12 Gaya Rambut Pemain Bola di Piala Dunia Qatar 2022 Paling Viral!
Dari bentuk unik hingga mengecat rambutnya dengan warna bendera negara
9 Desember 2022
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Perayaan Piala Dunia 2022 yang berlangsung di Qatar tentu saja mencuri perhatian dunia. Banyak pemain bola dari berbagai negara yang ikut perhelatan besar ini populer bagi masyarakat Indonesia. Selain paras, gaya rambut mereka juga tak kalah menjadi perbincangan.
Mulai dari kriting kribo, lurus cepak hingga rambut diwarnai dengan cat warna cerah. Semuanya berhasil mencuri atensi penonton di seluruh dunia.
Berikut Popmama.com rangkum gaya rambut pemain bola di Piala Dunia Qatar 2022yang viral di kalangan netizen.
1. Hannibal Mejbri dengan rambut kriting kribonya
Baru berusia 19 tahun, Hannibal Mejbri memperkuat tim nasional (timnas) Tunisia di Piala Dunia 2022 ini. Uniknya, tak hanya performanya yang mencuri perhatian tetapi gaya rambutnya pun ikut diperbincangkan.
Ia bergaya dengan rambut keriting kribo yang sehat. Rambut berwarna brunette-nya itu begitu bervolume. Ketika melihat rambut Hannibal banyak netizen yang menyebut cocok jadi bintang iklan sampo lho.
2. Weston McKennie mengecat rambut warna bendera AS
Untuk mendukung laga timnas Amerika Serikat di Piala Dunia 2022, salah satu pemainnya Weston McKennie yang sengaja mengecat rambutnya agak berbeda. Mencintai negaranya, Weston sengaja mengecat warna bendera AS untuk hiasan rambut.
Sontak hal tersebut langsung menyedot perhatian netizen. Gaya rambut Weston McKennie pun langsung menjadi topik perbincangan hangat di Twitter nih.
3. Sebastian Sosa yang memperlihatkan undercut berbentuk singa
Pemain asal Uruguay, Sebastian Sosa juga tak kalah menyita perhatian. Ia membuat potongan rambut dengan undercut singa. Pemain asal Uruguay itu memotong habis rambut bagian bawahnya sehingga menampilkan tato singa di kepalanya. Sangar banget!
4. DeAndre Yedlin cat pirang rambut memotongnya bentuk gunung
Memiliki potongan rambut dengan teknik skin kini tengah populer. Salah satunya adalah DeAndre Yedlin. Ia memadukan potongan teknik skin dengan membentuk rambutnya unik.
Pemain dari AS ini memotong rambutnya zigzag dan membentuk motif seperti gunung. Penampilan DeAndre langsung menyita perhatian.
5. Neymar yang tampil trendi dengan rambut cerah
Neymar menjadi pemain sepak bola yang dikenal dengan potongan rambutnya yang unik dalam setia laga. Laki-laki asal Brasil tersebut memiliki warna rambut asli hitam, tetapi laganya membeli negaranya ia mengecat pirang rambutnya.
Untuk tampil maksimal, konon Neymar sampai menebangkan langsung stylist yang menata rambutnya selama ini. Tak tanggung-tanggung sang Stylist terbang langsung dari Paris ke Doha untuk menata rambut Neymar lho.
Editors' Pick
6. Jasson Cummings yang tampil klimis di lapangan bola
Pemain Brazil satu ini juga tak kalah tampil menawan saat laga Piala Dunia 2022. Jasson Cummings memiliki gaya rambut klimis saat membela Brasil di lapangan hijau.
Ia menata rapi bagian samping rambutnya. Gaya rambut Jasson Cummings ini cukup sederhana dan bisa dijadikan inspirasi potongan rambut kekinian.
7. Phil Foden dengan gaya rambut skin fade
Gaya rambut skin fade dipilih Phil Foden saat tampil berlaga di Piala Dunia 2022. Banyak penggemar menyebut ia mirip dengan Jim Carrey di film Dumb and Dumber dengan potongan rambut tersebut. Khusus untuk Piala Dunia 2022 ini juga Phil mengecat hitam rambutnya yang sebelumnya berwarna pirang.
8. Domagoj Vida dengan rambut pirang panjang mirip rockstar
Pemain asal Kroasia, Domagoj Vida tampil nyentrik selama berlaga di lapangan. Ia membiarkan panjang rambut pirangnya terurai diseka bando atau dikuncir kuda. Penampilan Domagoj bak rockstar sepak bola!
9. Nico Williams dengan rambut gimbal two tone-nya
Memiliki rambut gimbal, Nico tidak mau biasa saja. Ia mengecat rambut hitamnya berwarna pirang di bagian bawah sehingga menciptakan efek two tone. Ia sempat berjanji akan mengecat warna biru rambutnya ketika Spanyol menang Piala Dunia 2022.
10. Emiliano Martinez mengecat rambutnya bendera Argentina
Kiper timnas Argentina, Emiliano Martinez juga mengecat rambutnya unik untuk laga Piala Dunia 2022. Saat tampil melawan Australia ia tampak mengecat bagian samping rambutnya dengan warna dan bentuk bendera negaranya.
Sontak hal tersebut menghebohkan penggemar yang memadati stadion Ahmad bin Ali, Doha, Qatar. Keren nggak nih gaya rambutnya?
11. Son Heung-Min dengan gaya rambut two block ala oppa Korea
Menjamurnya budaya pop Korea Selatan tidak hanya terjadi di dunia musik. Fashion hingga beauty kini banyak yang mengikuti tren dari Negeri Ginseng tersebut. Termasuk pemain bola sekaligus kapten timnas Korea Selatan, Son Heung-Min.
Dalam laganya selama Piala Dunia 2022 ini, Son Heung-Min begitu disorot. Begitupun dengan gaya rambut two block-nya yang kini populer di kalangan pecinta budaya Korea. Makin menawan oppa satu ini!
12. Ritsu Doan dengan rambut pirang rapi dan pendek
Selanjutnya ada pemain Jepang, Ritsu Doan yang dianggap netizen mirip dengan perjuangan Tsubasa di animenya. Gaya rambutnya terbilang sederhana hanya dipotong pendek rapi.
Namun, warna asli rambut Ritsu Doan sebenarnya adalah hitam. Saat belaga membeli timnas Jepang ia mengecat rambutnya menjadi pirang. Paling tersorot di lapangan dengan skill dan gayanya nih.
Itulah tadi gaya rambut pemain bola di Piala Dunia Qatar 2022 yang viral di kalangan netizen. Gaya rambut mereka selain unik juga menjadi identitas untuk memperjuangkan negaranya bisa menang. Keren banget!
Baca juga:
- 6 Transformasi Gaya Rambut Ganjar Pranowo, Dulu Gondrong Kini Beruban
- 10 Potret Gaya Rambut Member Blackpink dari Debut hingga Sekarang
- 7 Potret Gaya Rambut Istri Pejabat yang Stylish, Cocok untuk Kondangan