Ada Baju hingga Makeup, 5 Hasil Kolaborasi Disney dengan Merek Lokal

Koleksi “We Are One” bisa bikin penampilan kamu bak putri di dunia nyata lho!

21 Oktober 2022

Ada Baju hingga Makeup, 5 Hasil Kolaborasi Disney Merek Lokal
Dok. VAIA, Popmama.com/Natalia Adinda

Tokoh Princess dalam Disney kerap jadi ikonik yang populer dengan karakternya masing-masing. Penggemarnya pun bisa dari berbagai kalangan baik anak kecil maupun orang dewasa.

Selain melihat Disney heroines favorite di film, tidak sedikit fans mereka yang menggunakan merchandise Princess di dalam kehidupan sehari-hari.

Melihat semangatnya, Disney Indonesia kembali berkolaborasi dengan deretan desainer dan merek lokal dalam koleksi istimewa “We Are One”.

“Koleksi 'We Are One' ini pada intinya menjadi selebrasi desainer dan merk lokal beserta dengan fans Disney untuk bersatu, berkolaborasi, dan menunjukan rasa cinta mereka,” ujar Mahek Shah, Director of Consumer Products The Walt Disney Company Indonesia saat Press Conference Ultimate Princess Celebration We Are One pada Kamis (20/10/22).

Daripada penasaran produknya apa saja, berikut Popmama.com rangkum mengenai 5 hasil kolaborasi Disney Indonesia dengan Merek Lokal.

Kamu juga bisa menyesuaikan produknya dengan karakter Princess kesukaanmu nih!

1. FAYT hasilkan dua koleksi footwear dari 12 karakter Disney Princess

1. FAYT hasilkan dua koleksi footwear dari 12 karakter Disney Princess
Dok. FAYT

Brand lokal footwear khusus perempuan, FAYT berhasil berkolaborasi dengan Disney Indonesia dengan membuat dua koleksi footwear.

Keduanya sama-sama terinspirasi dari 12 karakter Disney Princess dalam 12 warna yang tersedia. Kedua belas karakter itu seperti Cinderella, Jasmine, Moana, Belle, Tiana, Mulan, Ariel, Aurora, Rapunzel, Pocahontas, Snow White dan Merida.

“Jadi, kami memang lebih memfokuskan ke produk yang daily wear. Memang tim kami sendiri sangat menyukai karakter Princess. Kami mengimplementasikan keunikan dari 12 karakter Princess itu,” ujar Selwyn Revia selaku Head of Marketing FAYT.

Koleksi yang pertama bernama Sateen by FAYT yang melambangkan kecantikan sederhana dan mendorong gaya hidup slow living. Koleksi ini cocok untuk kamu yang mencari kenyamanan karena ringan dan modelnya yang flat

“Alasan kami membuat koleksi yang pertama ini karena ingin menunjukkan kenyamanan bagi para pengguna. Di balik itu, mereka tetap bisa tampil cantik. Mengingat saat itu pemiliknya sedang hamil sehingga membutuhkan flat shoes yang nyaman,” tambahnya.

Berbeda dengan koleksi kedua yaitu Dazzling by FAYT. Koleksi yang satu ini dibuat lebih elegan dan mewah. Sepatu ini berbentuk high heels dengan tali blink-blink yang cocok digunakan ke acara formal. 

Editors' Pick

2. Novere membawa pesan keberagaman dalam koleksi pakaian dengan 12 Princess

2. Novere membawa pesan keberagaman dalam koleksi pakaian 12 Princess
Popmama.com/Natalia Adinda

Jesca Aderland selaku Founder of NOVERE mengatakan, koleksi pakaian yang terinspirasi oleh Disney Princess membawa pesan keberagaman atau diversity. Hal itu dikhususkan bagi generasi muda tanah air. 

“Salah satu desain pada koleksi ini sangat spesial untuk kami, terdapat sebuah dress dengan corak yang mewakili 12 Disney Princess Icons, dilengkapi gradient fabric yang mencerminkan warna kulit dari gelap hingga terang.” ujarnya. 

Selaras dengan tema We Are One, NOVERE meluncurkan koleksi All of Us. Tujuannya untuk mendorong semua orang bersatu dalam solidaritas (solidarity), pemberdayaan (empowerment), keberagaman (diversity), inklusivitas (inclusiveness) dan kebaikan (kindness). 

Koleksi ini terdiri dari tujuh SKU yakni gaun, blazer, celana dan atasan yang terinspirasi oleh berbagai Disney Princess heroines.

