Makan di Atas Pukul 7 Tidak Sehat? Ini Faktanya!
Suka makan malam di atas pukul 7? Simak artikel ini!
23 Oktober 2024

Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Makan malam di atas pukul 7 biasanya dianggap sebagai hal yang tidak baik, membuat gemuk bahkan berbahaya.
Namun, ternyata ada beberapa fakta dimana makan di atas pukul 7 malam sebenarnya bisa menjadi baik atau buruk tergantung dari orang yang melakukannya. Hal ini disebabkan beberapa hal seperti perbedaan gaya hidup.
Selengkapya di Popmama.com!
Editors' Pick
Sering Dianggap Sebabkan Gemuk
Menurut Bobby Andreas Ida yang merupakan atlet bodybuilder sekaligus content creator dalam sebuah konten Instagram Reels di akun pribadinya @bobbyida, seringkali makan di atas pukul 7 malam dianggap suatu hal yang buruk.
Banyak argumentasi yang menganggap bahwa makan di atas pukul 7 malam menyebabkan gemuk karena makanan tidak bisa dibuka lewat aktivitas pada malam hari.
“Argumentasinya energi yang dikonsumsi dalam bentuk makanan tidak bisa dibakar di malam hari karena tidak ada aktivitas,” jelasnya.
Sistem Pencernaan Tidak Secepat Itu
Ia menjelaskan bahwa sebenarnya makanan tidak dicerna tubuh dalam waktu cepat. Perlu waktu yang berbeda untuk mencerna makanan sesuai dengan jenis makanannya.
“Faktanya sistem pencernaan tidak secepat seperti kamu pikirkan. Durasi untuk mencerna sebuah makanan sampai lewat usus halus, usus besar rata-rata 6-8 jam. 100% dicerna tergantung jenis makanan, biasanya 24-72 jam,” tambahnya.
Atas dasar itu, ia mengatakan bahwa sebenarnya argumen makan pagi berat karena dapat dibakar dan makan malam harus ringan karena tidak dapat dibakar tidak sesuai dengan fakta.
“Konsep makan pagi berat nggak papa karena dapat dibakar seharian dan makan malam jangan berat karena tidak bisa dibakar sama sekali tidak sesuai fakta,” katanya.
Ia menjelaskan bahwa faktor gemuk bukanlah jam makan melainkan banyak atau tidaknya makanan yang dikonsumsi.
“Faktor utama yang membuat gemuk adalah kebanyakan makan, bukan jam makan,” ujarnya.