Mix and Match Baju dengan Konsep Roda Warna agar Lebih Stylish

Perpaduan warna baju yang tepat akan membuat penampilan menjadi lebih stylish

9 April 2020

Mix and Match Baju Konsep Roda Warna agar Lebih Stylish
collegefashion.net

Berpenampilan rapi dan menarik penting bagi siapa pun. Tidak hanya perempuan, laki-laki pun juga perlu berpenampilan rapi dan menarik.

Tidak bisa dipungkiri jika penampilan bisa menjadi kesan pertama saat bertemu seseorang. Walaupun penampilan bukan segalanya, tetapi penampilan menjadi penting untuk memberikan kesan yang baik di benak orang lain.

Karakter dan kepribadian asli seseorang tidak bisa diketahui hanya dalam sekali pertemuan.

Tetapi dalam satu kali pertemuan bisa ada hal besar yang terjadi. Oleh karena itu, berpenampilan yang baik dan rapi menjadi penting untuk diperhatikan.

Kalau membahas tentang penampilan, pasti sudah terpikir tentang pakaian serta aksesorisnya.

Lalu berikutnya adalah melakukan mix and match antara baju, celana, rok, outer,  sepatu, jam tangan, tas, dan lainnya. Banyak ya ternyata. Tapi pemilihan warna yang tidak tepat dapat mengurangi harmoni penampilan.

Biar lebih jelasnya, yuk simak penjelasan Popmama.com yang satu ini!

Editors' Pick

Pahami Dulu Pentingnya Mix and Match Warna

Pahami Dulu Penting Mix and Match Warna
fashionbuzzer.com

Warna menjadi pemberi kesan pertama yang dilihat dari penampilan seseorang. Ketika perpaduan warnanya baik, bisa menjadi love at the first sight.

Warna juga menjadi “kunci” penting dari penampilan yang baik. Tepatnya, perpaduan warna akan menghasilkan paduan harmonis dan enak dipandang.

Untuk menghasilkan penampilan yang enak dipandang, perlu perpaduan yang pas. Baik dari segi warna ataupun desainnya. Kalau dalam dunia fashion, biasanya kita sering sebut matching.

Matching Bukan Berarti Warnanya Harus Sama dari Ujung Kaki ke Ujung Kepala

Matching Bukan Berarti Warna Harus Sama dari Ujung Kaki ke Ujung Kepala
townmousecountrymouseireland.com

Kata matching ini cukup menjadi ajaib untuk membuat penampilan menarik. Matching atau serasi ini akan menjadi sakti ketika memang pakaian yang dikenakan memiliki perpaduan warna yang pas.

Namun, matching ini bukan berarti warna pakaian yang dipakai harus sama semua dari ujung kepala sampai ujung kaki. Tapi cukup memilih busana dan aksesoris yang serba serasi dan harmonis.

Ternyata ada rumus khusus untuk mendapatkan perpaduan warna yang pas. Untuk mendapatkan paduan warna yang tepat, bisa dengan mudah dilakukan dengan memahami colour wheel atau roda warna ini.

Mengombinasikan Warna Menggunakan Bantuan dari Roda Warna

Mengombinasikan Warna Menggunakan Bantuan dari Roda Warna
labelvalue.com

Ada beberapa teknik untuk mengombinasikan warna. Mama bisa memadupadankan warna pakaian yang ingin dikenakan dengan bantuan roda warna. Setidaknya ada 3 konsep paduan warna menggunakan bantuan roda warna.

1. Paduan Analog

Warna yang bersebelahan dalam lingkaran warna, bisa dipadukan melalui skema analog. Hasil paduannya akan menimbulkan hasil yang harmonis.

2. Paduan Kontras

Teknik ini memadukan warna yang saling berseberangan dalam roda warna. Warna ini sesuai untuk menghadirkan kesan dramatis.

3. Paduan Warna Segitiga

Memadukan warna-warna yang jaraknya sama dalam lingkaran warna sehingga bisa ditarik garis segitiga. Paduan yang digunakan bisa 2 atau 3 warna.

Dari ketiga konsep paduan warna dengan menggunakan roda warna itu akan memudahkan Mama dalam melakukakn mix and match pakaian saat akan pergi keluar rumah. Dengan bantuan roda warna trsebut akan membuat penampilan lebih stylish.

Hal terpenting dalam memadupadankan pakaian adalah jangan takur bermain dengan warna dan percaya dirilah dengan apa yang Mama pakai. Semoga membantu Mama untuk memilih pakaian yang lebih fashionable ya.

Baca juga:

The Latest