Contek Gaya Kompak Blogger Elsi Larson dengan Putrinya, Nova
Super kompak, keren banget!
12 Oktober 2018
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Elsie Larson adalah seorang blogger, sekaligus content creator abeautifulmess.com.
Elsie tinggal di Nashville, Tennessee. Dia banyak menginspirasi dengan tulisan dan kreatifitasnya dalam kerajinan DIY serta dalam mengolah foto.
Pengikut instagramnya mencapai 371 ribu.
Elsie dan suaminya Jeremy baru saja mengadopsi anak perempuan yang diberi nama Nova, yang memiliki kelebihan karena berkulit albino.
Elsie kerap mengunggah foto bersama Nova, dengan Outfit yang sama.
Inilah gaya Elsie Larson dengan Nova yang kerap kompak yang bisa jadi inspirasi Mama dan si Kecil.
1. Sweater dan Dress Bermotif
Dua outfit ini bermotif sama, namun Untuk Nova, modelnya Jumpsuit.
Dipadupadan dengan sweater yang juga sama.
Elsie dan Nova mengenakan outfit itu saat Paskah dan berkujung ke tempak sepupu Nova.
Kacamata jadi tambahan aksesoris yang tepat.
Editors' Pick
2. Jumpsuit Untuk Piknik
beraktifitas diluar ruangan seperti piknik jadi kegiatan yang sangat menyenangkan dengan si Kecil.
Elsie dan Nova juga sangat menikmati piknik pertama mereka.
Mengenakan jumpsuit yang sama, Elsie dan Nova terlihat bergembira, menenteng tas.
Tetap dengan kacamatanya Nova juga sangat lucu menggunakan pakaian ini.
3. Celana Kodok Cutbray ala 80an
Elsie dan Nova kali ini bergaya tahun 80an dengan pakaian "kodok" dengan gaya cutbray.
Lengkap dengan kacamata berbetuk unik, pakaian kodok mereka padukan dengan baju yang juga bernuansa 80an.
Rambut elsie yang diikat tak begitu ketat dan diletakkan kesamping jadi pendukung gaja "jadul" ibu dan anak ini.
4. Baju Kodok Untuk Santai
Untuk outfit kali ini, keduanya memakai baju kodok yang lebih modern, robek di bagian lutut jadi model kekinian.
Berbeda dengan Nova, kali ini Nova memakai baju kodok dengan celana pendek.
Keduanya tambah kelihatan kompak dengan kacamata gelap yang dipakai.
Wah keren banget ya gaya kompak mereka, kalau Mama bagaimana?