Hilangkan Jerawat dengan Rutinitas Kecantikan dari Korea Selatan
Ini dia rutinitas kecantikan para perempuan di Korea Selatan dalam rangka menghilangkan jerawat
27 Agustus 2023
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Sebagai perempuan, kita tentu saja harus memerhatikan kondisi kesehatan kulit yang sebaiknya jauh dari beragam permasalahan kulit yang mengganggu.
Salah satu permasalahan yang pastilah sering dijumpai adalah timbulnya jerawat pada kulit wajah.
Don’t worry! Dilansir dari The Cut, seorang pakar skincare asal Korea Selatan bernama Charlotte Cho memberikan solusi khusus menghilangkan jerawat dengan cara melakukan rutinitas kecantikan dari Korea Selatan.
Yuk, kita simak informasi yang telah Popmama.com siapkan berikut ini!
1. Double-cleansing
Memastikan kondisi kulit tetap terjaga kebersihannya disebut oleh pakar Charlotte Cho sebagai rutinitas kecantikan utama yang paling diutamakan oleh para perempuan di Korea Selatan. Tidak tanggung-tanggung, mereka melakukannya dengan metode double cleansing.
Dengan kata lain, proses membersihkan kulit dilakukan sebanyak dua kali setiap harinya. Pertama-tama, proses pembersihan memanfaatkan produk pembersih yang mengandung minyak sepeti minyak zaitun, minyak dari biji anggur, atau mnyak dari pohon teh.
Menurut para pakar kecantikan termasuk Charlotte Cho, kandungan minyak bermanfaat dalam membersihkan kulit hingga ke bagian pori-pori terdalam, mengangkat kotoran seperti riasan hingga bekas polusi sekaligus melawan jerawat dan menjaga kadar hidrasi pada kulit.
Setelah itu, proses dapat dilanjutkan dengan menggunakan produk pembersih dalam bentuk water-based cleaners foams. Hal ini diperuntukkan dalam rangka memastikan kebersihan secara maksimal tanpa ada sisa kotoran penyebab jerawat sama sekali.
Editors' Pick
2. Treatment khusus
Permasalahan kulit jerawat memang merupakan isu yang sering dijumpai pada berbagai jenis kulit perempuan. Namun, hal ini dipandang oleh para perempuan di Korea Selatan sebagai hal yang harus diberikan treatment khusus sebagaimana dijelaskan oleh pakar Charlotte Cho.
Treatment khusus tersebut ditandai dengan menggunakan produk yang mengacu pada pengobatan terkait masalah jerawat. Sebagai rekomendasi, pakar Charlotte menyarankan penggunaan produk Dr. Oracle A-Thera Tea Tree peeling Sticks.
Berdasarkan penjelasannya, produk ini mengandung AHA dan BHA yang merupakan asam penangkal jerawat yang sangat ampuh. Selain itu, campuran ekstrak pohon the, ekstrak lemon dan ekstrak bambu bekerja secara efektif dalam mengangkat kotoran penyebab jerawat.
Akan tetapi, hasil maksimal hanya dapat diraih apabila Mama menggunakan produk untuk treatment khusus permasalahan jerawat ini sebelum penggunaan toner sebagaimana ditekankan ole pakar Charlotte Cho.
3. Spot Treatment
Sebagaimana proses pembersihan dilakukan secara ganda melalui double-cleansing, proses treatment terkait permasalahan jerawat juga dilakukan dengan cara yang sama di Korea Selatan seperti yang dikemukakan sendiri oleh pakar Charlotte Cho.
Hal ini dilakukan oleh perempuan-perempuan di Korea Selatan dengan cara turut melakukan spot treatment. Cara ini merupakan treatment tambahan yang secara spesifik fokus pada letak masing-masing jerawat di atas wajah.
Salah satunya para perempuan di Korea Selatan menggunakan produk hidrogel di atas jerawat. Saat tertempel, kinerjanya dalam menarik keluar kotoran akan diproses seketika.
Pasalnya, lembar-lembar stiker yang tersedia dengan tiga ukuran berbeda tersebut mengandung kandungan alami yang secara khusus bermanfaat mengobati jerawat dengan cara menghilangkan infeksi dan bakteri yang bersarang.
4. Penggunaan toner
Setelah menggunakan produk yang mengacu pada treatment khusus terkait permasalahan jerawat, penggunaan toner dapat dilakukan dalam rangka menjaga keseimbangan hidrasi pada kulit. Hal ini tentu saja sangat memengaruhi tingkat kesembuhan pada kulit berjerawat.
Sebagai rekomendasi, pakar Charlotte Cho menyarankan supaya Mama menggunakan produk yang sejenis dengan produk untuk treatment terkait masalah jerawat. Untuknya secara pribadi, Charlotte menggunakan Dr. Oracle A-Thera Toner.
Menurutnya, produk ini menjaga keseimbangan kondisi kulit sehingga jauh dari kemungkinan terjadinya peningkatan hormon yang menyebabkan jerawat. Selain itu, kondisi kulitpun terjadi tingkat hidrasinya yang berperan penting untuk menangkal jerawat.
Tentu, dalam melakukannya, Mama ditekankan untuk turut membangun rutinitas minum air putih yang secukupnya. Pasalnya, kebiasaan ini akan membuat kulit semakin baik kondisinya dan permasalahn jerawat nyaris tidak kembali terjadi.
Sekarang, Mama sudah mengetahui bagaimana para perempuan di Korea Selatan melakukan rutinitas kecantikan yang secara khsusus menghilangkan jerawat. Yuk, kita coba lakukan sesuai dengan kondisi kulit Mama, ya! Jangan lupa konsultasikan pada dokter kulit ya, Ma!
Baca juga:
- Mitos atau Fakta? Puasa Skincare Bermanfaat untuk Kecantikan Kulit
- Maskne: Timbulnya Jerawat saat Pakai Masker, Ini Kata Dokter Kulit
- 5 Rekomendasi Obat Minum untuk Jerawat yang Dijual di Apotek