Jauh dari Kesan Kuno, Berikut 7 Motif Batik yang Digemari Millennial!
Makin bangga deh sebagai orang Indonesia!
1 Juli 2018
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Bukan Indonesia namanya jika tak kaya akan budaya, dari sekian banyak budaya yang dimiliki, batik adalah salah satu yang paling populer.
Bahkan pesonanya tidak diragukan di kancah internasional.
Bahkan beberapa tahun yang lalu, UNESCO telah mengesahkan batik sebagai warisan dunia yang datang dari Indonesia.
Agar tidak punah, apalagi diakui oleh negara lain, maka sebagai generasi penerus bangsa sudah sepatutnya kita turut menjaga serta melestarikan budaya Indonesia yang satu ini.
Mengetahui hal tersebut, maka kini sudah banyak generasi millenial yang "melek budaya" dan melestarikannya melalui ajang Putri Batik Indonesia.
Bukan hanya itu saja, para desainer Indonesia pun turut menjaganya melalui karya-karya yang mereka hasilkan.
Nah, dari begitu banyak motif batik di Indonesia, ada beberapa motif yang digemari oleh generasi millennial.
Alasannya bukan hanya karena untuk menjaga kebudayaan saja, tapi batik juga merupakan salah satu motif yang unik dalam dunia fashion.
Berikut Popmama.com telah merangkum 7 motif batik Indonesia yang digemari oleh para millennial dan pastinya jauh dari kata kuno!
1. Motif batik Banjarmasin
Dari namanya, sudah dapat dipastikan bahwa motif batik yang satu ini berasal dari Kota Banjarmasin.
Kota di Kalimantan Selatan ini bukan hanya terkenal akan kulinernya, yaitu soto banjar.
Namun di balik itu semua, Banjarmasin juga menyimpan warisan budaya yang sangat indah. Yup, batik Banjarmasin memang sudah terkenal keunikannya!
Motifnya yang simpel namun elegan memang mebuat banyak orang yang terpana ketika melihatnya.
Batik ini mempunyai beberapa macam motif dan diberi nama sesuai dengan corak atau gambarnya.
Salah satu motif batik yang paling terkenal di Banjarmasin adalah motif batik sasirangan.
Motif batik yang satu ini juga terbagi menjadi beberapa jenis, yaitu motif batik sasirangan gigi haruan, sasirangan kambang sakaki, sasirangan kambang kacang, sasirangan hiris gagatas, sasirangan daun jaruju, dan masih banyak lagi.
2. Motif batik Palembang
Kota penghasil pempek ini bukan hanya terkenal akan kelezatan kulinernya saja.
Namun ternyata, Palembang juga memiliki motif batik yang sangat unik dan pastinya memikat mata yang melihatnya.
Meskipun tidak seperti batik pada umumnya, motif batik Palembang yang cenderung seperti songket ini sebenarnya memiliki keunikan tersendiri di hati
para millennials.
Batik Palembang juga mempunyai motif yang mengikuti syariat Islam, yaitu tidak menggunakan gambar makhluk hidup sebagai hiasannya.
Sebagian besar motif batik Palembang adalah motif lasem dan motif bunga teh.
Tidak sampai disitu, pembuatan batik di Palembang juga agak sedikit berbeda dengan pembuatan batik di daerah lainnya.
Untuk membuat kain batik Palembang, sang pengrajin perlu membentangkan kain batik terlebih dahulu dengan kencang, sebelum mulai untuk dibatik.