Kenalan dengan Jam Tangan dari Jerman, Mewah Harga Hemat
Dengan desain klasik yang kini makin populer di kalangan anak muda
23 September 2023
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Aigner, salah satu brand fashion mewah asal Jerman yang dikenal dengan jam tangannya. Merek ini sudah 35 tahun di Indonesia dan pada Kamis (21/9/2023) meluncurkan koleksi terbaru jam tangan Fall/Winter 2023.
Hal ini dilakukan bersamaan dengan momen peragaan busana di Milan Fashion Week 2023. Aigner melalui mitra lisensi, Jacques Du Manoir AG, secara resmi juga menunjuk Watch Studio sebagai distributor resmi di Indonesia sejak awal Januari 2023 lalu.
Karena kerja sama itu, semua produk dari Aigner kini bisa lebih mudah dijangkau oleh pelanggan setianya di tanah air.
Berikut Popmama.com rangkum berita selengkapnya!
Editors' Pick
1. Luncurkan koleksi jam tangan Fall/Winter 2023 yang estetik
Koleksi terbaru dari Aigner untuk musim gugur 2023 ini berkolaborasi dengan fotografer fashion dan seni ternama, Elizaveta Porodina.
Lewat tangan dinginnya, desain dan detail dari koleksi terbaru jam tangan ini dipotret dengan memukau.
Ada berbagai model dengan nama unik yakni Chieti, Sienna, Rovigo, Varese, Massa Due, dan Tuscania. Sentuhan estetika Elizaveta Porodina memunculkan emosi dan sentuhan luar biasa.
2. Berbahan stainless steel hingga berlian yang cantik
Bahan pembentuk jam tangan menjadi hal utama yang diperbincangkan. Bahan stainless steel premium memastikan jam tangan tahan lama dan bebas dari korosi.
Selain itu tali kulit berkualitas tinggi pun melengkapi tampilan lebih elegan. Selain itu untuk koleksi spesial yakni Diamond, jam tangan asal Jerman ini menghadirkan berlian asli 0,015 karat pada setiap unitnya.