Kenali Kandungan Skin Care yang Digunakan Sesuai dengan Jenis Jerawat
Berbeda jenis jerawat, maka berbeda pula kandungan skin care yang diperlukannya
27 Januari 2021
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Sudah melakukan berbagai macam skin care untuk mengatasi masalah jerawat namun tidak kunjung membaik? Hal ini mungkin bisa terjadi karena kandungan dalam skin care yang tidak tepat untuk digunakan pada wajah yang berjerawat.
Perlu Mama tau bahwa jerawat memiliki beragam jenis sehingga cara menanganinya pula akan berbeda.
Jadi sebenarnya kandungan apa yang cocok digunakan untuk jerawat tertentu? Kali ini Popmama.comtelah merangkum informasi seputar jenis-jenis jerawat dan juga kandungan bahan yang sesuai dalam skin care, berikut ini:
1. Blackhead yang sering muncul
Blackhead atau komedo hitam ini termasuk salah satu jenis jerawat yang cukup sering muncul, terutama pada bagian hidung. Blackhead berisi minyak yang berlebih dan juga sel-sel kulit yang mati.
Seringkali orang-orang mengabaikan blackhead yang ada pada kulit, namun jika di diamkan bisa menimbulkan kondisi kulit yang lebih parah.
Untuk mengatasi hal ini, Mama perlu menggunakan skincare yang memiliki kandungan seperti resorcinol, salicylic acid, dan benzoyl peroxide.
Kandungan ini akan mengatasi kelebihan minyak dan mengangkat sel kulit mati serta membunuh bakteri yang menyebabkan komedo.
Editors' Pick
2. Whitehead muncul ketika sel kulit mati dan juga minyak menyumbat pori-pori
Sama halnya seperti blackhead, whitehead atau komedo putih juga merupakan salah satu jenis jerawat yang paling sering muncul di wajah.
Biasanya whitehead akan muncul ketika sel kulit mati dan juga minyak menyumbat pori-pori sehingga akan muncul benjolan berwarna putih pada permukaan kulit.
Untuk mengatasi whitehead, carilah skincare yang berisikan kandungan seperti retinoid, asam salisilat, AHA, dan benzoyl peroxide. Kandungan ini akan membantu mengangkat sel kulit mati dan mengurangi peradangan yang berada di daerah komedo.