Pesona "Journey" yang Magis di Koleksi Zaskia Sungkar & Shi by Shireen
Koleksi ini menyajikan desain paduan histori Turki dan kehidupan masa kini
26 Februari 2024
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Dua brand modest fashion yakni Zaskia Sungkar dan Shi by Shireen mengenalkan koleksi Ramadan 2024 itu dengan tema "Journey".
Koleksi Ramadan ini juga menjadi cerminan sebagai momentum penting dalam perjalanan hidup semua orang yang bisa memberi kesempatan untuk merefleksikan diri, berintrospeksi, dan memilih arah yang lebih baik untuk melanjutkan petualangan.
Tema ini diwakili oleh dua koleksi busana yang sama-sama signifikan. Zaskia Sungkar mengangkat kejayaan Islam di Turki yang berperan penting dalam membentuk kebudayaan dan sejarah dunia lewat EMPIRE.
Sementara Shi by Shireen terinspirasi dari kota dari dataran tinggi Turki, Konya, yang terkenal akan keindahannya melalui THE EMPRESS.
Rangkaian koleksi dari dua merek ini dihadirkan oleh kakak dan adik Zaskia serta Shireen Sungkar di Senayan Dome Park, Jakarta Pusat, Minggu (25/2/2024).
Berikut Popmama.com rangkum pesona magis di koleksi Zaskia Sungkar dan Shi by Shireen nih!
1. Koleksi pertama Shi by Shireen yang penuh warna pastel
Daya tarik dari wilayah Konya, di daerah Anatolia Tengah, Turki, tidak hanya terletak pada arsitektur mega dari bangunan dan masjid yang memenuhi kota. Namun, juga flora dan fauna yang beragam.
Di mana bunga-bunga kota Konya inilah yang diambil oleh Shi by Shireen untuk koleksi THE EMPRESS. Dipadukan dengan warna-warna pastel yang manis, membuat koleksi Ramadan 2024 Shi by Shireen semakin ikonik dan feminim.
"Ini koleksi ramadan pertama Shi by Shireen. Cukup menantang untuk menentukan koleksi pertama. Karena kita juga berpikir kebaruan apa yang bisa kamu hadirkan di koleksinya," jelas Shireen saat press conference di hari yang sama.
2. Butuh waktu 8 bulan Shireen merancang koleksi Ramadan 2024 ini
Meluncurkan koleksi Ramadan 2024 dengan tema THE EMPRESS ini ternyata membutuhkan waktu berbulan-bulan. Juli 2023 menjadi penanda pemisahan merek Zashi (Zaskia Shireen) bertransformasi menjadi Shi by Shireen.
Menurut Shireen ia menyajikan detail koleksi yang bisa dipakai berbagai selera. Dari yang menyukai dress atau tunik dengan bawahan rok atau celana.
"Desain kita ini mau ngasih banyak pilihan. Kita menyediakan dari hijab, atasan, celana, rok sampai dress. Kita juga melihat dari pengalaman sebelumnya apakah nyaman pakai dress tapi ada juga atasan dan celana atau rok tadi," pungkas Shireen.
Editors' Pick
3. Motif THE EMPRESS yang feminim memikat hati
Ada paduan bahan dan motif dalam koleksi THE EMPRESS dari Shi by Shireen. Adapun motif pertama menggunakan tema floral yang mengambil keindahan berbagai bunga di Konya yang dibarengi dengan garis-garis halus dan warna ala watercolor.
Sedangkan motif kedua menunjukkan keindahan berbagai masjid di Konya, di mana motif ornamen dinding masjid dan porselen lebih mendominasi. Bahan-bahan yang dipakai adalah sutra, crinkle, chiffon dan premium polyester.
Semua bahan-bahan ini dimaksudkan untuk cocok digunakan untuk acara formal tapi dengan nyaman saat dipasang di badan. Tak hanya untuk perempuan, koleksi THE EMPRESS hadir juga untuk seluruh keluarga, termasuk para laki-laki dan anak-anak juga.
4. Koleksi bold dan berani dari tema EMPIRE by Zaskia Sungkar
Koleksi EMPIRE dari Zaskia Sungkar mengangkat kekuatan, ketangguhan, dan kecantikan para wanita di zaman kekaisaran, seperti halnya bangunan bersejarah Turki yang mewakili arsitektur masa lampau yang mewah, kuat dan berestetika tinggi.
"Aku pilih satin yang ada texture-nya. Kalau develop bahan baru yang kita pakai di perusahaan ini. Kita pakai yang itu. Jadi kalau ada bahan yang tertarik nggak masalah," pungkas Zaskia Sungkar.
5. Material dan warna dalam koleksi EMPIRE by Zaskia Sungkar
Unsur-unsur ini yang terlihat pada pattern dalam koleksi EMPIRE. Material yang digunakan pun beragam, mulai dari yang lembut dan mengalir seperti satin, sutra, dan chiffon sampai yang kaya akan tekstur dan volume, seperti pleats, crinkle dan organza.
Untuk 'pantone' pada koleksi empire sendiri diantaranya adalah warna hitam, maroon dan earth tone, sesuai dengan DNA Zaskia Sungkar yang bold.
"Aku banyak terinspirasi dari Turki dan dipadukan dengan kesukaan sehari-hari. Untuk warna memang suka yang bold dan warna-warna gelap. Dari dulu hitam, putih atau maroon. Tapi makin ke sini memilih juga sesuai keinginan pasar tanpa meninggalkan DNA tersebut," ujar Zaskia.
Mirip dengan koleksi sang Adik, Zaskia Sungkar juga banyak memadukan bahan satin dan jacquard, sequin dan organza.
6. Koleksi modest fashion muslim kakak-adik berbakat ini!
Kedua koleksi khusus Ramadan ini akan debut di Annual Fashion Show yang bernama JOURNEY Ramadan Show 2024 by Zaskia Sungkar and Shi by Shireen.
Selain itu, segmen ini diharapkan untuk berbagi simpati dengan para saudara dan saudari Muslim kita di Gaza, terutama anak-anak yang masih harus berjuang entah sampai kapan. Masing-masing dari koleksi desain mereka ada 30 look yang ditampilkan oleh model profesional dan para muse.
Adapun para muse yang ada yakni untuk merek Zaskia Sungkar, antara lain Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, Fenita dan Arie Untung, Tya Ariestya, Nabila Syakieb, Paula Verhoeven, Angelina Sondakh dan Keanu, Aldi Taher, Tiqasya, Dara Arafah, hingga Melody Laksani.
Sementara untuk Shi by Shireen antara lain ada Donita, Tissa Biani, Inara, Ashanty dan Arsy, Gina dan Kinos, Vebby Palwinta, Mega Iskanti, Hamidah Rachmayanti, dan Harris Virza.
Itulah tadi pesona magis di koleksi Zaskia Sungkar dan Shi by Shireen. Koleksi ini bisa jadi outfit lebaran keluarga yang kece.
Baca juga:
- 6 Gaya Zhao Lusi yang Buat Fans Semakin Terpesona
- 6 Penyebab dan Cara Menghentikan Kebiasaan Mengelupas Bibir
- 5 Cara Alami untuk Mencerahkan Bibir Hitam