Jangan Menggunakan Skincare dengan Orang Lain dari Wadah yang Sama
Berhati-hati jika ingin menggunakan skincare milik orang lain
26 April 2023
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Apakah Mama sering berbagi produk skincare dengan teman atau saudara?
Ternyata, menggunakan produk skincare dengan orang lain sangat tidak dianjurkan lho, Ma.
Mungkin terkadang Mama merasa takjub dan penasaran dengan produk skincare yang teman atau saudara gunakan. Sehingga dengan spontan Mama akan mengambil dan mencobanya di kulit.
Ataupun sebaliknya, ketika ada teman atau saudara yang penasaran dengan keberhasilan produk skincare yang Mama gunakan, mereka pun tanpa sadar langsung mengaplikasikannya ke kulit.
Padahal seharusnya, hal ini tidak Mama lakukan. Tanpa bermaksud pelit atau sombong, sebetulnya ada alasan mengapa menggunakan produk perawatan dengan orang lain dari wadah yang sama sangat tidak dianjurkan.
Untuk tahu lebih lengkapnya, simak penjelasan Popmama.com berikut ini ya, Ma!
Editors' Pick
1. Produk skincare resep menggunakan formula khusus sesuai kondisi kulit pemakai
Beberapa orang memiliki kondisi kulit yang khusus. Mereka juga cenderung berkonsultasi dengan dokter perawatan kulit untuk mendapatkan perawatan yang tepat.
Biasanya, dokter pun akan memberikan resep sesuai dengan keluhan masalah pasiennya.
Begitu pun dengan dokter kulit. Mereka akan memberikan produk skincare sesuai dengan kondisi yang dialami pasiennya.
Mereka akan memformulasikan khusus dan tidak sembarang jenis kulit dapat menggunakannya.
Dikarenakan formulasi skincare yang mungkin akan lebih keras dari kondisi kulit Mama, maka hindari penggunaan bersama. Hal ini akan menghindarkan Mama dari kemungkinan iritasi kulit.
Oleh karena itu, menggunakan skincare dengan orang lain sangat tidak dianjurkan. Walaupun jenis kulit yang sama.
2. Penggunaan wadah jar memungkinkan bakteri di tangan bersilangan
Berhati-hatilah jika produk skincare yang digunakan disimpan dalam jar dengan mulut wadah yang besar.
Hal ini akan mengharuskan kita menggunakan jari tangan untuk mengambil bahan.
Mama tidak pernah tahu bagaimana kebiasaan teman atau saudara Mama saat hendak mengambil bahan skincare sebelum mengoleskannya ke kulit.
Penggunaan skincare secara bergantian dengan orang lain akan memungkinkan terjadinya persilangan bakteri atau virus antar orang.
Kemungkinan kontaminan bakteri atau kuman mikroskopis sangat mungkin tertinggal di produk skincare.
Jika teman atau saudara Mama bersikeras untuk mencobanya maka gunakanlah sendok atau spatula kecil yang steril untuk mengambil bahan skincare.
Jadi, jangan biarkan teman atau saudara Mama mengambil langsung menggunakan jari ke wadah produk skincare Mama.
3. Penggunaan peralatan yang mungkin tidak steril dan kotor
Penggunaan kuas makeup, spons, dan kain wajah dapat digunakan berulang kali.
Terkadang alat-alat itu akan dicuci untuk dibersihkan. Tetapi, tidak ada yang bisa menjamin jika peralatan tersebut benar-benar bersih dan steril.
Jangan mengambil risiko untuk menggunakanan kuas makeup, spons, atau kain wajah secara bergantian. Apalagi jika alat-alat tersebut masih dalam keadaan lembab.
Peralatan rias bisa menampung berbagai bakteri yang melekat pada permukaan kulit wajah. Atau bisa juga bakteri dari tempat-tempat biasanya peralatan tersebut diletakkan, baik itu di meja kamar mandi atau wadah rias.
Jadi, usahakan semaksimal mungkin untuk tidak menggunakan peralatan rias bersama dengan orang lain.
Kebutuhan seseorang dalam menggunakan skincare berbeda, tergantung jenis kulit maupun tujuan perawatan.
Sehingga, hindari menggunakan skincare dengan orang lain bersamaan dari wadah yang sama.
Baca juga:
- Cara Pemakaian Serum yang Benar dalam Rangkaian Skin Care Routine
- Mitos atau Fakta? Puasa Skincare Bermanfaat untuk Kecantikan Kulit
- 5 Cara Memakai Masker Spirulina untuk Kecantikan Kulit Wajah