10 Rekomendasi Sunscreen SPF 50 yang Sudah Uji Lab

Kandungannya tidak diragukan lagi, Ma

22 Agustus 2023

10 Rekomendasi Sunscreen SPF 50 Sudah Uji Lab
Pexels/Armin Rimoldi:

Klaim sunscreen yang memiliki SPF tinggi namun ternyata hanya mengandung 2 SPF menimbulkan trust issue semua orang. Ini daftar rekomendasi sunscreen dengan SPF 50 yang sudah melakukan uji lab. 

Setelah terungkap adanya sunscreen yang hanya mengandung SPF 2, banyak orang yang harus mengecek ulang apakah sunscreennya memiliki kandungan yang sesuai dengan yang ditulis di label. Hal ini berpengaruh juga pada para brand skincare. 

Berbagai brand melakukan uji lab mengenai kandungan sunscreennya dan beramai-ramai memamerkan hasil uji lab. 

Dirangkum Popmama.com inilah rekomendasi sunscreen dengan kandungan SPF 50 yang sudah dilakukan uji lab. 

1. Avoskin Your Skin Bae Shield of Sun Essence

1. Avoskin Your Skin Bae Shield of Sun Essence
avoskinbeauty.com

Ini salah satu sunscreen yang jadi perhatian oleh salah satu beauty konten kreator saat melakukan uji lab kepada beberapa produk sunscreen. Produk yang satu ini diklaim memiliki SPF 50 dan PA++++. 

Berdasarkan hasil uji lab, sunscreen ini memiliki SPF yang lebih tinggi dari klaim yaitu sebesar 60,1. Sunscreen yang mengandung chamomile flower extract dan allantoin ini diformulasikan untuk melindungi kulit dari sinar matahari sekaligus membantu melembapkan, menenangkan kulit dan menjaga kulit tetap cerah.

Harga Rp 127.000

2. BASE Ultra Soothe Natural Sunscreen

2. BASE Ultra Soothe Natural Sunscreen
base.co.id

Skincare berbahan natural dan aman untuk semua kalangan ini juga memiliki sunscreen. Diklaim natural, sunscreen ini bisa juga menenangkan kulit yang sedang iritasi. 

Produk ini diklaim memiliki SPF 50 dan PA++ dan setelah dilakukan uji lab, hasilnya mengandung SPF 52. 

Sunscreen ini juga diklaim vegan, cruelty-free, bebas SLS, phthalates, paraben, pewangi artifisial dan pewarna artifisial. Aman banget, Ma. 

Harga Rp 143.650

3. Dear Me Beauty Acne Care Sunscreen Gel

3. Dear Me Beauty Acne Care Sunscreen Gel
dearmebeauty.com

Untuk Mama yang sudah cocok banget dengan sunscreen ini karena memiliki wajah yang acne prone, maka bisa bernapas lega. Sunscreen ini memiliki nilai uji SPF sebesar 53 dan PA++++ yang sesuai klaim. 

Meski sebenarnya, klaimnya adalah memiliki SPF sebesar 50. Tak masalah, ya?

Sunscreen yang memiliki cooling sensation ini bertekstur ringan dan mengandung 1% succinic acid yang dikatakan bisa membantu perawatan kulit berjerawat. Sst, sunscreen ini juga ramah lingkungan, lho. 

Harga Rp 89.000

4. Peterson's Lab Sunscreen Ultimate UV Defense Sunscreen

4. Peterson's Lab Sunscreen Ultimate UV Defense Sunscreen
instagram.com/petersonslab.skin

Selanjutnya ada produk dari Peterson's Lab yaitu Peterson Lab Sunscreen Ultimate UV Defense Sunscreen. Dalam produk, dituliskan kalau produk ini mengandung SPF 50 dan PA++++. 

Setelah dilakukan uji lab, sunscreen ini mengandung SPF 53. Lebih tinggi, ya!

Sunscreen yang jadi favorit banyak orang ini merupakan hybrid sunscreen yang memiliki tekstur watery sehingga terasa seperti mengenakan pelembap saja. Satu lagi, sunscreen ini juga water resistant dan tidak meninggalkan white cast!

