Ide Upcycling Fashion a la Andien Aisyah, Kaus Kaki Bisa Jadi Crop Top
Ide menyulap barang bekas jadi item fashion a la Andien ini sangat menginspirasi!
4 Februari 2022
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Penyanyi Andien Aisyah tampaknya selalu punya gebrakan baru. Tak hanya berkarya lewat musiknya, Andien juga banyak menginspirasi di bidang lain.
Kali ini, Mama dari Kawa dan Tabi memberikan ide untuk upcycling fashion. Yup, Andien memberikan gambaran bagaimana barang-barang yang tak terpakai bahkan akan dibuang bisa di-recycle menjadi item fashion kekinian.
Ide dari Andien ini mendukung gerakan Suistanable Fashion yang mulai banyak digalakkan.
Mulai dari celana, crop top, hingga sepatu modern hasil karya Andien dari barang-barang bekas. Ada yang terbuat dari gorden bekas lho.
Berikut Popmama.com rangkum gaya Andien Aisyah dukung suistanable fashion.
1. Duvet disulap Andien jadi rok kece
Ide suistanable fashion a la Andien adalah mengubah duvet bekas menjadi rok kece. Andien mengubah alas tempat tidur ini lebih bermanfaat.
Rok yang dibuat Andien dari Duvet punya pengait di depannya. Dari cara mix and match-nya, rok dari duvet ini juga bisa menjadi item fashion menarik seperti yang dicontohnkan Andien.
Editors' Pick
2. Kaus kaki diubah menjadi kaos crop top lengan panjang
Kaus kaki bekas atau yang sudah tak terpakai biasanya akan langsung dibuang. Eits, di tangan Andien kaus kaki bisa disulapnya menjadi crop top lengan panjang kece.
Andien menggabungkan kaus kaki panjang sebanyak 4-5 buah untuk membuat satu buah crop top. Dari sini kita bisa berkreasi mengenai warna crop top yang akan dibuat.
Dalam videonya Andien fokus kepada warna putih. Jika menggemari berbagai warna cerah dan saling tabrak, bisa juga dicoba. Siapa tahu hasilnya yang colorful malah membuat kita unik saat memakainya.
3. Gorden dan sprei bekas bisa diubah menjadi baloon pants nih
Mungkin diantara kita tak ada yang pernah terpikirkan membuat item fashion dari gorden. Yup, gorden lama berenda dan sprei tua diubah Andien menjadi baloon pants.
Baloon pants sendiri adalah celana kekinian yang punya detail lebar dengan adanya bagian karet di pergelangan kakinya. Ini menciptakan ilusi mengembang saat dipakai.
4. Sneakers lama diubah bergaya edgy dengan tambahan detail
Terakhir, ada sneakers lama yang diubah Andien menjadi bergaya edgy. Andien menambahkan aksesori berupa kain rumbai pada bagian atas sneakers-nya itu.
Dari ide Andien ini ternyata saat digabungkan bisa mencipatakan pakaian untuk photoshoot lho. Wah, nggak nyangka ternyata upcycling fashion semenyenangkan ini.
Itu tadi ide dan gaya Andien Aisyah dukung suistanable fashion. Jadi terinspirasi apa buat apa nih dari barang bekas?
Baca juga:
- 7 Fashion Nikita Willy Babymoon di Amerika Serikat, bak Kylie Jenner
- Tampilan Fashion Mewah IU dalam Acara Golden Disk Awards ke-36
- 7 Deretan Fashion Priyanka Chopra yang Elegan