7 Cara Menyamarkan Jerawat dengan Makeup
Sudah tahu caranya Ma?
9 Maret 2021
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Bagi Mama yang memiliki permasalahan dengan jerawat pasti memahami terkadang hal ini sering membuat tak percaya diri dan merasa jika semua orang selalu memerhatikan kulit wajah kita.
Nah, jika Mama ingin menyingkirkan jerawat sementara, coba ikuti 7 cara menyamarkan masalah kulit ini dengan makeup di Popmama.com.
1. Awali dengan kondisi wajah yang segar
Pastikan wajah Mama sudah bersih dan sudah diaplikasikan pelembap agar makeup bisa menempel sempurna.
Perlu diingat nih Ma, meski kulit wajah Mama berminyak tetap membutuhkan pelembap yah. Pilihlah pelembap yang sesuai jenis kulit Mama.
2. Aplikasikan primer di seluruh wajah
Gunakan ujung jari dan pulaskan primer di seluruh wajah agar tekstur wajah lebih halus dan membuat makeup lebih mudah diaplikasikan serta tahan lama.
Editors' Pick
3. Gunakan color correcting untuk memperbaiki warna kulit yang tidak rata
Jika wajah Mama memiliki area yang kemerahan sebaiknya aplikasikan terlebih dahulu concealer berwarna hijau agar jerawat tersamarkan dengan baik sebelum memulaskan foundation.
4. Gunakan krim concealer untuk menyamarkan jerawat
Setelah menyamaratakan warna kulit, langkah berikutnya yang perlu Mama lakukan adalah menutupi jerawat dengan krim concealer.
Pulaskan concealer langsung di area wajah yang berjerawat dan tepuk-tepuk perlahan menggunakan ujung jari agar tersamarkan dengan sempurna.
5. Pilihlah foundation full coverage
Setelah menyamarkan dengan concealer, sekarang aplikasikan foundation.
Tuangkan sedikit foundation di belakang telapak tangan lalu dengan menggunakan kuas, tepuk-tepuk perlahan foundation di seluruh wajah.
6. Sempurnakan kompleksi dengan bedak tabur
Setelah foundation menempel dengan sempurna. Baurkan bedak tabur untuk mengontrol minyak berlebihan di wajah dan membuat makeup tak cepat pudar.
Mama bisa menggunakan kuas besar untuk mengaplikasikan bedak tabur di seluruh wajah.
Lakukan dengan gerakan memutar dan fokuslah di area-area wajah yang lebih sering berminyak.
7. Terakhir, semprotkan setting spray
Langkah terakhir untuk menyelesaikan kompleksi, semprotkanlah setting spray di seluruh wajah.
Cara ini tidak hanya membuat makeup bertahan lama tapi untuk membuatnya terlihat lebih natural.
Itulah ketujuah cara yang bisa Mama coba untuk menyamarkan jerawat.
Lakukan sisa riasan dengan memulaskan eyeshadow dan lipstik.
Sedikit tips, pilih salah satu area, yaitu mata atau bibir untuk diaplikasikan warna yang lebih mencolok agar perhatian di wajah beralih dari tektstur jerawat yang muncul ke riasan tersebut.
Baca juga:
- 7 Kesalahan yang Perlu Mama Hindari Saat Keramas
- Putihkan Wajah & Obati Jerawat, Ini 7 Manfaat Lemon untuk Kecantikan
- Ini Jenis Pakaian yang Akan Bertahan Lama di Dunia Fashion