Lirik Lagu 'Tafsir Mistik' The Panturas, Jadi Soundtrack Film 'Inang'
Lirik penuh kiasan di lagu 'Tafsir Mistik' berhasil melengkapi film 'Inang'
17 Oktober 2022
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Perhatian industri film Indonesia sedang ditujukan kepada film thriller-horror bertajuk 'Inang'. Film yang disutradarai Fajar Nugros dan diproduksi IDN Pictures menceritakan tentang usaha seorang ibu hamil yang menyelamatkan bayi di dalam kandungnya.
Fajar memboyong sejumlah artis papan atas seperti Naysilla Mirdad, Dimas Anggara, Lydia Kandou, Rukman Rosadi, Rania Putrisari, Pritt Timothy hingga Totos Rasiti. Tak tanggung-tanggung, di hari keempat penayangan, film 'Inang' telah ditonton oleh 350.178 orang.
Tingginya antusias tersebut membuat film ini membuka layar tambahan di beberapa bioskop tanah air. Selain karena plot menarik dan akting apik dari para pemain, 'Inang' juga memiliki soundtrack yang tepat sasar, salah satunya lagu dari band The Panturas berjudul 'Tafsir mistik'.
Dengan lirik yang penuh kiasan tentang setan yang menggoda manusia, serta alunan melodi gitar jazz gipsi, lagu ini berhasil membuat kombinasi ciamik dengan film 'Inang'.
Penasaran seperti apa lagu 'Tafsir Mistik'? Kali ini Popmama.com telah merangkum lirik lagu 'Tafsir Mistik' The Panturas.
Yuk, disimak!
Lirik Lagu 'Tafsir Mistik' The Panturas
Wahai setan yang bersembunyi di antara makna
Dan tak mempan diusir dengan ruqyah
Merasuki bangunan kepala
Dan mengendap hingga jadi lumrahRuang khayal yang telah kau buka
Beri pembenaran pada dosa-dosa
Manusia yang takabur neraka
Dan coba ciptakan swanirwanaKau pun berkelana
Di waktu kikuk antara lahir
Dan mati jadikan jagat fana
Mutlak jikalau arwah menafsirTerus berkelana
Di ruang kikuk antara lahir
Dan mati hingga porak-poranda
Benak-benak yang sudi menafsirOh, saat wahyu Sang Maha Penakluk
Yang diramalkan jadi mustakim
Tunduk pada rayu para makhluk
Yang kadang benar lantaran musimAcap serupa yang kita lawan
Dan kau mungkin juga bukan setan
Tapi apa kabarnya anak hamba
Yang tak pernah ganggu kehidupan kalian?
1. Lagu ini menceritakan problematika sosial
Band surf rock asal Jatinangor, The Panturas, membawa pencinta musik tanah air berlayar di tengah lautan mistik melalui lagu yang berjudul 'Tafsir Mistik'. Lagu berdurasi empat menit sepulu detik ini dibantu label LaMunai Records untuk urusan perilisannya.
Lirik dalam lagu 'Tafsir Mistik' ini dikomposisikan oleh sang vokalis sekaligus gitaris Abyan Nabilio atau kerap disapa Acin. Acin mengangkat tema tentang problematika sosial pemikiran karbitan yang tumbuh karena hadirnya media sosial.
Kehadiran pemikiran seperti ini digambarkan oleh Acin membuat realita kini semakin bias dan mengaburkan akan makna nilai baru dalam masyarakat.
Keresahan ini dirasakan oleh para personil The Panturas karenan makin banyak orang yang berpikir bahwa idealisme mereka paling benar.
Editors' Pick
2. Ritme pelan nan mendayu di lagu 'Tafsir Mistik'
Dalam lagu 'Tafsir Mistik', band yang dipersatukan di Universitas Padjadjaran ini memadukan nada-nada melayu dengan harmoni gitar gipsi yang unik. 'Tafsir Mistik' juga menjadi terasa semakin berbeda karena dibawakan dalam tempo yang relatif lebih lambat.
Melalui ritme yang pelan dan mendayu, The Panturas mencoba menunjukan bahwa unsur surf dapat disisipkan ke dalam segala jenis musik, baik gipsy maupun melayu.
3. Inspirasi musik yang lawas
Vokalis sekaligus gitaris ritme The Panturas, Acin mengaku inspirasi lagu ini didapatnya dari sosok Django Reinhardt. Django adalah seorang pemain gitar gypsy-jazz asal Prancis yang tersohor pasca Perang Dunia II karena keistimewaan permainannya.
Hal ini membuat nuansa di lagu 'Tafsir Mistik' terasa sangat lawas dan mahal, bahkan unik di tengah zaman yang sudah modern.
4. Video musik 'Tafsir Mistik'
Dengan mendayu ala melayu dan lawas dengan petikan gipsi pada melodi gitar, video musik 'Tafsir Mistik' dibuat monokrom dengan tema tahun 1940-an.
Video ini menampilkan perempuan vampir yang datang ke sebuah acara dan menyamar menjadi manusia. Namun, setelah penyamarannya terbongkar vampir itu menunjukkan taringnya dan menghabisi semua manusia di sana.
Tema vampir yang merupakan cerita rakyat dunia barat dilengkapi dengan visual monokrom sangatlah cocok, bahkan menghadirkan kelawasan ke layar gawai penonton.
Sinopsis Film 'Inang'
Wulan (Naysilla Mirdad) diketahui sebagai seorang kasir supermarket yang ditinggalkan oleh pacarnya setelah mengetahui soal kehamilannya yang di luar rencana mereka.
Dari kejadian itu, Wulan yang enggan untuk mengambil jalur aborsi, membuatnya harus bertanggung jawab atas kandungannya sendiri.
Kurangnya pengetahuan membuat Wulan mencari solusi dari masalah yang dihadapi secara online. Pencarian tersebut membawa ia ke sebuah grup di media sosial yang fokus membantu ibu hamil yang mengalami situasi kurang beruntung.
Dari grup tersebut, ia bertemu dengan pasangan suami istri bernama Agus (Rukman Rosadi) dan Eva (Lydia Kandou). Pertemuan itu kemudian mengantarkan Wulan untuk tinggal dengan mereka sampai hari persalinan tiba.
Tanpa sepengetahuan Wulan, keduanya ternyata memiliki sebuah rencana rahasia untuk Wulan dan anaknya pada hari kelahiran nanti. Saat tinggal bersama, Wulan pun mulai merasakan kejanggalan yang terjadi di sekitarnya.
Lantas, seperti apakah rencana Agus dan Eva? Akankah Wulan berhasil melahirkan anak yang ada di dalam kandungnya dengan selamat? Segera saksikan di bioskop favorit mama!
Nah, itulah tadi lirik lagu 'Tafsir Mistik' soundtrack film 'Inang' yang penuh kiasan dan bermakna kritis. Sangat menarik, bukan?
Baca juga:
- 7 Fakta Menarik Film ‘Inang’, Suguhkan Sisi Kelam Pengorbanan Orangtua
- 5 Alasan Kenapa Harus Nonton Film 'Inang', Ceritanya Penuh Misteri
- 5 Pesan Moral dan Sinopsis Film 'Inang', Penuh Makna yang Mendalam