Editors' Pick

5. Somethic Holyshield UV Watery

5. Somethic Holyshield UV Watery
somethic.com

Mirip dengan milik Avoskin, ada juga sunscreen dari Somethic yang hasil uji labnya memiliki kandungan SPF yang lebih tinggi dari yang tertera. Dalam kemasan, produk ini dikatakan mengandung SPF 50. 

Nah, dari hasil uji lab yang dibagikan, terbukti kalau produk ini mengandung SPF sebesar 64,3. Cocok untuk Mama yang memang sering terpapar sinar matahari, nih. 

Sunscreen ini memiliki popularitas yang baik di kalangan pencinta skincare, lho. teksturnya yang seperti gel terasa ringan di kulit, mudah terserap dan mudah blend dengan foundation atau cushion. 

Harga mulai dari Rp23.000

6. Skin Game Daily Cloud Sunscreen

6. Skin Game Daily Cloud Sunscreen
skingameofficial.com

Selanjutnya ada produk dari Skin Game. Sunscreen yang cocok untuk kulit berminyak ini memiliki tekstur yang seperti krim namun sangat mudah untuk di-blend. 

Sunscreen ini dikatakan mengandung SPF 50 dan PA+++. Dari hasil uji in Vivo dan in Vitro, produk ini ternyata mengandung SPF 54,8. Sedangkan untuk PA+++ sesuai dengan apa yang di kemasan.

Harga Rp188.000

7. The Originote Ceramella Serum Sunscreen

7. The Originote Ceramella Serum Sunscreen
lazada.com

Satu lagi sunscreen serum yang bisa dipilih karena mengandung SPF yang sesuai dengan klaimnya adalah dari The Originote. Produk ini diklaim mengandung SPF 50 dan PA++++. 

Setelah dilakukan uji laboratorium in Vivo dan in Vitro, hasil yang keluar adalah SPF 52,3 dan PA yang sesuai dengan klaim. 

Harga mulai dari Rp40.000

8. Studio Tropik Skin Pretty Filter

8. Studio Tropik Skin Pretty Filter
studiotropik.com

Sunscreen yang satu ini diklaim mengandung 0% alkohol dan parfum. Selain itu, produk ini juga punya keunggulan vegan friendly dan reel safe. Teksturnya yang creamy memiliki finish yang glowing dan terasa melembapkan, namun mungkin akan terlihat terlalu greasy bagi kulit yang berminyak. 

Sunscreen ini diklaim memiliki SPF 50+ dan setelah diuji, hasilnya adalah varian Mint dan Peach mengandung SPF sebesar 82,6. 

Harga Rp55.000 - Rp101.400

9. Y.O.U SUNBRELLA Triple UV Elixir Sunscreen SPF50+ PA++++

9. Y.O.U SUNBRELLA Triple UV Elixir Sunscreen SPF50+ PA++++
instagram.com/youbeauty_idn

Yang pertama adalah produk dari Y.O.U yang baru-baru ini memamerkan hasil uji lab dari salah satu produk mereka. SUNBRELLA Triple UV Elixir Sunscreen SPF50+ PA++++ diklaim memiliki SPF 50 dan setelah dilakukan uji lab, hasilnya memang mengandung SPF 50,70. 

Triple UV ini cocok bagi mereka yang memiliki kulit berminyak. Selain itu, sunscreen ini juga dikatakan tidak meninggalkan whitecast dan non komedogenik, lho. 

Harga Rp59.000

10. Y.O.U SUNBRELLA Daily Defense Sunscreen Serum

10. Y.O.U SUNBRELLA Daily Defense Sunscreen Serum
instagram.com/youbeauty_idn

Masih dari Y.O.U, ada juga sunscreen serum. Setelah dilakukan uji lab, sunscreen yang diklaim memiliki SPF 50 ini menerima hasil uji lab 51,47. 

Sunbrella Intensive Care Watery cocok untuk kulit yang sensitif sehingga tidak mudah membuat wajah meradang atau breakout.

Harga Rp38.700

Itu dia rekomendasi sunscreen dengan SPF 50 yang hasil uji lab-nya juga sesuai. Langsung tenang, ya, Ma. 

Baca juga:

The Latest