Acara penobatan Raja Charles III resmi digelar di Westminster Abbey pada Sabtu (6/5/2023) waktu setempat. Raja Charles III dinobatkan sebagai Raja Inggris, untuk menggantikan mendiang sang Ibu yakni Ratu Elizabeth II.
Dalam acara tersebut, kehadiran musisi Katy Perry jadi satu hal yang cukup menyita perhatian publik. Ia bahkan diundang untuk tampil dalam konser perayaan penobatan Raja Charles III, membawakan sejumlah lagu miliknya.
Katy Perry hadir mengenakan outfit berwarna lilac di momen penobatan Raja Charles III. Sementara saat konser, ia terlihat mengenakan gaun emas yang terinspirasi dari Disney Princess.
Dirangkum Popmama.com berikut potret Katty Perry tampil memukai di acara penobatan Raja Charles III.
1. Katy Perry tampil anggun dengan outfit bernuansa lilac
Instagram.com/katyperry
Saat menghadiri acar penobatan Raja Charles III, Katy Perry tampil anggun dengan balutan outfit berwarna lilac.
Diketahui, dress yang dikenakannya tersebut merupakan rancangan Vivienne Westwood, perancang busana asal Inggris.
“Sungguh jadi satu kehormatan bisa menyaksikan sejarah hari ini dalam penobatan Raja Charles III,” tulis Katty Perry dalam keterangan Instagramnya pada (7/5).
2. Tampil menawan dengan topi khas bangsawan
Instagram.com/katyperry
Dalam beberapa foto yang diunggah ke akun Instagram @katyperry, perempuan bernama asli Katheryn Elizabeth Hudson tersebut terlihat tampil dengan topi khas bangsawan.
Seperti diketahui, topi memang jadi salah satu fashion item khas dari perempuan bangsawan. Dimana topi ini cukup ikonik, bahkan bisa menjadi salah satu inspirasi outfit.
Untuk melengkapi penampilannya, Katy mengenakan sarung tangan berwarna senada, serta menenteng tas putih berukuran kecil. Ditambah perhiasan cantik yakni Three Row Pearl Bas Relief Choker dari Vivienne Westwood.
Editors' Pick
3. Outfit Katy Perry terinspirasi dari mendiang Putri Diana
Instagram.com/katyperry/townandcountrymag.com
Penampilan Katy Perry dalam acara penobatan Raja Charles III, rupanya cukup menarik perhatian publik. Banyak yang menyebut jika penampilan Katy terinspirasi dari mendiang Putri Diana, mantan istri Raja Charles III.
Sebab dalam sebuah foto, tampak Putri Diana juga pernah tampil menggunakan pakaian berwarna lilac, lengkap dengan kalung mutiara.
Hal ini membuat banyak orang berpikir, jika Katy Perry sengaja menggunakan outfit yang hampir mirip dengan mendiang Putri Diana, sebagai bentuk penghormatan.
4. Katy Perry sempat kebingungan saat mencari tempat duduk
Instagram.com/katyperry
Dalam acara penobatan Raja Charless III, sempat beredar momen kocak Katy Perry. Ia terlihat mondar-mandir di sekitar venue, lantaran mencari tempat duduknya. Bahkan Katy sempat menoleh ke kanan dan ke kiri, untuk menemukan tempat duduknya dalam acara tersebut.
Hal ini sempat menjadi perbincangan di Twitter. Bahkan banyak dari warganet yang mentertawakan momen awkward tersebut.
5. Pakai gaun yang ala Princess Disney yang mewah saat konser
Instagram.com/katy_perry18
Katy Perry, mengungkapkan ke publik bahwa dirinya menjadi tamu spesial dalam acara penobatan Raja Charles III. Ia hadir untuk mengisi acara konser, bersama para penyanyi lainnya seperti Lionel Richie dan Andrea Bocelli.
Saat naik ke atas panggung di Kastil Windsor, Katy Perry tampil glamor dengan gaun berwarna emas, yang terinspirasi dari Disney Princess atau Putri Disney. Gaun rancangan Vivienne Westwood tersebut memiliki pola pahatan di bagian korset, dengan bagian bawah yang dibuat melebar.
Penampilan Katy Perry pun makin memukau dengan penggunaan anting bernuansa emas, serta makeup naturalnya.
6. Bawakan lagu hits ‘Roar’ dan ‘Firework’
Instagram.com/katyperry
Melansir dari Variety, Katy membawakan dua lagu hitsnya yakni Roar dan Firework. Penampilan Katy saat itu, sukses menyita perhatian para tamu undangan yang datang di Windsor Castle.
Selama membawakan lagu Roar, Katy juga menampilkan pertunjukan drone di atas panggung yang membentuk singa. Hingga cucu Raja Charles III yakni Pangeran George dan Putri Charlotte, ikut bernyanyi dan melompat-lompat dari kursi mereka.
7. Katy Perry ucapkan terima kasih kepada Raja Charless III
Instagram.com/katyperry
Dalam penampilannya, Katy menyempatkan diri untuk mengucapkan teriam kasih kepada Raja Charles III, yang telah mengundangnya.
"Terima kasih telah mengundang saya ke perayaan penobatan ini," ungkap Katy, dilansir dari Variety.
Di sisi lain, perempuan kelahiran 25 Oktober 1984 tersebut juga mengungkapkan rasa bangganya, karena Raja Charles III telah menunjuknya sebagai duta untuk melawan perdagangan anak.
Itu tadi, potret Katy Perry tampil memukau di acara penobatan Raja Charless III. Penampilannya dalam setiap acara memang tak pernah gagal ya!