#BFA2018: Tips American Makeup Look ala Vivian V
Tertarik dengan American Makeup Look? Simak tipsnya dulu ya, Ma!
20 Maret 2018
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Selain Korean makeup look, American makeup look juga merupakan salah satu kiblat bagi kecantikan dunia. Kedua jenis makeup look tersebut seringkali dibandingkan satu sama lain.
Hmmm… kira-kira gaya makeup seperti apa sih yang menjadi pilihan Mama?
Nah, bagi Mama pecinta American makeup look maka tips dari Vivian bisa banget Mama jadikan acuan lho!
Bukan hanya tips makeup saja Ma yang akan Mama dapatkan dari Vivian, hairstyle tips juga akan Mama dapatkan dari Beauty Vlogger yang satu ini!
Kali ini Popmama.com akan membahas tips American makeup look ala Vivian langsung dari BeautyFest Asia 2018 by Popbela.com, simak sama-sama yuk, Ma!
1. Mengaplikasikan base makeup
Berbicara mengenai American look, Vivian jagonya Ma!
Nah, saat tim Popmama.com menemuinya pada acara #BFA2018, Vivian menjelaskan bahwa perbedaan antara American makeup look dengan makeup lainnya ada pada penggunaan warna makeup yang lebih bold dengan pengaplikasian smokey eyes, contour, dan eyebrows on fleek.
Berbeda dengan Asian makeup look yang lebih natural dan dewy. Hmmm… Mama tim American makeup look atau Asian makeup look nih?
2. What should we know about American makeup look?
Kantung mata akibat tingginya aktivitas Mama sepanjang hari memang sangatlah mengganggu!
Tidak usah panik ya Ma, cukup dengan tidur secara teratur dan voila mata panda Mama dapat hilang dengan mudah.
Namun jika Mama tidak memiliki waktu yang cukup untuk tidur, Mama bisa lho menerapkan tips ala Vivian!
“I usually just put the spoon on the fridge, and then apply it on my eye bags or dark circle before applying makeup….” Begitu ungkap perempuan manis berambut panjang yang satu ini.
Sekarang sudah tahu kan Ma apa yang harus Mama lakukan untuk menghilangkan eye bags dan darkcircle?
Editors' Pick
3. Makeup untuk Mama Millenial
Conditioner merupakan kunci utama untuk merawat rambut panjang Mama.
Sama seperti apa yang Vivian lakukan sehari-hari yaitu ruting mengaplikasikan conditioner pada rambut indahnya.
Jadi, jangan malas lagi untuk mengaplikasikan conditioner ya, Ma?
4. Stay away from eye bags and dark circle!
Mama bingung mengaplikasikan base makeup agar terlihat natural di wajah? Nggak usah bingung ya Ma, Vivian punya tipsnya lho buat Mama!
Untuk mengaplikasikan base makeup, Mama cukup mengaplikasikan foundation dan concealer pada bawah mata Mama yang gelap.
Tidak perlu memakainya terlalu banyak ya Ma, tetap gunakan base makeup secara natural saja.
5. Rambut panjang nggak susah kok merawatnya!
Pada dasarnya, pengaplikasian makeup tergantung pada bentuk muka dari Mama sendiri dan juga kembali pada selera Mama pastinya.
Namun untuk Mama yang super duper sibuk mengurus Si Kecil dan pekerjaan Mama lainnya, maka hal yang paling penting Mama aplikasikan di wajah adalah skin care.
Selain membuat wajah Mama kembali fresh, skin care juga dapat menyamarkan kekurangan pada wajah Mama secara perlahan. Jadi, jangan skip pengaplikasian skin care ya, Ma!
6. Diversity is beautiful versi Vivian V
Sesuai dengan tema BeautyFest Asia 2018 by Popbela.com yang diselenggarakan pada tanggal 16 Maret 2018 hingga 18 Maret 2018 yaitu Diversity is Beautiful, maka tim Popmama.com ingin tahu juga nih pendapat Vivian mengenai Diversity is Beautiful.
Vivian mengumpamakan keindahan bunga mawar dan bunga matahari. Meskipun dua bunga tersebut berbeda, bukan berarti ada salah satu dari mereka yang indah dan ada yang tidak indah. Mereka berdua indah dengan keindahannya masing-masing.
Wow… such a great opinion!
Nah, gimana Ma, banyak kan tips yang Vivian berikan untuk Mama? Jangan lupa untuk menerapkan tips dan trik ala Vivian ya, Ma!
Happy trying!