Walaupun tengah berpuasa, bukan berarti kamu menghentikan kebiasaan aktifmu. Kamu tetap bisa berolahraga, hanya saja mengurangi beberapa yang terlalu berat.
Selain memerhatikan memperhatikan durasi, jenis aktivitas, dan asupan makanan sebelumnya, Mama yang tetap berolahraga di tengah-tengah puasa bisa menyemangati diri dengan busana olahraga yang syar’i. Kamu bisa mendapatkan manfaat dari olahraga, sekaligus tampil stylish tanpa khawatir akan penampilan.
Berikut, Popmama.com bagikan rekomendasi busana olahraga untuk perempuan muslimah. Temukan yang sesuai dengan gaya Mama, ya.
1. Cleo Sweatpants, HIJUP
hijup.com
Cleo Sweatpants adalah pilihan tepat untuk kamu yang mencari celana training sporty basic yang nyaman dan stylish. Menambah pilihan pakaian olahraga muslimah di Indonesia, celana ini dibuat dari material soft babyterry berkualitas tinggi yang lembut di kulit dan memberikan kenyamanan maksimal saat beraktivitas.
Dengan desain yang simpel namun tetap modis, Cleo Sweatpants cocok untuk berbagai kegiatan olahraga maupun bersantai. Jadikan Cleo Sweatpants sebagai andalan Mama untuk tampil sporty dan tetap sopan dalam setiap kesempatan.
Harga Rp 289 ribu
2. Jaket Parka Saku Proteksi Sinar UV, UNIQLO
uniqlo.com
Siapa yang tidak kenal dengan jaket olahraga yang satu ini. Produk satu ini memiliki kualitas yang terjamin dengan desain minimalis dan warna menarik. Hal-hal tersebut mungkin yang membuat jaket ini sempat viral dan masih digemari oleh banyak kalangan hingga sekarang.
Jaket dengan hoodie ringan ini adalah pilihan sempurna untuk melindungi kamu dari sinar matahari dan hujan ringan, karena memiliki teknologi perlindungan UV dan lapisan water-repellent yang mampu menghalau hujan ringan memberikan perlindungan ekstra. Dilengkapi dengan pouch penyimpanan, jaket ini sangat praktis untuk dibawa ke mana saja. Kini turut diperbarui dengan adjuster di bagian belakang, sehingga Mama dapat menyesuaikan tudung jaket untuk melindungi wajah secara optimal.
Kabari baiknya, jaket dengan 5 pilihan warna menarik ini juga mudah dirawat karena dapat dicuci dengan mesin. Kamu nggak perlu ribet cuci tangan, deh.
Harga Rp 499 ribu
Editors' Pick
3. Khai Jacket, NAY SPORTSWEAR
nay.co.id
Jaket olahraga ini hadir dengan desain yang stylish dan fungsional, cocok untuk menemani aktivitas olahraga Mama. Ukurannya all size yang nyaman, pas untuk ukuran hingga XL.
Aksen ruffles yang melingkari pinggang turut memberikan sentuhan feminin yang unik. Dilengkapi dengan hoodie yang bisa diserut untuk perlindungan ekstra, serta dua kantong samping yang praktis untuk menyimpan ponsel atau barang kecil lainnya. Aksen kerut di bagian tangan juga menambah detail yang menarik.
Terbuat dari bahan poliester berkualitas tinggi, jaket ini terasa ringan, lembut, dan tidak kaku, sehingga nyaman dipakai saat bergerak. Fitur water repellent pada jaket ini akan memberikan perlindungan dari percikan air dan droplet. Dengan pilihan warna yang cantik, jaket ini akan membuat penampilan olahraga Mama semakin trendi.
Harga Rp 245 ribu
4. Kiyo Sporte Hijab Bolero Sport, SPORTE
sporte.id
Kerudung olahraga jadi solusi praktis bagi muslimah yang gemar berolahraga. Desain yang terhubung dengan penutup dada memberikan keleluasaan dalam beraktivitas, mulai dari tenis, badminton, lari, hingga yoga dan olahraga lainnya.
Selain itu, hijab ini juga cocok digunakan sebagai pakaian aktif sehari-hari, dan memberikan rasa aman dalam menjaga aurat. Tersedia dalam 5 pilihan warna, baby lilac, blac, grey, marlin blue dan vanilla latte.
Harga Rp 195 ribu
5. Millie Sport Set, ROKUROKU.ID
shopee.co.id/rokuroku.id
Tampil stylish dan nyaman dengan sport set bermaterial Diorpeach berkualitas tinggi. Pakaian olahraga satu set ini memiliki karakteristik bahan yang jatuh, adem, tidak mudah kusut, tidak menerawang, halus, ringan, dan lembut, sehingga memberikan kenyamanan maksimal saat dikenakan.
Detail white line menambahkan kesan modis pada pakaian olahraga ini. Pakaian ini juga dilengkapi dengan tali yang dapat disesuaikan untuk memberikan siluet yang pas di tubuh Mama. Selain itu, ada juga saku di bagian kanan dan kiri bawahan yang dilengkapi kancing klep!
Memerhatikan kebutuhan para Mama, busana olahraga ini menyesuaikan dengan para busui dan wudhu friendly untuk kemudahan aktivitas sehari-hari. Bagian tangan dilengkapi karet yang menutup aurat lengan dengan sempurna.
Tersedia dalam 7 varian warna menawan yaitu, Pickle, Khaki, Canvas, Black, Dark Maroon, Columbia, dan Plum. Dengan ukuran All Size, koleksi ini cocok untuk berbagai bentuk tubuh, memberikan tampilan yang elegan dan nyaman dalam setiap kesempatan.
Harga Rp 389 ribu
6. Sporty Claudia Set, HIJUP
hijup.com
Tampil sporty dan tetap santun dengan pakaian set olaharaga yang satu ini! Koleksi terbaru ini dirancang khusus untuk perempuan muslimah yang aktif dan dinamis. Setelan olahraga ini terdiri dari atasan berbahan babyterry yang lembut dan nyaman, serta celana kargo berbahan parasut yang ringan dan fungsional.
Kombinasi kedua bahan ini memberikan kenyamanan maksimal saat berolahraga, baik di dalam maupun di luar ruangan. Dengan desain yang stylish dan warna pink yang cerah, Sporty Claudia Set akan membuat kamu tampil percaya diri dan energik.
Harga Rp 699 ribu
7. Swimwear Set, HIA EveryWear
shopee.co.id/hiaeverywear
Untuk Mama yang gemar berolahraga berenang, tenang kamu bisa berolahraga sambil tampil manis. Set baju renang yang satu ini lengkap karena sudah terdiri dari hiab, atasan, legging, dan rok.
Tersedia dalam warna biru, baju renang ini aman digunakan karena tidak akan nerawang. Kualitasnya yang tidak main-main, dengan bahan stretchy, mampu digunakan bagi kamu yang memiliki berat badan maximal 60 kg dan tinggi badan 170 cm.
Itu dia, rekomendasi busana olahraga untuk perempuan muslimah. Kini Mama memiliki banyak brand busana olahraga modest untuk dipilih. Kamu jadi bebas aktif bergerak tanpa khawatir akan penampilan, deh.