Tips Makeup Natural dan Menjaga Kulit Tetap Sehat a la Agatha Chelsea
Penyanyi muda ini memberikan tips kecantikan agar wajah tetap sehat meski kamu sering makeup
27 Agustus 2021
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Menggunakan makeup menjadi salah satu cara untuk membuat wajah terlihat lebih menarik. Bahkan, nggak sedikit perempuan yang menjadikan makeup menjadi caranya untuk self healing.
Namun, terkadang berbagai kandungan pada makeup membuat wajah jadi rentan berjerawat bahkan hingga merusak kulit.
Nah, untuk menghindari kondisi ini, hobi makeup juga harus diimbangi dengan perawatan wajah yang rutin ya.
Ditemui secara virtual dalam peluncuran barenbliss (벨엔드빌리스: BNB), brand kosmetik asal Korea Selatan pada Rabu, 25 Agustus 2021 jam 14:00-15:30 dilaksanakan secara live streaming melalui platform Facebook, Instagram, dan YouTube, Agatha Chelsea, penyanyi & K-Beauty Enthusiast membagikan tipsnya dalam merawat wajah hingga cara dia mengaplikasikan makeup natural a la perempuan Korea. Simak selengkapnya di Popmama.com yuk.
1. Jangan pernah lupakan pelembap sebelum menggunakan makeup
Dalam jumpa pers peluncuran produk makeup yang digagas oleh Makeup Artist asal Korea, Jina Kim ini, Agatha Chelsea menekankan agar jangan pernah lupakan pelembap sebelum menggunakan makeup.
Bagi perempuan yang akrab dipanggil Chelsea ini, pelembap itu penting dipakai untuk segala jenis kulit apapun. "Mau kulit kamu jenisnya kering, normal, kombinasi, dan berminyak jangan sampai tinggalkan pelembap sebelum menggunakan makeup," ujar jebolan ajang pencarian bakat Idola Cilik ini.
Chelsea menambahkan, ketika menggunakan moisturizer, baiknya disesuaikan dengan jenis kulit masing-masing. "Misalnya, jika punya kulit oily kita bisa pilih jenis gel, kalau kulit kering bisa pakai yang jenisnya cream, ingat moisturizer itu penting banget," tambahnya.
Editors' Pick
2. Meski sudah menggunakan moisturizer, sunscreen juga jadi skincare yang penting
Selanjutnya, Chelsea mengingatkan untuk menggunakan sunscreen untuk merawat kulit. "Apalagi di Indonesia cuacanya lumayan panas, jangan sampai lupakan sunscreen untuk merawat kulit," katanya.
Sebagai informasi, suncreen sangat penting sebagai perawatan wajah untuk melindungi kulit dari sinar UV. Sinar UVA bisa menyebabkan kulit mengalami penuaan, timbul flek hitam, dan hiperpigmentasi.
Jadi, dibutuhkan perawatan dengan cara mengaplikasikan sunscreen setiap hari bukan hanya saat sedang melakukan aktivitas di luar rumah tapi juga saat berada di dalam ruangan.