Detail Kebaya BCL saat Akad Nikah dengan Tiko Aryawardhana, Stunning!
BCL mengenakan kebaya kutu baru karya desainer ternama Didiet Maulana di hari bahagianya
4 Desember 2023
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Bunga Citra Lestari atau lebih akrab disapa BCL baru saja melangsungkan pernikahan dengan Tiko Aryawardhana di Bali, Sabtu (2/12/2023). Berbeda dengan pernikahan sebelumnya, kali ini BCL menggelar hari bahagianya secara tertutup.
Pasangan ini melaksanakan akad nikah di Amankila Resort, Bali dengan latar belakang pemandangan keindahan laut Pulau Dewata. BCL tampil memesona dalam balutan busana pengantin Jawa modern berwarna putih.
Penampilannya sukses menuai sorotan banyak orang. Penasaran seperti apa? Berikut Popmama.com siap membahas detail kebaya BCL saat akad nikah dengan Tiko Aryawardhana.
1. Mengenakan kebaya kutu baru putih karya Didiet Maulana
BCL mempercayakan busana akad nikahnya dirancang oleh desainer ternama Didiet Maulana. Di momen tersebut, Mama dari satu anak ini terlihat anggun mengenakan kebaya kutu baru berwarna putih.
Terdapat detail brokat yang menghiasi keseluruhan kebaya bermodel lengan panjang tersebut. Demi menonjolkan kesan langsing pada tubuhnya, BCL tampak memakai obi merah marun bermotif batik yang memberikan kesan klasik.
Editors' Pick
2. Veil memberikan kesan dramatis pada penampilannya
Untuk bawahannya sendiri, pelantun lagu Sunny ini melengkapi penampilannya dengan kain batik berwarna kecoklatan. Kain tersebut juga digunakan Tiko selama akad nikah berlangsung.
Demi menambah kesan anggun, BCL sengaja menambahkan veil alias penutup kepala yang dibuat menjuntai. Kesan dramatis mampu diberikan saat veil kenaannya tertiup angin laut.
3. Make up bergaya flawless dengan sentuhan lipstik merah
Demi mengimbangi penampilannya yang anggun, BCL memilih gaya riasan yang elegan saat akad nikahnya bersama Tiko. Wajahnya tampak flawless dengan blush on pink yang dipulas tipis pada kedua pipi.
Make up mata tampak menonjol berkat penggunaan bulu mata palsu yang mampu mempertegas area tersebut. Sentuhan lipstik berwarna merah menjadi poin utama pada penampilannya.
4. Sahabat dan kerabat terdekat mengenakan kebaya bernuansa beige
Meski digelar secara intim dan tertutup, BCL tetap mengundang beberapa sahabat selebritinya untuk dijadikan bridesmaid. Kebaya berwarna beige menjadi pilihan BCL untuk dikenakan oleh para sahabat dan kerabatnya.
Kebaya modern tersebut mempunyai model yang simpel. Terdapat bros emas di area dada yang menambah kesan feminim pada pemakainya. Kain batik berwarna cokelat dengan motif hitam turut melengkapi penampilan para bridesmaid.
5. Rambut disanggul berhiaskan ronce melati
Demi menonjolkan nuansa adat Jawa, rambut panjang BCL disanggul pada bagian bawah. Rambut tersebut tak dibiarkan polos begitu saja karena turut dihiasi ronce melati. Alhasil, penampilan akhir di hari bahagianya tersebut semakin menawan.
Nah, jadi itu dia ulasan seputar detail kebaya BCL saat akad nikah dengan Tiko Aryawardhana. Bagaimana menurutmu penampilan Mama artis satu ini?
Baca juga:
- 5 Fakta Pernikahan BCL dan Tiko Aryawardhana, Didukung Orangtua Ashraf
- 7 Perbedaan Pernikahan BCL dengan Ashraf dan Tiko Aryawardhana
- Resmi Dinikahi Tiko Aryawardhana, BCL: Aku Tak Merasa Sendiri Lagi