Unggah Foto Tanpa Filter, Tara Basro Kampanyekan Body Positivity
Dengan rasa percaya diri, Tara tonjolkan bentuk tubuhnya saat ini
11 Oktober 2021
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Tidak mudah bagi seorang perempuan untuk tampil apa adanya, terutama di media sosial. Mudahnya warganet berkomentar di kolom komentar membuat orang khawatir dengan apa yang ia unggah.
Namun kekhawatiran tersebut sepertinya tidak dirasakan oleh Tara Basro. Aktris pemeran dalam film Perempuan Tanah Jahanam tersebut justru tampil percaya diri di media sosial tanpa riasan makeup dan filter.
Berikut Popmama.com rangkum potret Tara Basro yang unggah foto tanpa filter di media sosial:
1. Tampil dengan menggunakan pakaian serba hitam
Dalam unggahan tersebut, Tara menggunakan pakaian serba hitam berupa tank top dan celana panjang.
Pakaiannya tersebut juga menunjukkan lekuk tubuhnya saat ini. Alih-alih menutupi, Tara justru dengan percaya diri menunjukkannya ke para pengikutnya di Instagram. Ia pun menuliskan caption “Headshot update, unedited. Unfiltered.”
Editors' Pick
2. Difoto oleh sang Suami
Foto tersebut nampaknya diambil oleh sang Suami, Daniel Adnan, dilihat dari akun yang ia sematkan yaitu @danieladnan_photos.
Sang Suami memang selama ini diketahui menggemari fotografi dan sering memotret sang Istri yang dinikahinya pada pertengahan tahun 2020 tersebu. Baik Tara maupun Daniel kerap mengkampanyekan body positivity.
3. Banjir pujian
Meski bukan pertama kalinya tampil tanpa riasan wajah, aksi artis berusia 31 tahun itu tetap saja dibanjiri pujian oleh para penggemarnya. Sebagai seorang public figure, Tara dianggap berani dan berhasil mendobrak standar kecantikan.
“Definisi mencintai diri apa adanya, bebas merdeka tanpa tekanan, tuntutan untuk tontonan,” tulis akun @macxxx.
“And as always you are so pretty,” tulis akun @iamchocoxxx.
4. Pernah menggunggah foto kontroversial
Sebelumnya, di pertengahan tahun 2020, Tara pernah menggunggah foto yang menjadi kontroversi. Dalam foto tersebut, istri Daniel Adnan ini hanya menggunakan pakaian dalam dan menunjukkan lipatan pada perutnya. Ia pun menuliskan pesan di unggahan foto tersebut.
“Dari dulu yang selalu gue denger dari orang adalah hal jelek tentang tubuh mereka, akhirnya gue pun terbiasa ngelakuin hal yang sama. Mengkritik dan menjelek-jelekkan. Andaikan kita lebih terbiasa untuk melihat hal yang baik dan positif, bersyukur dengan apa yang kita miliki dan make the best out of it daripada fokus dengan apa yang tidak kita miliki. Setelah perjalanan yang panjang gue bisa bilang kalau gue cinta sama tubuh gue dan gue bangga akan itu. Let yourself bloom.”
Pesan yang positif tersebut sayangnya harus tersandung UU ITE karena dianggap mengandung unsur pornografi.
5. Body positivity untuk citra diri yang lebih positif
Berkat unggahannya selama ini, Tara pun dikenal sebagai artis yang aktif menyuarakan body positivity. Lalu apa sebenarnya body positivity?
Body positivity adalah citra positif pada tubuh. Artinya, penerimaan tubuh dengan positif, apapun ukuran, bentuk, warna kulit, kemampuan fisik, dan jenis kelamin. Kampanye ini sekaligus ingin melawan standar kecantikan yang selama ini sudah dianut masyarakat luas, yaitu putih dan langsing. Apapun bentuk tubuh yang dimiliki, Mama bisa tetap merasa cantik asalkan tampil positif dan percaya diri.
Itulah potret Tara Basro yang unggah foto tanpa filter di Instagram. Semoga Mama terinspirasi, ya.
Baca juga:
- Bisa untuk Suami! Ini 5 Tahap Skincare Daniel Adnan, Suami Tara Basro
- Nyentrik dan Anti Kuno! Ini 7 Gaya Kebaya Modern a la Tara Basro
- Tak Tunda Kehamilan, Tara Basro Ingin Persiapkan Fisik dan Mental