7 Inspirasi Kebaya Adat Jawa Artis yang Serba Putih, Elegan Banget!

Pesona elegan yang memikat dengan kebaya adat Jawa berwarna putih

4 September 2024

7 Inspirasi Kebaya Adat Jawa Artis Serba Putih, Elegan Banget
Instgram.com/aaliyah.massadi/Iluminen

Kebaya adat jawa semakin elegan jika dipadukan oleh warna putih. Terlebih lagi, warna putih memiliki arti yang sangat indah, yakni kebaikan, kesucian, dan kepolosan. Maka dari itu bagi yang memakai kebaya adat jawa putih ini otomatis terlihat aura yang sangat elegan. 

Namun, kebanyakan perempuan kesulitan untuk memilih model kebaya adat jawa ini yang cocok untuknya. Lebih dari itu, Kamu pasti menginginkan kebaya yang tak hanya menawan, tapi juga nyaman dikenakan.

Agar tidak dikecewakan oleh ekspektasi diri sendiri maka perlunya inspirasi-inspirasi yang mendukung, salah satunya bisa melihat para artis yang memakai kebaya adat jawa tersebut. 

Dirangkum Popmama.com inilah, 7 inspirasi kebaya adat Jawa artis yang serba putih dan elegan: 

1. Kebaya princess Maudy Ayunda

1. Kebaya princess Maudy Ayunda
Instagram.com/iluminem

Kebaya adat Jawa yang dikenakan Maudy Ayunda tampil begitu elegan, model yang digunakan Maudy Ayunda sangat memancarkan pesona bak seorang princess.

Didesain dengan cape panjang yang menjuntai di belakang, serta aksen ronce melati, kebaya ini semakin menonjolkan keanggunan khas budaya Jawa.

2. Kebaya ramping Aaliyah Massaid

2. Kebaya ramping Aaliyah Massaid
Instagram.com/aaliyah.massaid

Aaliyah Massaid tampil anggun dalam kebaya adat Jawa yang dirancang oleh Rika Wirtjes. Kebaya berlengan panjang ini dihiasi penuh dengan payet, memberikan kesan mewah dan elegan.

Tiga bros yang menghiasi kebaya ini menambah sentuhan glamor dalam momen pernikahannya. Kombinasikan kebaya ini dengan rok kain cokelat untuk tampilan yang menawan.

Editors' Pick

3. Kebaya kutu baru BCL

3. Kebaya kutu baru BCL
Instagram.com/iluminen

Bunga Citra Lestari juga pernah memakai kebaya adat warna putih saat momen pernikahannya yang ke-2. Bunga Citra Lestari tampil memukau dalam kebaya adat Jawa berwarna putih pada pernikahannya yang kedua.

Kebaya sederhana namun elegan ini dirancang khusus oleh Didiet Maulana. Kebaya yang sangat simpel dan bersih tersebut mampu membuat seorang BCL pesonanya semakin elegan.

Kamu bisa memakai kebaya ini dengan memadukan kain batik cokelat sebagai bawahannya agar lebih mewah. 

4. Kebaya simpel Clarisa Putri

4. Kebaya simpel Clarisa Putri
Instagram.com/heksa.donolobo

Carissa Putri, memilih kebaya adat Jawa putih saat akad nikahnya. Dihiasi bros dan aksesori monte melati di kepala, kebaya ini memberikan kesan elegan dan membuat tubuhnya terlihat lebih langsing.

Penampilan Carissa dalam kebaya ini benar-benar mencuri perhatian di hari spesialnya.

5. Kebaya menawan Isyana Sarasvati

5. Kebaya menawan Isyana Sarasvati
Instagram/Thebridestory

Kebaya adat jawa yang digunakan Isyana Sarasvati mampu menarik perhatian banyak orang. Kebaya tersebut dilapisi oleh payet yang modern dan motif bunga di bagian seluruh kebayanya.

Tidak hanya itu saja kebaya ini dipadukan dengan warna putih hingga menjadi sangat elegan dengan hias-hiasan di atasnya. 

6. Kebaya brokat Lala Karmela

6. Kebaya brokat Lala Karmela
Instagram.com/Lalakarmela

Lala Karmela tampil anggun dalam kebaya adat Jawa berwarna putih dengan bahan brokat.

Kebaya ini memiliki kerah berbentuk V yang memberikan kesan stylish. Untuk tampilan yang lebih menarik, padukan kebaya ini dengan rok berwarna gelap.

7. Kebaya sweetheart Karina Nadila

7. Kebaya sweetheart Karina Nadila
Instagram.com/Karinadila8921

Tidak kalah elegan dengan artis lainnya, Karina Nadila memakai kebaya adat Jawa berwarna putih.  Kebaya ini berbahan kutu baru kerah yang berbentuk sweetheart.

Kebaya kutu baru ini semakin mempesona dengan tambahan kalung dan bros yang menghiasi penampilannya. Terlebih lagi karina memakai beberapa hiasan di kepalanya, yaitu bunga mawar dan sanggul yang sangat cantik. 

Demikianlah 7 inspirasi kebaya adat Jawa serba putih ala artis yang memancarkan pesona. Kebaya ini bisa menjadi pilihan sempurna untuk momen spesial seperti pernikahan, kelulusan, atau acara formal lainnya.

Pilihlah yang sesuai dengan kenyamanan dirimu dan biarkan pesona kebaya ini melengkapi hari-harimu.

Baca Juga: 

The Latest