yang menghitam

6. Cara mencerahkan bibir menghitam
Freepik/diana.grytsku

Meski pada dasarnya mencerahkan bibir yang menghitam tidaklah mudah dan tidak bisa singkat, namun bukan berarti mustahil. Masih ada cara mencerahkan bibir hitam yaitu dengan rutin melakukan scrub bibir. 

Oleskan lemon, dan jeruk nipis pada bibir secara rutin setidaknya selama satu bulan. Satu lagi, oleskan juga gel lidah buaya setiap hari dan bilas dengan menggunaan air hangat saat sudah kering. 

Itulah beberapa penyebab dan bagaimana cara mengatasi bibir yang menghitam. Hindari kebiasaan buruknya, ya!

Baca juga:

The Latest