Kenali Istilah Clean Beauty, Natural Beauty, dan Organic Beauty
Setiap merek produk kecantikan memiliki keunggulannya tersendiri
2 Maret 2021
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Kini produk kecantikan ada banyak ragam pilihan dari berbagai jenis merek. Berbagai macam merek skin care menawarkan produk-produk dengan keunggulannya masing-masing.
Tidak hanya menawarkan jenis perawatan tertentu, saat ini banyak produsen skin care yang juga menawarkan penggunaan bahan skin care sebagai keunggulan produknya. Banyak merek skin care yang mengklaim produknya dengan label clean beauty, natural beauty, dan organic beauty.
Hal tersebut merupakan upaya mereka untuk menyediakan produk skin care yang terjamin keamanannya.
Sebab kini produk dengan label clean beauty, natural beauty, atau organic beauty banyak diminati. Kesadaran memilih produk yang lebih aman dan sehat semakin meningkat.
Tetapi apa bedanya klaim produk dengan masing-masing istilah tersebut?
Popmama.com sudah merangkumkan informasi seputar clean beauty, natural beauty, dan organic beauty.
Terdapat Bahan Sintetis pada Produk Clean Beauty
Tidak harus menggunakan bahan-bahan alami, biasanya produk dengan label clean juga menggunakan bahan sintetik.
Skin care dengan label clean biasanya merupakan produk yang bebas dari bahan kimia berbahaya, seperti paraben, sodium lauryl sulfate, triclosan, pewangi, pewarna sintetis, dan lain-lain.
Di samping itu, produk clean beauty juga menjamin produknya ramah lingkungan (eco friendly), bisa dipakai berkelanjutan (sustainable), serta bebas kekerasan terhadap binatang (animal cruelty-free).
Sehingga, produk clean beauty tidak hanya aman untuk kulit tapi juga memikirkan dampak lingkungan dan hewan.
Editors' Pick
Natural Beauty Hanya Terdiri dari Bahan Alami
Produk yang melabelkan dirinya sebagai produk natural artinya adalah hanya menggunakan bahan-bahan alami. Tidak ada bahan sintetis yang digunakan. Atau, kalau pun ada jumlahnya teramat sangat sedikit.
Walaupun kesannya aman untuk digunakan karena hanya menggunakan bahan alami, tetapi produk natural bisa menyebabkan iritasi bagi sebagian orang.
Sebab, produk natural biasanya tidak melakukan tahap uji coba laboratorium. Selain itu, produk natural juga membutuhkan waktu yang lebih lama untuk menunjukkan hasil yang lebih baik pada kulit.
Meskipun demikian, produk natural tetap memiliki segmentasi tersendiri yang mengedepankan penggunaan bahan-bahan yang alami.