7 Gaya Elegan & Vintage Ko Moon Young di Drama 'Its Ok to Not Be Okay'

Bisa dicontoh buat ke kantor atau acara formal nih

27 Juli 2020

7 Gaya Elegan & Vintage Ko Moon Young Drama 'Its Ok to Not Be Okay'
Instagram.com/tvndrama.official

KDrama ‘Its Ok to Not Be Okay’ menyita banyak perbincangan di dunia maya. Terutama penampilan Seo Ye Ji yang sungguh memukau karena aktingnya. Seo Ye Ji dalam drama ini berperan sebagai Ko Moon Young, seorang penulis cerita anak-anak dengan penampilan unik dan eksentrik.

Namun, makin drama ini berjalan ternyata penampilan Ko Moon Young sudah tidak seheboh ketika episode-episode awal lho. Sekarang, banyak gaya Ko Moon Young yang bisa Mama contoh untuk pergi ke kantor, acara formal maupun sekedar kumpul bareng keluarga dan teman.

Sebagai informasi, ternyata ada maksud lho dari setiap penampilan ribet a la Ko Moon Young di drama ini. Diungkapkan oleh Direktur Kostum KDrama ‘Its Ok to Not Be Okay’, Jo San Gyeong dalam sebuah wawancara bahwa pakaian Moon Young ini sebagai pertahanan kepribadian dirinya. Ia berani tampil gothic yang sesuai dengan gaya sastranya, sedangkan pakaian mewahnya justru bertentangan dengan kerentanan jiwa Ko Moon Young.

Bagaimana tampilan Ko Moon Young yang semakin sederhana untuk inspirasi outfit of the day ke kantor atau acara formal? Berikut Popmama.com rangkum informasi lengkapnya.

1. Transparant dress merah maroon dengan motif polkadot

1. Transparant dress merah maroon motif polkadot
Instagram.com/itsokaytonotbeokay_tvn

Dalam episode ke-11 KDrama yang tayang di TVN ini, Ko Moon Young terlihat mengenakan gaun merah tua dengan motif polkadot yang sedikit transparan.

Gaun selutut tersebut hadir dengan lengan bergaya balon dan rok plisket dalam yang memperlihatkan pinggang kecil Seo Ye Ji. Bagian kerahnya dihiasi dengan aksen pita besar yang membuat penampilan Moon Young makin menawan.

Model gaun polkadot transparan ini cukup hype di Indonesia lho, Ma. Untuk Mama yang berhijab bisa mengenakan terusan panjang juga. Gaun ini sangat mudah dipadu padan karena memiliki warna yang kebanyakan netral seperti hitam, merah maroon, blue navy atau abu-abu.

2. Set outer dan rok pink panjang yang manis

2. Set outer rok pink panjang manis
Instagram.com/tvndrama.official

Seo Ye Ji sempat menjadi perbincangan publik ketika mengenakan pakaian ini dalam KDrama.

Pasalnya ia menunjukkan pinggang rampingnya kepada penonton. Dalam episode saat Ko Moon Young mengenakan pakaian ini, ia menggunakan rok potongan A Line berwana pink. Tak lupa terdapat detail lipatan kecil di bagian pinggangnya.

Sementara itu, outer yang dikenakannya hanya sepinggang dengan aksen kacing putih besar dan potongan bahu tinggi. Model kerahnya mengadopsi budaya Cina dengan model tinggi. Siapa yang mau kembaran sama Ko Moon Young nih?

Editors' Pick

3. Tampil elegan dengan gaun plisket coklat dan outer warna army

3. Tampil elegan gaun plisket coklat outer warna army
Instagram.com/tvndrama.official

Kalau Mama ingin tampil agak klasik tapi tetap menawan, bisa mencontoh gaya Ko Moon Young satu ini.

Di salah satu episode ia tampil dengan dress plisket kecil berwarna coklat dengan panjang yang tidak simetris yakni bagian kanan sepanjang lutut dan setengahnya lagi sepanjang dress midi yakni hingga betis.

Ia melengkapi penampilannya dengan outer berwarna army sepinggang yang sudah dilengkapi belt. Outernya memiliki model kerah bawah tanpa aksesori tambahan.

4. Dress putih panjang yang elegan untuk acara kumpul

4. Dress putih panjang elegan acara kumpul
Instagram.com/itsokaytonotbeokay_tvn

Ada satu waktu Ko Moon Young ke rumah sakit tempat Gang Tae bekerja, ia datang mengenakan gaun putih bahan cotton yang nyaman untuk hari yang panas.

Tidak ada aksen nyentrik seperti penampilan Moon Young biasanya. Hari itu, ia tampil dengan belt sederhana di pinggangnya.

Terlihat gaun yang dikenakannya memiliki kerah tinggi dengan detail kancing depan berwarna cream. Detail yang cukup menonjol dari gaun ini yakni beberapa bagiannya sengaja memperlihatkan kulit Ko Moon Young.

5. Tampil formal dengan rok bunga dan kemeja vintage

5. Tampil formal rok bunga kemeja vintage
Instagram.com/itsokaytonotbeokay_tvn

Episode terbaru KDrama ‘Its Ok to Not Be Okay’ menampilkan Moon Young dengan rok midi motif bunga berwarna hitam. Ia memadukannya dengan atasan model vintage yang punya detail kerutan di leher dan kedua lengannya.

Dalam episode tersebut, penulis Ko tampil sederhana dengan anting kecil dan kalung biasanya. Ia hanya membawa tas tangan kecil berwarna putih gading.

Gaya Ko Moon Young yang satu ini bisa sangat ditiru buat di kantor lho. Kesan vintage akan membuat Mama tampil menonjol hari itu.

6. Gaya casual-sporty dengan kemeja formal dan celana kulot

6. Gaya casual-sporty kemeja formal celana kulot
Instagram.com/tvndrama.official

Tak hanya tampil nyentrik dan gothic, penulis Ko dalam drama ini mulai tampil kasual sekaligus sporty lho.

Salah satunya adalah ketika mengantar Gang Tae bepergian ke jembatan gantung di Korea. Hari itu, ia mengenakan kemeja cerah dengan model kerah formal bermotif. Ia memadukan kemeja itu dengan celana kulot hitam. Very simple!

Namun, Moon Young tetap menampilkan ciri khasnya. Anting besar dengan motif bunga menjadi aksen yang eksentrik tersendiri. Ta mengenakan high heels, ia hanya menggunakan sneakers putih yang nyaman untuk jalan-jalan.

7. Gaun transparan motif bunga cerah bergaya vintage

7. Gaun transparan motif bunga cerah bergaya vintage
Instagram.com/tvndrama.official

Momen pertama saat Gang Tae menginap di rumah Ko Moon Young menjadi episode yang dinantikan penonton. Keduanya mulai dekat saat itu dan Gang Tae sudah tak sedingin dulu. Saat Moon Young akan mengantar Gang Tae ke depan rumah, ia mengenakan gaun transparan yang terkesan vintage.

Gaun tersebut berwarna hijau artichoke dengan motif bunga dan daun hijau yang lebih gelap. Memiliki detail lengan menggelembung hingga siku yang punya detail kecil di bahunya. Kesan vintage ini makin lengkap kancing tertutup dari kerah hingga pinggang.

Itulah tadi gaya elegan Ko Moon Young dari KDrama ‘Its Ok to Not Be Okay’ yang bisah Mama contoh untuk ke kantor dan acara formal lain. Makin ke sini, penampilan Seo Ye Ji sebagai penulis Ko makin sederhana lho. Sehingga gayanya bisa Mama contek!

Baca juga:

The Latest