7 Gaya Iriana saat Mendampingi Jokowi dalam Misi Perdamaian

Iriana tampil sederhana dengan hijab putih, lambang perdamaian

1 Juli 2022

7 Gaya Iriana saat Mendampingi Jokowi dalam Misi Perdamaian
Instagram.com/sekretariat.kabinet

Presiden Joko Widodo diketahui tengah bertandang ke Ukraina dan Rusia untuk misi perdamaian dan kemanusiaan.

Namun kunjungan Jokowi kali ini tampak berbeda dengan pimpinan negara lainnya. Sebab, selain mengajak Sekretaris Kabinet dan Menteri Luar Negeri, Jokowi juga turut serta membawa Ibu Negara Iriana dalam rombongan tersebut.

Lantas seperti apa gaya Iriana saat mendampingi Jokowidalam misi perdamaian dan kemanusiaan? Berikut Popmama.com rangkum ke tujuh potret Ibu Negara Iriana Jokowi.

1. Tampil dengan nuansa ungu di momen keberangkatan

1. Tampil nuansa ungu momen keberangkatan
Instagram.com/jokowi

Presiden Joko Widodo dan Ibu Negara Iriana, berangkat dari Indonesia menuju Munich, Jerman pada Senin, 26 Juni 2022 dalam rangka menghadiri KTT G7.

Di momen keberangkatannya tersebut, Iriana terlihat berjalan mendampingi Jokowi dengan mengenakan busana bernuansa ungu. Iriana mengenakan baju kurung yang dikombinasikan dengan bawahan kain, dengan warna yang lebih terang. Tak lupa ia juga melengkapi penampilannya dengan clutch dan selendang berwarna senada.

2. Tampak anggun dengan baju kurung berwarna krem

2. Tampak anggun baju kurung berwarna krem
Instagram.com/sekretariat.kabinet

Pada Selasa paginya, rombongan Jokowi dan Iriana kembali melanjutkan perjalanan menuju Rzeszow, kota di Polandia yang letaknya 80 kilometer dari perbatasan Ukraina. Perjalanan ditempuh dengan menggunakan pesawat khusus kepresidenan. Hal ini diketahui dari salah satu unggahan video di Instagram pribadi milik Presiden Jokowi.

Dalam kesempatan ini, Iriana memilih menggunakan baju kurung berwarna krem yang memiliki panjang sampai di bawah lutut. Ia juga mengombinasikannya dengan kain bawahan bermotif, dengan warna yang lebih terang dari baju yang ia kenakan.

Editors' Pick

3. Naik kereta menuju Ukraina, Iriana tampil kasual dengan jaket biru

3. Naik kereta menuju Ukraina, Iriana tampil kasual jaket biru
Instagram.com/jokowi

Jokowi dan Iriana kembali melanjutkan perjalanan menuju Kyiv, Ukraina. Kali ini rombongan bertolak dari stasiun Przemysl Glowny di kota Przemysl, Polandia, tepat pukul sembilan malam.

Kali ini Iriana tampil casual dengan jaket biru dan celana hitam, lengkap dengan sepatu sneakers. Sedangkan untuk membawa perlengkapan pribadinya, ia memilih mengenakan tas ransel yang terbuat dari kulit, dengan warna senada dengan outfitnya hari itu.

Ternyata warna biru yang dikenakan Iriana dan Jokowi memiliki makna tersendiri. Umumnya, orang mengasosiasikan warna biru dengan otoritas, kebijaksanaan, dan kedamaian. Banyak budaya merasa biru adalah warna pilihan paling aman, mewakili kepercayaan, keamanan, perdamaian, dan kebersihan.

4. Iriana pakai hijab putih sebagai lambang perdamaian

4. Iriana pakai hijab putih sebagai lambang perdamaian
Instagram.com/jokowi

Masih di hari yang sama, Iriana juga melengkapi penampilannya dengan hijab berwarna putih.

Seperti diketahui, warna putih memang melambangkan perdamaian. Tentunya penampilan Iriana kali ini tak lepas dari tujuan awal rombongan Presiden Jokowi, yaitu membawa misi perdamaian dan kemanusiaan.

5. Tetap mengenakan masker, Iriana peluk korban perang

5. Tetap mengenakan masker, Iriana peluk korban perang
Instagram.com/jokowi

Pada akun Instagram pribadinya, Presiden Jokowi juga sempat mengunggah sebuah foto yang memperlihatkan sang Istri sedang memeluk erat seorang perempuan di ranjang salah satu rumah sakit di Kota Kyiv.

Diketahui perempuan yang dipeluk oleh Iriana tersebut merupakan korban perang. Dengan ekspresi sedih, keduanya pun saling memeluk dan bercerita.

Tak lupa, dalam kunjungannya ke rumah sakit tersebut Ibu Iriana tetap taat protokol kesehatan, salah satunya menggunakan masker berwarna putih.

6. Iriana secara simbolis menyerahkan bantuan kepada pusat medis Ukraina

6. Iriana secara simbolis menyerahkan bantuan kepada pusat medis Ukraina
Instagram.com/jokowi

Masih di lokasi yang sama, Ibu Negara secara simbolis menyerahkan bantuan kemanusiaan berupa obat-obatan, yang ditujukan kepada Pusat Ilmiah dan Bedah Endokrin, Transplantasi Organ dan Jaringan Endokrin Ukraina.

Momen ini bahkan sempat menarik atensi dunia lewat jejaring sosial. Tak sedikit dari warganet yang menyampaikan terima kasih dan merasa bangga dengan keberanian Ibu Iriana memasuki negara yang sedang berperang.

7. Tiba di Abu Dhabi, Ibu Iriana kembali tampil memukau dengan baju kurungnya

7. Tiba Abu Dhabi, Ibu Iriana kembali tampil memukau baju kurungnya
Instagram.com/sekretariat.kabinet

Pada Kamis 30 Juni 2022, Presiden Joko Widodo dan Ibu Iriana bertolak menuju Abu Dhabi, Persatuan Emirat Arab (PEA). Rombongan kemudian tiba di Bandar Udara Internasional Abu Dhabi, pada Jumat dini hari, 1 Juli 2022 sekitar pukul 02.15 waktu setempat.

Masih dengan selendang dan hijab putih, Ibu Negara masih setia mendampingi Jokowi. Ia terlihat kembali tampil formal dengan baju kurung berbahan brokat, berwarna abu-abu. Tak ada sentuhan yang berlebihan dari gayanya saat itu.

Nah itulah tadi 7 gaya Iriana saat mendampingi Jokowi. Meski tampil sederhana, Ibu Negara tetap terlihat memukau di samping Jokowi. Kesederhanaan ini sekaligus sebagai tanda bahwa Ibu Iriana turut prihatin dan berduka atas apa yang terjadi di negara yang sedang berperang.

Baca juga:

The Latest