Viral Sandal Jepit Balenciaga Berbahan Botol Bekas, Begini Faktanya
Benarkah Balenciaga menjual sandal jepit berbahan botol bekas?
6 September 2022
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Balenciaga dikenal dengan fashion item nyentrik berharga fantastis. Yang teranyar, rumah mode mewah itu viral karena dikabarkan merilis sandal jepit berbahan botol bekas.
Kabar itu pertama kali diramaikan oleh digital content creator asal Rusia lewat akun Instagram-nya @neondrazer.
Namun, benarkah Balenciaga menjual sandal jepit berbahan botol bekas?
Berikut Popmama.com rangkum fakta seputar sandal jepit viral dari Balenciaga yang berbahan botol bekas.
1. Sandal jepit berbahan botol bekas merupakan imajinasi Neondazer
Sandal jepit berbahan botol bekas sempat menghebohkan jagat maya lantaran bertuliskan 'Balenciaga' di bagian tali karetnya.
Sandal tersebut digambarkan lengkap dengan tutup botol air mineral berwarna biru di salah satu bagian ujungnya, dan bertuliskan angka 43 di bagian tutup yang tampaknya menunjukkan ukuran sandal.
Namun, Balenciaga tak benar-benar menjual produk tersebut. Faktanya, postingan menghebohkan tersebut hanyalah imajinasi sang pemilik akun, Neondazer.
2. Sandal tersebut hasil kreasi digital Neondazer
Pada dua foto sandal jepit berbahan botol bekas yang diunggah Neondazer, terdapat tulisan yang menunjukkan bahwa gambar tersebut adalah hasil kreasi digital yang dilakukannya.
Tulisan 'Bottle slippers concept by Neondazer' tertera di bawah nama brand Balenciaga.
"Ketika ide ini muncul, saya berpikir: Sungguh aneh sekali! Tapi, saya tidak akan terkejut bila Balenciaga akan membuat seperti ini," tulisnya di keterangan foto yang diunggah pada 25 Agustus 2022 lalu.
Menurut pemilik akun yang mengklaim dirinya seniman dan desainer tersebut, bukan tidak mungkin sandal nyentrik itu bakalan benar-benar dirilis Balenciaga suatu saat nanti. Mengingat sebelumnya rumah mode besutan desainer Spanyol Cristobal Balenciaga itu juga pernah viral karena merilis anting tutup botol seharga Rp 6,2 juta dan anting dari tali sepatu yang dijual seharga Rp 3,2 juta.