NOVERE berharap koleksi ini dapat menjadi pengingat untuk semua orang bahwa cinta dapat dicapai dengan tindakan cinta.

Jadilah orang yang baik dan ramah satu sama lain.

3. Secondate Beauty menghasilkan Makeup yang selaras dengan karakter Disney Princess

3. Secondate Beauty menghasilkan Makeup selaras karakter Disney Princess
Dok. Secondate Beauty

Merek lokal ketiga yang berkolaborasi dengan Disney Indonesia adalah Secondate Beauty. Produk kecantikan yang dibangun oleh Gitta Amelia dan Titan Tyra itu merayakan real people and real stories. 

Salah satu produk yang diluncurkan Secondate, yakni Royal Lip Mousse yang namanya  berasal dari harapan Secondate Beauty dalam mendorong keberanian setiap wanita Indonesia saat menggunakan produk lipstick mereka. Selain itu, Secondate juga ingin penggunanya bisa memancarkan inner Princess dalam mewujudkan impian yang mereka miliki.

Royal Lip Mousse mewakili 10 karakter Disney Princess dengan 10 shade yang terpilih. Pastinya kesepuluh itu sudah disesuaikan dengan kisah unik dari tiap Princess. Lipstik tersebut memiliki tampak seperti velvety dan plump.

Selain itu, mereka juga meluncurkan produk Face Castle, powder contour, blush on, dan highlighter yang memiliki desain kemasan on-the-go cocok untuk dibawa bepergian. Warnanya pun bermacam-macam sesuai dengan karakter Disney dengan harga yang terjangkau.

“Kita sangat antusias dengan produk kolaborasi ini, karena kita semua tumbuh dengan kisah-kisah unik dari Disney Princess. Kami berharap koleksi yang dihadirkan pada hari ini bisa menginspirasi beauty enthusiasts untuk selalu be true to yourselves dan menjadi heroine dengan versi kalian masing-masing,” tutupnya.

4. Sepatu sneakers Sneakon yang terinspirasi dari Disney Princess Cinderella

4. Sepatu sneakers Sneakon terinspirasi dari Disney Princess Cinderella
Popmama.com/Natalia Adinda

Tidak hanya pakaian dan makeup, brand lokal Sneakon juga menghasilkan koleksi sepatu sneakers yang terinspirasi dari Disney Princess Cinderella. Namanya adalah Disney Princess Cinderella Sneakon yang  menghidupkan nilai-nilai merek Sneakon yaitu #KindessInEveryStep. 

Alasan Sneakon memilih Cinderella karena memiliki kepribadian yang baik, tulus, dan memperlakukan semua orang dengan rasa hormat yang sama. Mereka meluncurkan dua warna sepatu yakni biru dan putih. Kerennya lagi, mereka juga memberikan kesan sepatu kaca seperti Cinderella pada sol sneakersnya tersebut.

“Sneakon berharap dapat menginspirasi kebaikan pada orang lain, dan menyebarkan kepercayaan diri di antara orang dewasa muda untuk terus percaya dan membiarkan inner hero mereka bersinar,” ujar Ricky Abraham selaku Public Relations dari Sneakon. 

5. Koleksi sepatu ala Princess dari VAIA yang bisa kembaran dengan adik atau anak perempuan

5. Koleksi sepatu ala Princess dari VAIA bisa kembaran adik atau anak perempuan
Dok. VAIA

Kolaborasi Disney Indonesia dengan merek lokal kelima yaitu dengan VAIA yang menghasilkan koleksi footwear kasual. Mereka menampilkan total 11 desain untuk anak-anak dan orang dewasa. 

“Kami memilih beberapa karakter Disney Princess yang unik dengan karakternya. Beberapa diantaranya seperti Aurora yang penuh kasih dan kegembiraan, Belle yang pemberani, Tiana yang penuh harapan, dan masih banyak lainnya,” ujar Affania Fariza Balqis selaku Founder of VAIA. 

VAIA berharap, koleksinya dapat menginspirasi wanita di seluruh Indonesia untuk percaya diri, menjadi diri sendiri, dan menebarkan gaya sejati mereka. Dengan koleksi VAIA, kamu juga bisa tampil kembaran dengan adik atau anak perempuanmu bak Princess.

Nah, itulah rangkuman yang telah Popmama.com rangkum mengenai 5 hasil kolaborasi Disney Indonesia dengan Merek Lokal. Semua produk tersebut bisa jadi teman untuk menemani aktivitasmu sehari-hari!

Baca juga:

The Latest