Richard Lee Menjawab Tudingan Produk Kecantikannya Berbahaya, Fitnah?
dr. Richard Lee menegaskan tidak ada surat penyitaaan dari BPOM
3 September 2024
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Badan Penelitian Independen Kekayaan Penyelenggara Negara dan Pengawas Anggaran Republik Indonesia (BPI KPNPA RI) menuding produk kecantikan milik dr. Richard Lee berbahaya.
Terbaru, dr. Richard Lee akhirnya buka suara mengenai isu tersebut. Ia merasa geram karena laporan tersebut dibuat hanya berdasarkan pemberitaan di media, tanpa adanya bukti kredibel bahwa produknya benar berbahaya.
Untuk informasi selengkapnya, berikut Popmama.com siap membahas ulasan mengenai Richard Lee menjawab tudingan produk kecantikannya berbahaya.
1. Produk kecantikan dr. Richard Lee dilaporkan berbahaya tanpa adanya bukti kredibel
Mendapat aduan produk kecantikan miliknya dianggap berbahaya bukanlah hal yang baru bagi dr. Richard Lee. Itu sudah menjadi hal yang biasa, terutama setelah dirinya mengedukasi masyarakat terkait skincare abal-abal.
“Setiap saya mengedukasi soal skincare abal-abal selalu kayak gini. Ada yang melaporkan. Btw ini bukan laporan polisi. Saya aneh ini cuma dumas tapi sudah digembar gembor ke banyak media, padahal keyakinan belum 100 persen,” kata dr. Richard Lee mengutip dari wawancaranya di kanal YouTube tvOneNews.
Hal yang membuat dr. Richard Lee geram ialah BPI KPNPA RI melaporkan produk miliknya tanpa disertai bukti akurat, hanya bermodalkan artikel di media.
“Kenapa sekarang cuma berdasarkan artikel, tapi anda koar-koar ke media semuanya. Ada titipan siapa ini pak?” tanya dr. Richard Lee.
Editors' Pick
2. Menegaskan kalau produknya tidak pernah disita BPOM
dr. Richard Lee menegaskan kalau tidak ada satu pun produk kecantikan miliknya yang pernah disita BPOM (Badan Pengawas Obat dan Makanan).
Bahkan, BPOM justru pernah menggandeng dr. Richard Lee untuk mengedukasi masyarakat terkait skincare abal-abal.
“Saya tegaskan.. Saya tidak pernah disita BPOM. Bahkan, di tahun ini saya banyak membantu BPOM. BPOM mengundang saya untuk melakukan edukasi untuk etiket biru. Mana mungkin BPOM mengundang saya secara pribadi kalau misalnya mereka melakukan penyitaan itu,” tegas dr. Richard Lee.