5 Inspirasi Makeup & Kebaya Ngunduh Mantu dari Artis, Ada Sheila Dara
Beberapa artis menggelar acara ngunduh mantu setelah resepsi pernikahan. Begini kebaya dan makeupnya
17 Februari 2022
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Ngunduh mantu merupakan istilah yang berasal bahasa Jawa yang berarti panen atau memanen menantu. Acara ngunduh mantu ini biasanya digelar dengan jarak yang cukup jauh setelah acara pernikahan selesai.
Namun, tidak hanya di Jawa saja, beberapa daerah di Indonesia juga memiliki proses ngunduh mantu tetapi dengan nama khasnya yang berbeda. Beberapa artis papan atas Indonesia setelah menikah belakangan ini juga banyak yang menggelar acara ngunduh mantu.
Mereka memiliki tema acara ngunduh mantu yang berbeda-beda, terutama menggunakan adat masing-masing dari pengantin laki-laki. Seperti acara ngunduh mantu dari para artis yang digelar oleh Lesty Kejora dan Rizky Billar.
Mereka mengenakan busana adat Minang yang acaranya digelar dengan mewah di Bandung dan disiarkan di televisi. Dan ada juga yang digelar secara sederhana seperti Vidi Aldiano dan Sheila Dara, ia menggelar acara ngunduh mantu secara sederhana.
Jika kalian membutuhkan inspirasi makeup dan kebaya untuk ngunduh mantu, berikut ini Popmama.com akan menjabarkan 5 inspirasi makeup dan kebaya ngunduh mantu dari para artis. Ini dia!
1. Ngunduh mantu Lesty Kejora dan Rizky Billar dengan adat Minang
Lesty Kejora dan Rizky Billar menggelar acara ngunduh mantu dengan menggunakan adat Minang. Acaranya itu juga digelar secara mewah dan disiarkan langsung di stasiun televisi ANTV. Mereka menggelar acara tersebut pada tanggal 5 September 2021 lalu, sebulan setelah acara resepsi pernikahan mereka.
Lesty yang mengenakan busana adat minang yang mewah dengan menggunakan suntiang Minang. Ia mengenakan kebaya yang berwarna cream dengan makeup yang natural membuat dirinya terlihat anggun saat itu.
Editors' Pick
2. Ngunduh mantu Ria Ricis dan Teuku Ryan mengenakan adat Aceh
Ria Ricis dan Teuku Ryan menggelar acara Tueng Dara Baroe atau yang lebih dikenal dengan ngunduh mantu pada tanggal 29 Januari 2022 lalu. Acara tersebut berlangsung di kampung halaman Teuku Ryan, yaitu Banda Aceh.
Mereka mengenakan busana adat Aceh yang sederhana namun terlihat menawan. Ricis memakai gaun kebaya berwarna gold dengan mahkota kecil di atas kerudungnya. Ia juga berdandan dengan sederhana yang tidak terlalu membuatnya menjadi pangling.