Kamu merasa jenuh dalam menjalankan rutinitasmu sehari-hari?
Dan biasanya kamu akan mengatasinya dengan berharap agar akhir pekan segera tiba.
Sayangnya waktu akhir pekan itu tidak kau gunakan sepenuhnya untuk beristirahat.
Tahukah kamu kalau istirahat di akhir minggu dari segala aktivitas dan rutinitas pekerjaanmu itu ternyata penting.
Salah satu efek dari istirahat yang baik ialah dapat memulihkan tubuhmu, dan membuatnya kembal fit untuk beraktivitas lagi seminggu kedepan.
Penasaran dengan manfaat lainnya? Temukan 10 manfaat beristirahat di akhir minggu bagi tubuhmu di Popmama.com.
1. Kamu punya waktu lebih untuk berolahraga
Freepik/pressfoto
Olahraga memang sangat bermanfaat bagi tubuhmu, apalagi jika kamu melakukannya setiap hari secara rutin.
Namun ini sulit bagi mereka yang bekerja dari pagi setiap harinya.
Nah, jawaban dari masalah itu, ialah kamu dapat menggunakan waktu pada akhir pekanmu untuk berolahraga, dan menggerakkan tubuhmu.
Apalagi jika kamu bekerja di depan komputer dengan posisi duduk setiap harinya.
Memanfaatkan waktu weekend untuk berolahraga akan menjadi kesempatan yang bagus bagimu untuk menggerakan tubuhmu.
2. Kamu akan mempunyai kualitas tidur yang lebih baik
Freepik
Terkadang, pada hari-hari kerja waktu tidurmu sering terganggu karena hal-hal terkait pekerjaanmu, seperti kerja lembur misalnya.
Juga ketika kamu harus menyelesaikan pekerjaanmu yang banyak di rumah.
Ketika akhir pekan tiba, kamu terhindar dari tugas dan tanggung jawabmu.
Dengan itu, sangat mungkin bagimu untuk memperbaiki kembali kualitas tidurmu. Seperti tidur lebih awal, dan bangun lebih siang.
3. Istirahat yang baik dapat membantu mengurangi peradangan dan penyakit jantung
Freepik
Seperti yang telah disampaikan sebelumnya. Bagi kamu yang bekerja dalam posisi duduk sepanjang harinya akan sangat membutuhkan banyak olahraga.
Jika tidak, kamu akan memiliki resiko yang tinggi akan peradangan, penyakit jantung, hingga naiknya kadar gula.
Padahal pada pratiknya, banyak pekerjaan di zaman sekarang yang menuntut seseorang menghabiskan waktu berjam-jam untuk duduk dan tidak bergerak.
Dikatakan setiap seseorag duduk selama satu jam itu berarti ia mengalami kenaikan18 persen terkena risiko penyakit kardiovaskular.
Namun, dengan memanfaatkan waktu akhir pekanmu untuk bergerak kamu akan mengurangi risiko penyakit-penyakit tersebut.
Belum lagi pada hari-hari weekend tubuhmu melakukan banyak aktivitas, tidak hanya duduk untuk berjam-jam.
4. Umurmu juga dapat bertambah lho
Freepik/fabrikasimf
JIka kamu menghabiskan banyak waktu untuk duduk itu akan membuatmu rentan terkena beberapa penyakit yang berbahaya.
Namun, kau tidak akan melakukan hal yang sama bukan pada akhir pekan bukan? Dengan begitu secara tidak langsung kamu mempertahankan umurmu dari penyakit yang berbahaya.
Hal ini juga didukung oleh beberapa penelitian yang membuktikan kalau beristirahat penuh secara sehat dapat mengurangi resiko kematian. Tidak memungkinkan juga jika umurmu akan bertambah karenanya.
Editors' Pick
5. Sistem imunmu akan meningkat
purdue.edu
Hari-hari kerjamu mungkin akan terasa berat suatu saat. Itu dapat menjadi penyebab stres secara kronis yang memungkinkan menurunkan sistem imun tubuhmu.
