5 Tempat Belanja Online Produk Kecantikan yang Terpercaya
Jangan ragu lagi dengan keasliannya ya, Ma!
27 November 2020
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Berkembangnya dunia teknologi saat ini membuat penggunanya lebih mudah dalam melakukan sesuatu hal.
Terlebih lagi pada saat pandemi ini, kita diharuskan untuk lebih banyak melakukan aktivitas dari rumah dan menghindari tempat yang ramai seperti pusat perbelanjaan.
Banyaknya situs belanja online saat ini, tentunya memudahkan Mama untuk belanja kebutuhan perawatan wajah dan tubuh, kosmetik, hingga pakaian.
Selain lebih mudah untuk berbelanja, banyak situs yang juga menawarkan diskon untuk berbagai kategori barang.
Namun, jika Mama ragu apakah produk yang dibeli secara online dijamin keasliannya atau tidak, kali ini Popmama.com akan membahas 5 daftar tempat belanja online produk kecantikan terpercaya berdasarkan press release dari iStyle.id.
1. Allyoung Indonesia
Allyoung Indonesia merupakan tempat belanja online yang berfokus pada kecantikan serta kesehatan kulit.
Mama juga tak perlu khawatir, karena di Allyoung Indonesia hanya menampilkan merek-merek berkualitas yang telah lulus uji klinis.
Produk-produk yang ada di sini lebih berfokus pada skin care, hair care, body care, serta alat-alat perawatan wajah.
Produk yang ditampilkan juga teruji bebas alkohol, fragrance, atau pewarna buatan, sehingga aman dipakai untuk ibu hamil.
Allyoung Indonesia juga memiliki komunitas perempuan Muslim yang bernama Allyoung Muslima, di mana penggunanya dapat berdiskusi seputar dunia kecantikan.
Editors' Pick
2. Althea Korea
Althea Korea merupakan tempat belanja online yang menjual produk-produk kecantikan Korea.
Althea Korea memiliki produk unggulan seperti Laneige, Nature Republic, Innisfree, Missha, Etude, dan skin care asal Korea lainnya.
Produk perawatan yang di jual juga memiliki harga yang relatif murah karena diambil langsung dari harga asli di Korea, sehingga Mama juga akan merasakan sensasi belanja langsung di Korea Selatan. Di Althea biasanya juga memberikan free sample kepada pembelinya.
Mama akan mendapaatkan gratis mengiriman jika berbelanja di atas Rp.500.000.-
3. iStyle.id
Jika Mama tertarik pada produk kecantikan dan gaya busana a la Korea Selatan, Mama bisa mengunjungi iStyle.id yang sebelumnya dikenal dengan iLotte.com.
Berbeda dengan website lainnya, di sini Mama akan menemukan K-Hub, yaitu informasi berupa inspirasi tren Beauty, Korean, dan Lifestyle.
Memiliki konsep Mall-in-Mall, iStyle.id menghadirkan berbagai macam produk untuk Beauty, Korean, dan Lifestyle dengan membawa pengalaman seperti sedang belanja offline di Mall, namun lebih efektif karena hanya dalam genggaman tangan, kapan pun dan dimana pun.
Di tempat belanja online yang satu ini, Mama tak hanya menemukan produk kecantikan saja, karena Mama bisa belanja berbagai produk di K-Mall, LOTTE Shopping Avenue, LOTTE Mart, Best Denki, Kinokuniya, LEJEL Home Shopping, dan ratusan Brand Mall menarik lainnya yang bisa ditemukan.
Untuk mendapatkan informasi seputar produk dan berbagai macam penawaran yang tersedia, Mama bisa mengakses langsung di www.istyle.id, ataupun melalui mobile app iStyle.id yang tersedia di iOS dan juga di Android.
4. Sephora
Selanjutnya adalah Sephora, salah satu tempat belanja online produk kecantikan yang menawarkan berbagai macam produk high-end komersial ataupun produk kecantikan kelas atas.
Sephora memegang lebih dari 5.000 produk yang mencakup 80 merek lokal dan internasional secara online.
Di websitenya, terdiri dari beberapa kategori produk seperti untuk perawatan kulit, makeup, wewangian, perawatan tubuh, dan rambut.
Sephora beroperasi di 29 negara di seluruh dunia dengan sekitar kurang lebih 1.900 toko, dengan lebih dari 200 toko di wilayah Asia termasuk Indonesia.
Sephora menyediakan produk kosmetik seperti Make Up For Ever, Benefir Cosmetics, Marc Jacobs Beauty, dan masih banyak lagi.
Mama juga akan mendapatkan gratis pengiriman jika berbelanja di atas Rp.200.000.-
5. Sociolla
Yang terakhir adalah Sociolla yang menjadi salah satu tempat belanja online produk kecantikan yang memiliki lebih dari 150 merek resmi, dan lebih dari 5.000 pilihan produk.
Di Sociolla, Mama akan menemukan produk seperti Cetaphil, Make Over, Maybelline, COSRX, dan sebagainya.
Mama juga akan menemukan produk lokal Indonesia, Western, Korea, maupun dari Jepang.
Selain itu, tempat belanja online yang satu ini juga menyediakan berbagai kategori merek. Mulai dari perawatan kulit, rambut, tubuh, kosmetik, serta peralatan kecantikkan.
Tak perlu khawatir akan keasliannya, karena Sociolla bekerja sama dengan distributor resmi dan terjamin keasliannya.
Nah itu dia Ma, 5 daftar tempat belanja online produk kecantikan yang terpercaya. Kini Mama tidak perlu ragu lagi saat memilih skincare ya! Selamat berbelanja Ma!
Baca juga:
- 5 Manfaat Daun Mint untuk Perawatan Kecantikan Wajah
- Ajaib, Ini 10 Manfaat Susu Kambing untuk Perawatan Kulit
- 6 Sampo Khusus Perawatan Rambut Berwarna, Bikin Sehat dan Berkilau