Resep Cara Membuat Puding Cokelat dengan Vla Vanila Lembut
Menu ini bisa jadi pilihan camilan favorit keluarga
15 Januari 2022
Freepik/Lifeforstock
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Saat menghabiskan waktu akhir pekan, camilan segar dan manis pun bisa menjadi favorit semua anggota keluarga.
Tak perlu repot keluar rumah, menu camilan simpel seperti puding coklat dan vla vanilanya bisa Mama buat sendiri di rumah.
Bahan-bahan yang diperlukan pun simpel, kok. Yuk simak resep yang Popmama.com bagikan berikut ini, Ma:
Editors' Pick
Resep puding cokelat dan vla vanila
Bahan puding:
- Agar-agar coklat 1 bungkus
- Dark cooking chocolate 60 gram, cincang halus
- Gula pasir sesuai selera
- Susu UHT full cream 500 ml
- Air matang 250 ml
- Garam secukupnya
Bahan vla vanila:
- Susu UHT full cream 500 ml
- Tepung maizena 2 sendok makan
- Gula pasir secukupnya
- Vanili bubuk secukupnya
Cara membuat Puding Cokelat
Langsung dicoba yuk Ma!
- Masukkan agar-agar coklat, gula pasir dan susu UHT, garam dan air matang ke dalam panci. Aduk terus-menerus sampai mengental dan jangan sampai menggumpal. Jika perlu, kecilkan api kompor agar matang rata
- Setelah mendidih, masukkan dark cooking chocolate yang sudah dicincang
- Aduk kembali adonan puding sampai coklat larut dan tercampur rata, serta sudah mendidih
- Tuang puding ke dalam cetakan. Tunggu sampai suhunya sudah turun, baru kemudian masukkan ke dalam kulkas hingga mengeras
- Untuk membuat vla: Larutkan tepung maizena dengan sedikit susu UHT, aduk rata
- Saring campuran susu dan tepung maizena yang sudah larut, kemudian masukkan ke dalam panci. Tambahkan sisa susu UHT, gula pasir dan vanili, kemudian aduk kembali sampai mendidih
- Matikan kompor jika adonan vla sudah mengental. Biarkan suhunya turun dan simpan di dalam kulkas
- Sajikan puding dan vla saat sudah dingin.
Mudah kan, Ma, membuat camilan yang pasti disukai oleh si Kecil dan Papa? Yuk dicoba membuat puding coklat ini. Selain bisa jadi camilan, bisa juga dijadikan menu bekal, lho.
Baca Resep Lainnya:
- Resep Sop Kambing Kuah Bening untuk Sumber Energi di Malam Jumat
- Resep dan Cara Membuat Soto Betawi Kuah Santan yang Mudah dan Enak
- Resep dan Cara Membuat Ayam Goreng Mentega Kecap yang Enak dan Simpel
- Resep Sup Krim Jagung untuk Penghangat di Musim Hujan