Jauh dari Kesan Kuno, Berikut 7 Motif Batik yang Digemari Millennial!

Makin bangga deh sebagai orang Indonesia!

1 Juli 2018

Jauh dari Kesan Kuno, Berikut 7 Motif Batik Digemari Millennial
unsplash/artem bali

Bukan Indonesia namanya jika tak kaya akan budaya, dari sekian banyak budaya yang dimiliki, batik adalah salah satu yang paling populer.

Bahkan pesonanya tidak diragukan di kancah internasional.

Bahkan beberapa tahun yang lalu, UNESCO telah mengesahkan batik sebagai warisan dunia yang datang dari Indonesia.

Agar tidak punah, apalagi diakui oleh negara lain, maka sebagai generasi penerus bangsa sudah sepatutnya kita turut menjaga serta melestarikan budaya Indonesia yang satu ini.

Mengetahui hal tersebut, maka kini sudah banyak generasi millenial yang "melek budaya" dan melestarikannya melalui ajang Putri Batik Indonesia.

Bukan hanya itu saja, para desainer Indonesia pun turut menjaganya melalui karya-karya yang mereka hasilkan.

Nah, dari begitu banyak motif batik di Indonesia, ada beberapa motif yang digemari oleh generasi millennial.

Alasannya bukan hanya karena untuk menjaga kebudayaan saja, tapi batik juga merupakan salah satu motif yang unik dalam dunia fashion.

Berikut Popmama.com telah merangkum 7 motif batik Indonesia yang digemari oleh para millennial dan pastinya jauh dari kata kuno!

1. Motif batik Banjarmasin

1. Motif batik Banjarmasin
sasirangankalimantan.blogspot.com

Dari namanya, sudah dapat dipastikan bahwa motif batik yang satu ini berasal dari Kota Banjarmasin.

Kota di Kalimantan Selatan ini bukan hanya terkenal akan kulinernya, yaitu soto banjar.

Namun di balik itu semua, Banjarmasin juga menyimpan warisan budaya yang sangat indah. Yup, batik Banjarmasin memang sudah terkenal keunikannya!

Motifnya yang simpel namun elegan memang mebuat banyak orang yang terpana ketika melihatnya.

Batik ini mempunyai beberapa macam motif dan diberi nama sesuai dengan corak atau gambarnya.

Salah satu motif batik yang paling terkenal di Banjarmasin adalah motif batik sasirangan.

Motif batik yang satu ini juga terbagi menjadi beberapa jenis, yaitu motif batik sasirangan gigi haruan, sasirangan kambang sakaki, sasirangan kambang kacang, sasirangan hiris gagatas, sasirangan daun jaruju, dan masih banyak lagi.

2. Motif batik Palembang

2. Motif batik Palembang
lemabangwordpress.com

Kota penghasil pempek ini bukan hanya terkenal akan kelezatan kulinernya saja.

Namun ternyata, Palembang juga memiliki motif batik yang sangat unik dan pastinya memikat mata yang melihatnya.

Meskipun tidak seperti batik pada umumnya, motif batik Palembang yang cenderung seperti songket ini sebenarnya memiliki keunikan tersendiri di hati
para millennials.

Batik Palembang juga mempunyai motif yang mengikuti syariat Islam, yaitu tidak menggunakan gambar makhluk hidup sebagai hiasannya.

Sebagian besar motif batik Palembang adalah motif lasem dan motif bunga teh. 

Tidak sampai disitu, pembuatan batik di Palembang juga agak sedikit berbeda dengan pembuatan batik di daerah lainnya.

Untuk membuat kain batik Palembang, sang pengrajin perlu membentangkan kain batik terlebih dahulu dengan kencang, sebelum mulai untuk dibatik.

Editors' Pick

3. Motif batik Pekalongan

3. Motif batik Pekalongan
anekabatik.blogspot.com

Sudah bukan rahasia lagi jika batik Pekalongan merupakan salah satu jenis batik terbaik di Indonesia.

Maka dari itu, tak heran jika Pekalongan dinobatkan sebagai penghasil batik terbanyak di Indonesia.

Nah, mengetahui hal tersebut, Shopee dan Iwan Tirta berkolaborasi untuk membuat batik Shopee dengan menggunakan motif batik Pekalongan 
untuk melestarikan kebudayaan Indonesia yang satu ini.

Nah, ciri khas batik Pekalongan sendiri adalah warnanya didominasi dengan warna-warna pesisir seperti merah, hijau, biru, dan orange.

Batik Pekalongan juga mempunyai gambar yang nyata dan isinya penuh dengan corak ornamen garis dan titik.

4. Motif batik Nitik

4. Motif batik Nitik
kemejingnet.com

Motif batik yang satu ini merupakan jenis batik dengan motif tertua.

Batik ini dulu terinspirasi dari kain tenun patola yang dibawa oleh pedagang dari Gujarat India yang datang ke Indonesia.

Lain dulu lain sekarang, motif batik Nitik dulu seringkali digunakan untuk acara pernikahan oleh orangtua terdahulu.

Nah, kalau sekarang, motif batik yang satu ini sudah banyak diaplikasikan di beberapa fashion item, seperti rok atau kemeja.

Masih terlihat fashionable, bukan?

5. Motif batik Mega Mendung

5. Motif batik Mega Mendung
gelarculturaltrip.com

Motif batik asal Cirebon yaitu Mega Mendung, memang sudah tak diragukan lagi keunikannya.

Tidak hanya itu, motif batik yang menggambarkan iringan awan ini juga sudah seringkali dikenakan oleh para model ternama di runaway.

Meskipun sangat kental dengan budaya Indonesia, ternyata motif ini banyak dipengaruhi oleh budaya China yang berkembang di Indonesia.

6. Motif batik Loreng

6. Motif batik Loreng
kemejingnet.com

Motif Loreng memiliki desain baris diagonal diantara motif parang.

Motif batik Loreng juga merupakan salah satu pola lama yang pada zaman dahulu hanya disediakan untuk keluarga istana kerajaan.

Berbeda dengan saat ini, motif batik yang satu ini sudah bisa dinikmati bahkan dikenakan oleh semua orang.

Bahkan, kini banyak millennials yang menggunakan kain batik loreng sebagai salah satu fashion item yang dipadukan dengan tank top, cardigan, dan sneakers.

Keren!

7. Motif batik Sekar Jagad

7. Motif batik Sekar Jagad
kemejingnet.com

Last but not least, motif batik Sekar Jagad.

Motif batik ini, memiliki arti dan makna kecantikan atau keindahan yang akan membuat orang menjadi terpesona melihatnya.

Bagaimana tidak, motif batik Sekar Jagad sangat kaya akan warna-warna cerah dan pola-pola yang unik. 

Dalam kalangan Jawa, ada yang berpendapat bahwa kata Sekar Jagad mempunyai arti "kar jagad" (kar adalah peta, sedangkan jagad adalah dunia) yang berarti, motif ini menggambarkan keragaman yang ada di seluruh dunia.

Bukan main!

Nah, itulah ketujuh motif batik yang kini sedang digandrungi oleh para millenials Indonesia.

Semoga, budaya batik bukan hanya dicintai oleh 
warga negara Indonesia saja, namun juga digemari oleh bangsa luar.

Lalu, dari ketujuh motif di atas, mana favorit kamu?

The Latest