5 Kesalahan Berpakaian yang Bikin Mama Tampak Lebih Tua
Salah warna dalam berpakaian, jadi salah satu penyebab kita terlihat lebih tua lho
9 Mei 2021
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Banyak yang sering salah menebak umur Mama? atau bahkan ada yang menebak umur Mama jauh lebih tua?
Nggak perlu berkecil hati Ma. Hal ini biasa kok dan Mama bisa mengatasinya dengan menghindari lima kesalahan berpakaian yang membuat Mama terlihat lebih tua.
Lihat selengkapnya informasi yang Popmama.com berikan dibawah ini yuk, Ma.
1. Terlalu mengikuti tren berpakaian
Bukan berarti Mama tidak boleh mengikuti tren berpakaian. Namun, sebaiknya pilih tren pakaian yang sesuai dengan karakter dan gaya pribadi Mama.
Lalu pikirkan pula berapa lama pakaian tersebut bisa dipakai. Sebaiknya, pilih pakaian dengan model klasik dan bisa dipakai kapanpun.
Editors' Pick
2. Terlalu sering mengenakan pakaian berwarna gelap
Coba sekarang lihat isi lemari Mama. Apakah pakaian Mama didominasi dengan warna hitam dan biru tua?
Jika ya, sebaiknya mulai dari sekarang Mama pertimbangkan untuk memilih pakaian dengan warna-warna cerah.
Sesekali mengenakan pakaian berwarna cerah tidak hanya dapat membuat Mama terlihat lebih muda tetapi juga meningkatkan suasana hati menjadi lebih ceria.
3. Mengenakan bra dengan ukuran yang salah
Percaya atau tidak nih, ukuran bra dapat memengaruhi penampilan Mama. Mengenakan ukuran bra yang salah bukan hanya terasa tidak nyaman tapi bisa membuat penampilan jadi terlihat lebih tua.
Saat membeli bra, pastikan Mama mencobanya terlebih dahulu dan dapat menutupi payudara dengan sempurna.
4. Mengenakan pakaian yang terlalu besar
Mengenakan pakaian terlalu besar dari ukuran yang seharusnya juga bisa membuat Mama tampak lebih tua.
Selalu kenakan pakaian yang sesuai dengan ukuran Mama dan pastikan pula jangan terlalu kekecilan ya, Ma.
5. Terlalu heboh mengenakan aksesori
Mengenakan aksesori terlalu banyak justru membuat Mama jadi terlihat seperti "toko berjalan".
Pilihlah aksesori simpel untuk menunjang penampilan Mama. Hindari pula memilih aksesori dengan ukuran yang besar.
Itulah lima kesalahan berpakaian yang bisa penampilan terlihat lebih tua. Nomor berapa nih yang pernah Mama lakukan?
Baca juga:
- 5 Cara Tepat Merawat Warna Pakaian agar Tidak Pudar
- 5 Tips Berpakaian yang Nyaman dan Tetap Stylish Saat Hamil Besar
- 6 Alasan Kenapa Lebih Baik Menyewa Pakaian Branded di Fashion Rental