Face oil merupakan salah satu dari rangkaian skincare yang seringkali terlewatkan karena belum banyak yang tahu mengenai manfaat dari face oil ini. Perlu Mama ketahui bahwa menggunakan produk face oil akan membantu untuk menjaga kelembapan kulit dan menjaganya tetap sehat.
Face oil sendiri sudah digunakan dalam waktu yang lama untuk mengatasi berbagai permasalahan kulit dan aman untuk digunakan. Tersedia dalam berbagai variasi yang sesuai dengan kondisi kulit masing-masing orang, banyak merek face oil yang bagus untuk kulit.
Tak hanya produk luar saja, produk face oil lokal juga tak kalah berkualitas lho, Ma. Oleh karena itu, kali ini Popmama.comtelah merangkum 7 rekomendasi face oil lokal yang dapat Mama gunakan sehari-hari. Yuk, disimak!
1. Bio beauty lab luxurious facial oil
Instagram/biobeautylab
Yang pertama terdapat produk Luxurious Facial Oil dari Bio Beauty Lab yang cocok untuk kondisi kulit kering. Facial oil ini mampu untuk menjaga kelembapan pada kulit karena mengandung Sea Buckthorn yang merupakan sumber asam lemak, omega 3,5,7, dan 9.
Produk ini memiliki sifat anti inflamasi dan anti bakteri yang dapat membantu untuk mengatasi masalah jerawat.
Selain itu, produk ini juga dapat mengurangi bekas luka pada kulit, meningkatkan produksi kolagen, menghilangkan garis-garis halus pada wajah dan juga meregenerasi kulit.
2. Haple grapeseed oil
Instagram/thebeautyshopindonesia
Selanjutnya ada face oil lokal yang berasal dari Haple yaitu Grapeseed oil yang dapat melawan jerawat dan mengecilkan pori-pori yang membesar. Karena mengandung 100% minyak almond, maka produk ini dapat menjaga kulit wajah agar tetap terhidrasi dan menguncinya.
Karena memiliki formula yang ringan, face oil ini dapat dengan mudahnya meresap ke dalam kulit dan memberikan perawatan dengan cepat. Kandungan asam linoleat dan antioksidan yang ada di dalamnya, face oil ini dapat menghilangkan bekas luka akibat jerawat.
Editors' Pick
3. Klei & clay soothe face oil
kleiandclay.com
Soothe Face Oil dari Klei & Clay ini mengandung banyak jenis minyak yang bermanfaat untuk menjaga kelembapan alami pada kulit, mengurangi dark spot pada wajah., dan juga mencegah tanda penuaan dini. Face oil ini cocok untuk jenis kulit yang normal namun cenderung berminyak.
Dilengkapi dengan kandungan vitamin C, vitamin A, dan juga asam linoleat, produk ini dapat mengatasi masalah jerawat dan hyperpigmentation.
Selain itu, kandungan sweet almond oil yang ada di dalamnya dapat mengatasi masalah akibat paparan sinar matahari secara langsung dan membuat kulit tampak tidak kusam.
4. Purivera botanicals rice bran serum oil
Instagram/karhabeautybali
Purivera Botanicals memiliki berbagai varian face oil yang bagus, salah satunya adalah Rice Bran Serum Oil yang cocok untuk kondisi kulit kering. Facial oil ini memiliki sifat anti-microbial dan anti-cancer yang dapat melindungi kulit wajah dari berbagai permasalahan kulit.
Kandungan rice bran yang ada di dalamnya dapat membuat kulit tampak lebih cerah dan juga ter nutrisi. Selain itu, produk ini dapat membuat kulit menjadi lebih halus dan kenyal karena terdapat kandungan vitamin E di dalamnya.
5. The bath box pure rosehip seed oil
thebacthbox.co.id
The Bath Box terkenal dengan produk perawatan tubuhnya yang bagus. Tak hanya itu saja, brand ini memiliki produk face oil yang tak kalah bagusnya yaitu Pure Rosehip Seed Oil.
Menggunakan kandungan rosehip seed oil sebagai kandungan utamanya, face oil ini dapat membuat kulit menjadi lebih lembap.
Karena memiliki formula yang ringan, face oil ini dapat dengan mudahnya menyerap ke dalam kulit dan cocok untuk digunakan pada semua jenis kulit. Selain itu, produk ini tidak meninggalkan bekas yang greasy atau lengket pada saat digunakan.
6. Utama spice jojoba oil
utamaspacebali.com
Utama Spice tentunya sudah sangat terkenal dengan berbagai produk oil, termasuk juga face oil yang memiliki kandungan bahan natural yang bagus.
Memiliki kandungan jojoba oil, produk ini dapat bermanfaat untuk mengatasi berbagai permasalahan kulit seperti munculnya tanda-tanda penuaan dini.
Produk ini kaya akan asam alami yang mana dapat berfungsi sebagai anti inflamasi, antiseptik, dan juga anti-oksidan yang dapat melindungi kulit, memperbaiki kerusakan pada kulit dan membatu proses regenerasi kulit. Yang unik dari face oil ini adalah, Mama dapat menggunakannya sebagai makeup remover.
7. Wardah pure olive oil
wardahbeauty.com
Yang terakhir adalah produk face oil dari Wardah, yaitu Pure Olive Oil yang berfungsi sebagai pelembap alami dan memberikan nutrisi pada kulit. Memiliki kandungan minyak zaitun murni yang sudah terbukti dapat menjaga kelembapan kulit, produk ini cukup banyak diminati lho, Ma.
Face oil ini dapat membuat kulit terasa lebih kenyal dan juga halus, terlebih lagi jika Mama memiliki jenis kulit yang kering. Produk ini juga dapat menghilangkan garis-garis halus, kantung mata, dan juga tanda-tanda penuaan dini.
Nah, itu dia 7 rekomendasi merek face oil lokal yang dapat Mama gunakan dalam rangkaian produk skincare yang Mama pakai untuk membuat kulit menjadi lebih sehat.
Beberapa produk face oil ini juga dapat berfungsi sebagai aromatherapy karena memiliki aroma yang menenangkan. Jangan lupa untuk di coba ya, Ma!