5 Rekomendasi Lip Tint yang Cocok untuk Kamu yang Ingin Tampil Natural
Tampil natural sepanjang hari tanpa lipstick tebal, coba pakai lip tint yuk
31 Oktober 2021
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
K-Beauty lovers pastinya sudah nggak lagi dengan salah satu produk kecantikan yang kini populer di seluruh dunia, lip tint.
Lip tint menjadi pewarna bibir yang ringan dan formula yang melembapkan pastinya menjadi pilihan ketika kamu ingin tampil natural. Tekstur lip tint sangat berbeda dengan lipstick atau lip matte. Lip tint memiliki tekstur yang lebih cair dan sangat ringan.
Berikut ini, Popmama.com merekomendasikan pilihan produk lip tint yang bisa kamu pilih untuk digunakan sehari-hari. Apa saja?
1. 3CE Velvet Lip Tint, yang selalu jadi favorit pencinta kosmetik Korea
Bagi para pencinta produk makeup atau skincare asal Korea, nama 3CE pastinya sudah nggak asing lagi, bahkan nggak sedikit yang sudang ngebucin dengan produk yang satu ini.
Nah, mereka juga memiliki produk lip tint yang sudah menjadi favorit. 3CE Velvet Lip Tint adalah produk lip tint dengan hasil velvet matte. Bukan hanya menyempurnakan tampilan, lip tint ini mengandung sunflower seed oil, calendula officinalis flower oil, dan rose extract yang dapat melembapkan bibir.
Harga Rp135.000-Rp150.000.
Editors' Pick
2. Benetint Cheek & Lip Stain dari Benefit dengan warna yang unik
Benetint Cheek & Lip Stain bisa digunakan untuk mencerahkan bibir sekaligur menjadi perona pipi. Produk ini dilengkapi dengan formula smudge-proof dan tahan lama sepanjang hari.
Tekstur buildable yang juga memungkinkan kamu untuk menambahkan lapisan berulang untuk mendapatkan warna yang lebih menarik.
Untuk shade yang ditawarkan adalah Gogotint (cherry red) dan Playtint (cheery hot pink).
Harga Rp320.000.
3. Garden Glass Tint produk yang dibuat khusus oleh Sunny Dahye
Ini dia produk lip tint dari content creator, Sunny Dahye, Garden Glass Tint. Produk inovasi dari HUR by Sunny Dahye memiliki hasil akhir glassy yang membuat wajah terlihat lebih segar. Produk ini
kaya kandungan nutrisi untuk merawat kesehatan bibir, seperti:
- Vit C, yang mampu mengembalikan warna cerah alami bibir dan mencegah warna bibir menjadi gelap
- Vit E sebagai antioksidan
- Madu yang dapat melembapkan dan melindungi dari bibir pecah-pecah
- Sunflower Seed Oil untuk mencegah kerutan pada bibir
- Sodium Hyaluronate yaitu kandungan formula serum yang mampu melembapkan
- Squalane Oil untuk menghidrasi bibir
Selain lip tint, produk ini sangat menutrisi bibir karena kandunganbaik di dalamnya. Worth to buy!
Harga Rp110.000.
4. Reveline Plump Tint, lip tint lokal dengan formula yang nggak kalah dari produk Korea
Bukan hanya produk dari Korea atau negara internasional lainnya, produk kecantikan lokal juga nggak kalah bagus lho. Salah satu brand kosmetik lokal Reveline, menghadirkan Plump Tint, lip tint lokal pertama di Indonesia yang memiliki formulasi mirip seperti lip tint dari brand branded luar.
Reveline Plump Tint memiliki hasil akhir yang glossy namun dapat meninggalkan stain yang tahan lama, ditambah lagi harga yang ditawarkan lebih affordable.
Produk dari Reveline memang tengah populer dan diburu para pecinta produk lokal. Terlihat dari produk terbarunya, Reveline Plump Tint, yang telah terjual hingga 24 ribu pieces hanya dalam 5 hari. Produk lip tint pertama dari Reveline ini diklaim sebagai pewarna bibir dengan tekstur yang ringan serta dapat memberikan stain yang kuat dan tahan lama pada bibir.
Dengan tagline "purefect shine" yang berarti kilau natural, Reveline Plump Tint memberikan efek natural healthy lips dengan hasilnya yang glossy namun stain dan tidak lengket. Sesuai namanya, Reveline Plump Tint juga dapat memberikan tampilan bibir yang lebih sehat berisi.
Brand Reveline telah berdiri sejak tahun 2016 yang berada di bawah naungan Putri Indah Jaya Group, yang mana perusahaan tersebut menaungi dua brand yaitu, Reveline dan Maggie Glow. Reveline sendiri, menghadirkan berbagai produk kosmetik mulai dari Brightening Two Way Cake, Intense Matte Lipcream, Flawless Cushion, Timeless Eyebrow, dan produk terbarunya yaitu Plump Tint.
Reveline Plump Tint telah terjual hingga 24 ribu pieces hanya dalam 5 hari. Produk lip tint pertama dari Reveline ini diklaim sebagai pewarna bibir dengan tekstur yang ringan serta dapat memberikan stain yang kuat dan tahan lama pada bibir.
Harga Rp.80.000.
5 Tony Moly Liptone Get It Tint yang makin popular berkat Mosta X
Tony Moly Liptone Get It Tint merupakan pewarna ringan yang memulai debutnya di Korea dengan dukungan dari grup K-pop Monsta X. Produk ini hadir dalam warna merah, berry, dan coral.
Menurut beberapa review, produk ini cukup awet digunakan sepanjang hari dengan tekstur yang ringan di bibir. Kamu bisa menggunakan produk ini lalu ditimpa dengan lip balm agar bibir lebih lembap.
Harga Rp80.000.
Demikian rekomendasi lima lip tint yang dengan warna-warna menarik dan membuat tampilan kamu tetap segar natural. Untuk penggunaan lip tint akan berbeda dengan lipstick atau lip matte, kamu memerlukan minimal dua kali polesan untuk membuat lip tint semakin terlihat.
Dan, jangan terlalu berharap lip tint dapat tahan lama ya, ketika kamu makan atau minum, mungkin saja lip tint akan cepat memudar. Poleskan kembali jika kamu membutuhkannya. Jangan lupa gunakan pelembap juga agar bibir tetap sehat ya.
Baca juga:
- Masih Tren, Ini Dia Beberapa Teknik Menggunakan Lip Tint a la Korea
- Kamu Perlu Tahu 5 Kelebihan Menggunakan Lip Tint
- Tampil Manis dan Menggemaskan dengan 7 Pilihan Lip Tint Merek Lokal