10 Rekomendasi Serum untuk Kulit Kering, Gunakan secara Rutin!
Menggunakan serum yang sesuai untuk kulit kering akan membantu mengatasi permasalahan kulit
28 Juli 2022
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Mencari produk serum yang tepat untuk kulit tidaklah mudah bagi sebagian orang. Seseorang dengan kondisi kulit yang cukup sensitif dengan kandungan tertentu akan sangat mudah mengalami masalah pada kulitnya.
Apalagi jika orang tersebut memiliki masalah kulit kering. Jika salah dalam memilih serum maka kulit wajah bisa mengalami iritasi hingga membuat kulit menjadi retak dan mengelupas.
Memilih serum yang tepat bagi seseorang yang memiliki tipe kulit wajah kering sangat penting. Sebab, serum adalah produk skin care yang memiliki konsentrat yang ringan. Sehingga akan sangat cepat menyerap di kulit.
Agar tidak salah memilih serum, Popmama.com memberikan beberapa rekomendasi serum untuk kulit kering.
1. Avene Hydrance Optimale Hydrating Serum cukup ampuh mengatasi kulit kering
Avene Hydrance Optimale Hydrating Serum cukup ampuh mengatasi kulit kering. Serum ini berfungsi melembabkan wajah selama 24 jam. Serum untuk kulit kering yang satu ini bahkan juga bisa mengatasi iritasi kulit.
2. Innisfree The Green Tea Seed Serum mengandung teh hijau dari Pulau Jeju
Para penggemar K-Pop dan juga K-drama pasti tidak asing dengan merek skin care asal Korea ini, yaitu Innisfree. Innisfree memiliki serum untuk kulit kering.
Innisfree The Green Tea Seed Serum mengandung teh hijau yang berasal dari Pulau Jeju, Korea Selatan.
Kandungan asam amino yang terdapat pada serum ini akan mengunci kadar air di bawah kulit wajah. Sehingga, kulit wajah menjadi lembab.
Harga produk Innisfree The Green Tea Seed Serum ini berkisar Rp220.000.
3. Sensatia Botanical Facial C Serum produk lokal dan natural
Apabila Mama tertarik dengan produk lokal dan natural, tidak ada salahnya untuk mencoba Sensatia Botanical Facial C Serum.
Produk lokal asal Bali ini memiliki produk serum yang membantu mengatasi masalah kulit wajah yang kering, sensitif, dan berjerawat.
Mama bisa mendapatkan produk ini dengan harga mulai dari Rp120.000.
4. Skin Dewi Helichrysum Brightening Vitamin C Treatment produk yang menjaga kealamian bahannya
Produk skin care dari Skin Dewi terkenal dengan produknya yang alami, natural, dan aman digunakan. Produk lokal ini juga memiliki produk serum untuk kulit kering.
Skin Dewi Helichrysum Brightening Vitamin C Treatment mampu melembabkan kulit wajah. Selain itu, Skin Dewi Helichrysum Brightening Vitamin C Treatment juga sekaligus mencerahkan kulit wajah yang kusam.
Untuk bisa merasakan manfaat dari Skin Dewi Helichrysum Brightening Vitamin C Treatment, Mama harus merogoh kocek yang lumayan dalam, yaitu sekitar Rp1.035.000.
Editors' Pick
5. Somethinc Hyaluronic B5 Serum memiliki kandungan B5 yang membantu menghaluskan kulit
Pilihan serum untuk kulit kering lainnya ada dari Somethinc Hyaluronic B5 Serum. Kandungan hyaluronic acid pada serum ini sangat bagus untuk melembabkan kulit.
Penggunaan serum ini secara rutin tidak hanya membuat kulit menjadi lebih lembab tapi juga lebih halus karena kandungan vitamin B5 yang terdapat pada serum ini.
Dengan harga Rp115.000 Mama sudah bisa memiliki serum ini.
6. Kiehl’s Hydro-Plumping Re-Texturizing Serum Concentrate tidak hanya melembabkan tapi juga melembutkan
Jika memang Mama tertarik dengan produk skin care yang alami, Mama bisa mencoba Kiehl’s Hydro-Plumping Re-Texturizing Serum Concentrate.
Serum ini mengandung ekstrak daun shiso dengan kadar 15%. Selain itu, terdapat juga kandungan glycerin dari tanaman asli. Dari kandungan ini, tidak hanya membuat kulit menjadi lembab tapi juga melembutkan.
Serum ini dijual dengan harga Rp581.000.
7. The Ordinary Hyaluronic Acid 2% + B5 sangat efektif menjaga kelembaban kulit
The Ordinary Hyaluronic Acid 2% + B5 adalah salah satu serum untuk kulit kering yang sangat efektif dalam menjaga kelembaban kulit. Serum ini dibuat dengan formula yang dapat mengatasi masalah kulit kering yang parah.
Kandungan Hyaluronic Acid 2% akan memastikan kondisi kulit terjaga kelembabannya. Hasil penggunaan serum ini bisa dirasakan hanya dalam waktu 7 hari penggunaan.
Kisaran harga serum ini sekitar Rp170.000.
8. Wardah C-Defense Vitamin C Serum menjaga kehalalan produk serumnya
Jika Mama mencari serum yang telah tersertifikasi kehalalannya, maka pilihlah serum untuk kulit kering dari Wardah. Serum Wardah C-Defense VItamin C Serum merupakan salah satu produk dari rangkaian Wardah C-Defense.
Wardah C-Defense Vitamin C Serum ini mampu membantu pembentukan melanin di kulit wajah dan membantu menghidrasi kulit.
Untuk memiliki produk wardah yang satu ini, Mama cukup mengeluarkan uang mulai dari Rp60.000, paling terjangkau di antara yang lainnya.
9. Erha 21 C Serum dengan kandungan yang cocok buat kulit kering
Erha memiliki serum dengan kandungan 10 persen vitamin C yang mampu mencerahkan kulit. Serum ini, juga mengandung rejuvenation serum efektif dan mampu menyamarkan garis halus.
Serum ini dikemas pump sehingga sangat praktis untuk digunakan. Erha 21 C Serum tidak mengandung pewarna dan parfum.
10. Laneige Water Bank Serum sangat menghidrasi kulit
Laneige Water Bank Serum dikenal dengan serum yang menghidrasi dan melembakan kulit. Serum ini mengandung Hydro Ion Mineral Water dan Tillandsia yang mampu menghidrasi dan melembapkan kulit secara menadalam.
Nah, teksturnya ringan dan mudah meresap di kulit jadi tidak mudah lengket dan tak meninggalkan minyak. Gunakan Water Bank MoistureCream untuk hasil yang lebih optimal.
Serum untuk kulit kering yang sudah direkomendasikan di atas, semoga bisa membantu mengatasi masalah kulit wajah Mama ya.
Baca juga:
- Cara Pemakaian Serum yang Benar dalam Rangkaian Skin Care Routine
- Biar Tak Salah Skincare, Ini Perbedaan Hydrating dan Moisturizing
- Jangan Salah Pilih Skincare, Ini Cara untuk Tahu Jenis Kulit Wajah