Kamu dapat beristirahat pada hari sabtu dan minggu tanpa perlu memikirkan pekerjaanmu, dan dapat terhindar dari stres karenanya.
Kamu juga dapat memperbaiki imun tubuhmu dengan berolahraga 2-4 jam, juga tidur dengan baik.
6. Bukan hanya memulihkan tubuh, energi mentalmu juga
Freepik
Istirahat tak hanya baik bagi tubuhmu saja, itu juga dapat memulihkan energi mentalmu jika kamu melakukannya dengan baik.
Sebuah studi menyatakan bahwa mereka yang tidak dapat melepaskan diri dari pekerjaan pada waktu senggang mengalami peningkatan kelelahan selama kurang lebih satu tahun.
Mereka juga dikatakan kurang tangguh ketika berhadapan dengan kondisi pekerjaan yang penuh tekanan.
Jika kamu dapat beristirahat dengan tenang dan menikmatinya. Itu berarti energi mentalmu dipulihkan dengan baik selama berakhir pekan.
7. Istirahat yang baik di akhir pekan mengurangi stres
Freepik
Faktanya, kamu akan lebih mudah stres ketika sibuk bekerja dibandingkan saat menikmati waktu senggangmu.
Stres yang kau alami itu dapat memperburuk kesehatan fisik dan emosionalmu.
Banyak bukti menunjukkan bahwa dengan melewatkan istirahat akan lebih mudah membuatmu stres dan kelelahan.
Dalam pblikasinya, CDC menyatakan bahwa menurut NIOSH tingkat stres di tempat kerja tergolong tinggi.
Itu menyebabkan sebesar 50% biaya perawatan kesehatan dikeluarkan untuk pekerja dengan stres yang tinggi.
8. Membuatmu lebih fokus saat kembali bekerja
Pexels/Bruce Mars
Menurut data dari University of Illinois di 2008 menunjukkan bahwa jika kamu bekerja secara terus-menerus tanpa waktu bermain, hal tersebut dapat menurunkan tingkat fokusmu.
Namun, jika kamu beristirahat di tengah aktivitas pekerjaanmu, ternyata itu dapat meningkatkan fokusmu.
Sehingga kamu punya tingkat fokus yang baik ketika kembali bekerja di awal minggu setelah beristirahat di akhir pekan.
9. Tingkat kreativitasmu dapat terasah lho
eventplanner.net
Kamu merasa perlu meningkatkan tingkat kreativitasmu dalam bekerja? Jika begitu salah satu cara yang dapat kamu lakukan ialah dengan beristirahat di akhir pekan.
Waktu istirahat yang berkualitas dapat menciptakan sumber daya energetik dalam pekerjaanmu. Waktu reflektif juga sangat penting karena dapat membantumu menemukan solusi dan terobosan kreatif.
Terlebih lagi, kamu takkan bisa menemukan terobosan-terobosan kreatif jika pikiranmu dipenuhi urusan-urusan rumit yang perlu kamu selesaikan.
10. Waktu istirahat meningkatkan produktivitasmu
Freepik/master1305
Negara-negara produktif seperti Jerman dan Prancis sangat memperhatikan waktu istirahat pekerjanya, mereka mengadakan lebih dari 30 hari liburan dalam setahun.
Ini membuktikan bahwa waktu beristirahat dapat membuatmu lebih produktif.
Akibat mendapatkan waktu yang cukup untuk beristirahat, kamu tidak kelelahan dalam mengerjakan pekerjaanmu. Dengan begitu kamu dapat mengerjakannya lebih semangat dan lebih produktif tentunya,
Dengan begitu, kini kamu tahu manfaat dari waktu istirahat yang kamu terima di akhir pekan. Sebaiknya, kamu memanfaatkan waktu istirahatmu dengan maksimal.
Karena, banyak sekali manfaat yang timbul dari kegiatan yang satu itu. Selain itu, waktu istirahat tidak menguras tenaga dan pikiranmu bukan?