Bersih Maksimal, Cek 5 Rekomendasi Cleansing Balm Ini, Ma!
Sudah ada yang pernah Mama coba belum?
22 Juli 2020
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Berkat tren kecantikan Korea, kini metode membersihkan wajah yang disebut double cleansing semakin banyak yang menerapkan. Dari tren ini pulang kini banyak bermunculan produk pembersih wajah, salah satunya cleansing balm.
Cleansing balm adalah pembersih wajah yang berbasis minyak namun dikemas dalam bentuk padat. Produk ini dikenal ampuh membersihkan makeup dan kotoran dibandingkan pembersih berbasis air atau krim.
Di bawah ini Popmama.com telah memiliki lima rekomendasi cleansing balm yang bisa Mama coba. Lihat yuk, Ma!
1. Banila Co Clean It Zero Cleansing Balm produk Korea yang mampu angkat makeup berat
Produk ini memiliki empat varian, diantaranya Nourishing, Original, Purifying, dan Revitalizing.
Banila Co Clean It Zero Cleansing Balm diklaim sebagai pembersih hypoallergenic yang mampu mengangkat makeup berat sekalipun.
Teksturnya lembut saat diaplikasikan ke wajah tanpa ada aroma yang mengganggu. Produk ini dipasarkan di berbagai online shop dengan kisaran harga sebesar Rp 300 ribuan.
Editors' Pick
4. Fanbo All in One Deep Cleansing Balm
Sekarang kita beralih ke produk lokal nih, Ma. Fanbo All in One Deep Cleansing Balm menjadi topik hangat di kalangan beauty enthusiast karena kabarnya produk ini tak kalah bagusnya dengan cleansing balm merek ternama.
Dipasarkan dengan harga sekitar Rp 40 ribuan, produk ini memiliki tiga varian, yaitu Sakura untuk kulit kering, Lemon untuk kulit normal, dan Tea Tree untuk kulit berminyak.