Mengangkat kembali kisah pada tahun 90an film Balada Si Roy menceritakan mengenai Roy yang mencari jati dirinya. Diadaptasi dari novel karya Gol A Gong cerita ini diangkat kembali ke layar bioskop Indonesia.
Dibintangi aktor ternama di Indonesia film ini semakin menarik untuk ditonton. Memerankan berbagai karakter dengan pembawaan dan gaya yang serupa dengan penggambaran karakter penonton dapat kembali bernostalgia pada tahun 90an.
Terlebih berbagai karakter dalam film ini ditampilkan dengan gaya rambut yang pernah menjadi ikonik di masa 90an. Mau tahu seperti apa beberapa model rambut ikonik yang bisa Mama temukan di film Balada Si Roy berikut Popmama.com sajikan informasi nya.
1. Cyrtain hair cut ala Roy
Instagram.com/filmbaladasiroy
Tampil boyish bak bad boy, Roy memiliki gaya rambut gondrong belah tengah atau gaya rambut curtain yang ikonik.
Diperankan oleh Abidzar Al-Ghifari, gaya rambut yang digambarkan pada karakter Roy ini sangat cocok saat ditampilkan olehnya.
Buat kamu penyuka rambut gondrong bisa nih, meniru gaya rambut Roy agar ikonik seperti anak 90an. Ditata sedikit wavy di bagian bawah mencirikan Roy yang selengean, berani, dan suka tantangan baru.
2. Gaya rambut klimis ala Dullah
Instagram.com/filmbaladasiroy
Sukses memainkan berbagai karakter zaman dahulu, Bio One kembali hadir di film Balada Si Roy.
Memerankan karakter Dullah anak pemimpin geng Borsalino yang menjadi musuh Roy, ia tampil dengan gaya rambut yang klimis.
Gaya rambut ini memang dahulunya sangat terkenal lho Ma! Dikalangan tahun 90an bagi mereka yang ingin tampil rapi dan trendi.
Editors' Pick
3. Gaya rambut keriting besar yang hits pada zamannya
Instagram.com/filmbaladasiroy
Memainkan peran Ani, Febby Rastanty berdandan bak wanita populer pada tahun 90an. Tampil dengan rambut bergaya keriting medium, penampilannya terlihat memesona. Di tahun 90-an, rambut keriting ini begitu diminati.
Julia Roberts, Sarah Jessica Parker, Drew Barrymore, Mariah Carey dan Nicole Kidman saat itu tampil dengan tampilan rambut keren ini.
Tampilan rambut ini cocok banget nih buat jadi inspirasi Mama saat mencoba gaya rambut baru.
4. Gaya rambut Wiwik yang lurus dan ikal pada bagian bawah
Instagram.com/filmbaladasiroy
Memainkan peran Wiwik perempuan UKS yang jatuh cinta sejak pertama kali dengan Roy, Zulfa Maharani kembali bermain di film Balada Si Roy.
Penampilannya ditampilkan dengan rambut terurai berantakan, dilengkapi dengan model jepitan yang ngetren pada masanya.
Kalau dimasa sekarang gaya rambut ini masih banyak ya Ma ditemukan pada anak-anak sekolah.
5. Sedikit mirip dengan Ani, Dewi tampil dengan rambut keriting sepundak dan belah pinggir
Instagram.com/filmbaladasiroy
Memiliki rambut yang mirip dengan Ani, Dewi juga memiliki gaya rambut keriting medium yang manis.
Diperankan oleh Sitha Marino, ia tampak menjiwai sekali karakter Dewi dalam film ini.
Kembali trennya rambut keriting sepertinya akan banyak tampil ditahun 2023 ini ya Ma.
6. Gaya rambut Edi yang begitu mencirikan remaja pintar di tahun 90an
Instagram.com/filmbaladasiroy
Terlihat old fashioned gaya poni belah samping kembali hadir di layar bioskop.
Diperankan oleh Mahardika Yusuf sebagai Edi, ia tampil kece menggunakan gaya rambut tersebut. Buat kamu yang mulai menyukai gaya tahun 90an bisa nih mencoba gaya rambut poni belah samping seperti Edi. Jangan lupa selalu sedia sisir kecil di saku celana ya.
7. Slicked Back Hair ala Sodik
Instagram.com/filmbaladasiroy
Gaya rambut dengan poni belakang sempat banyak digunakan pada tahun 90an. Terlihat mencirikan remaja laki-laki yang cool dan fashionable.
Rambut ini disisir ke belakang dalam interpretasi jadul Jonny Depp juga penuh volume. Untuk mengguncang gaya rambut tahun 90-an yang serupa, Papa menggunakan pomade untuk menjaga rambut tetap di tempatnya.
Gaya rambut ini ditampilkan kembali pada karakter Sodik, yang diperankan oleh Fachri Muhammad. Gaya rambut ini membuat kita mengenang kembali nostalgia di masa lampau ya Pa.
Berikut Popmama.com sajikan beberapa model rambut yang bisa Mama temukan di pemeran Balada si Roy, yang unik dan juga Ikonik.