PPKM Biar Tak Membosankan, Ikuti Tips Photoshoot Cantik di Rumah Aja
Tak kalah aesthetic dengan photoshoot di studio lho, Ma!
9 Juli 2021
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Saat ini, Indonesia tengah menerapkan PPKM darurat mengingat tingginya kasus covid-19. Jika memang tidak memiliki kegiatan yang terlalu penting dan darurat yang mengharuskan Mama untuk keluar rumah, tetap stay at home ya, Ma.
Ada banyak kegiatan yang bisa Mama lakukan di dalam rumah bersama dengan keluarga untuk menghilangkan rasa bosan lho. Seperti salah satunya melakukan kegiatan photoshoot yang ternyata bisa Mama lakukan di dalam rumah.
Dengan menggunakan properti yang sederhana, hasil foto Mama tak kalah keren dengan hasil foto profesional lho.
Oleh karena itu, kali ini Popmama.com telah merangkum 5 tips melakukan photoshoot di dalam rumah dengan menggunakan properti yang sederhana dan pakaian yang nggak mesti baru. Yuk, disimak!
1. Menggunakan satu kursi yang minimalis dengan pilihan outfit yang minimalis
Properti untuk melakukan photoshoot tidak selalu banyak kok, Ma. Mama juga bisa menggunakan 1 buah kursi sebagai properti untuk berfoto.
Latar background yang terlihat kosong seperti ini dapat memperlihatkan tema yang minimalis pada hasil foto Mama.
Untuk outfitnya, kamu bisa menggunakan baju santai yang minimalis. Cukup kenakan kaus putih yang dimasukkan ke dalam skinny jeans. Lengkapi dengan tata rias natural yang membuat kamu terlihat cantik apa adanya!
Editors' Pick
2. Koran bekas yang memberikan kesan aesthetic dengan outfit monokrom yang unik
Menggunakan koran sebagai salah satu properti untuk berfoto tentunya bukanlah hal yang baru.
Mama bisa menggunakan koran yang ada di rumah sebagai background untuk berfoto dengan cara menempelkan koran menjadi satu.
Hasil foto yang didapatkan tentunya akan terlihat lebih aesthetic meskipun hanya dengan menggunakan koran bekas. Untuk outfitnya, pilihan gaya monokrom hitam-putih bisa menjadi pertimbangan!