Terungkap! Ini Rahasia Diet Kate Middleton Selalu Tampak Langsing
Mulai dari saat menikah hingga pasca melahirkan, penampilan Kate selalu menawan
19 Juli 2018
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Siapa tak tahu Kate Middleton? Istri dari Pangeran William yang juga dikenal sebagai Duchess of Cambridge ini dikenal selalu tampil cantik dan menawan. Selain itu, ia juga selalu terlihat ramping dan sehat.
Apa ya rahasianya?
Kate sangat disiplin dalam hal pola makan, Ma. Ia tak main-main dalam menerapkan pola makan dan selalu teratur. Kate juga selalu menyesuaikan menu diet dengan kondisi tubuhnya saat itu.
Menurut salah satu sumber, Kate memiliki kebiasaan ini dari sang ibu, Carole Middleton. Carole yang juga konsisten dalam menerapkan pola makan menjadi inspirasi bagi Kate sehingga tubuhnya pun selalu terjaga tetap ramping.
Salah satu metode diet yang ia terapkan dan ajarkan pada Kate adalah diet Dukan. Pola makan ini pun juga menjadi salah satu diet andalan Kate sampai saat ini lho, Ma.
Seperti dirangkum Popmama.com, berikut informasi tentang diet dan pola makan Kate sehingga penampilannya tetap menawan. Yuk disimak, Ma:
1. Diet saat menikah
Tidak dapat dipungkiri, Kate tampil sangat anggun dan menawan di hari pernikahannya bersama Pangeran William pada tahun 2011 silam. Menggunakan gaun pernikahan warna putih, Kate juga terlihat ramping. Bagaimana ia menjaga tubuhnya tetap langsing menjelang hari pernikahan? Jawabannya: diet Dukan. Diet ini menekankan pada tingginya konsumsi protein dan rendah asupan karbohidrat. Banyak seleb Hollywood yang juga dikenal menerapkan diet ini, salah satunya Jennifer Lopez.
Metode diet ini dipopulerkan oleh pakar diet asal Perancis, Dr Piere Dukan. Oleh karena itu, diet ini pun lebih banyak diterapkan oleh perempuan di Perancis. Ada empat tahapan diet Dukan, yakni tahap serangan, tahap ‘berlayar’, tahap konsolidasi dan tahap stabilitas.
Tahap serangan berlangsung selama 3 hingga 10 hari dan fokus pada asupan tinggi protein seperti daging, ikan dan produk susu. Tak lupa minum air putih pun harus diperbanyak dalam tahap ini. Berikutnya di tahap ‘berlayar’, Mama harus memperbanyak konsumsi sayuran. Tapi ingat ya Ma, hindari sayuran yang juga mengandung karbohidrat seperti kentang.
Kemudian di tahap konsolidasi dan tahap stabilitas, tetap hindari karbohidrat agar penurunan berat badan yang sudah terjadi tetap stabil dan tak naik kembali.
Editors' Pick
2. Diet saat hamil
Saat hamil, pesona dari Kate seakan tidak hilang. Penampilannya tetap menawan dan tampaknya ia tidak mengalami kenaikan berat badan berlebihan.
Faktanya, Kate juga mengalami hiperemesis gravidarum alias mual muntah berlebihan saat hamil. Agar kondisi fisiknya tetap terjaga, ia pun memilih untuk memperbanyak asupan sehat seperti buah dan sayuran.
Beberapa pilihan buah yang menjadi favorit Kate saat hamil adalah alpukat dan berry. Ia juga sering mengonsumsi oatmeal sebagai menu sarapan. Khusus di kehamilan ketiganya, Kate mencoba untuk mengonsumsi sesuatu yang baru: jahe.
Ya, ia menambahkan jahe untuk asupannya di pagi untuk memerangi mual berlebihan yang dialaminya. Bukan tanpa alasan, beberapa penelitian menunjukkan bahwa jahe adalah salah satu cara yang aman dan efektif untuk melawan mual selama kehamilan.