Tubuh kita tentunya memerlukan asupan yang bergizi dan berimbang agar kesehatan terjaga dengan baik dan tidak mudah sakit. Kalau tubuh sudah sakit pasti memerlukan banyak biaya untuk pengobatan, pemeriksaan dan penanganan lebih lanjut.
Supaya tidak perlu mengalami itu semua, kita perlu mengkonsumsi 7 makanan paling bergizi tinggi di dunia. Apa saja sih kira-kira? Yuk simak ulasan lengkapnya berikut ini!
1. Almond
Pexels/rawpixel.com
Kacang almond merupakan kacang yang sangat populer dikonsumsi masyarakat di seluruh dunia karena rasanya enak dan kaya akan manfaat untuk kesehatan keluarga.
Almond mengandung banyak nutrisi yang diperlukan tubuh diantaranya serat, lemak tak jenung, vitamin E dan B. Selain itu almond juga mengandung banyak sekali mineral diantaranya kalsium, zat besi, zinc dan magnesium.
Almond didapuk mampu mengatasi berbagai penyakit berbahaya mulai dari kolesterol, jantung, kanker usus besar, bahkan untuk menurunkan berat badan. Tidak jarang anak muda masa kini menjadikan almond sebagai "super food" sebagai camilan sehat.
Cherimoya ini masih sati famili dengan Srikaya. Oleh sebab itu tampilan fisiknya pun serupa. Rasanya disebut merupakan perpaduan pisang dan nanas. Hmm.. segar ya Ma!
Cherimoya dipercaya dapat meningkatkan daya tahan tubuh, mencegah kanker, menurunkan inflamasi karena kandungan antioksidan yang cukup tinggi, serta menjaga kesehatan jantung dan otak. Dengan segudang manfaat tersebut makin membuat kita penasaran mencicipi buah yang satu ini. Setuju?
Editors' Pick
3. Flatfish
idntimes.com
Flatfish jika diartikan secara harfiah memiliki arti ikan pipih. Ikan yang satu ini memang unik dibandingkan ikan lainnya jika dilihat dari bentuknya yang tidak biasa.
Meskipun bentuknya aneh tapi jangan salah lho karena ikan ini kaya akan kandungan vitamin A dan D yang kita butuhkan untuk kesehatan mata dan tulang.
4. Biji labu
Pexels/Pixabay
Orang Indonesia pasti tidak asing dengan labu karena banyak makanan yang dihasilkan dari bahan dasar labu. Ternyata tidak hanya daging buahnya, bijinya pun kaya akan kandungan antioksidan, zat besi, zinc dan magnesium.
5. Swiss chard
idntimes.com
Sayuran yang satu ini merupakan sebangsa bayam akan tetapi memiliki daun yang berukuran lebih besar dengan batang kemerahan. Cocok sekali dikonsumsi sebagai salad karena kaya manfaat dan warnanya sangat cantik sehingga bisa menggugah selera.
Swiss chard mengandung vitamin C yang tinggi sehingga baik untuk kesehatan mulut. Selain itu kaya akan magnesium dan vitamin A yang bisa menjaga kesehatan mata.
6. Kakap merah
Pexels/Dana tentis
Kakap merah merupakan salah satu makanan paling bergizi di dunia melebihi kepopuleran ikan Salmon. Kakap merah kaya akan kandungan Omega 3, selenium, vitamin A, dan kalium.
Banyak anak kurang suka pada ikan, oleh karena itu Mama harus mengolahnya dengan baik agar tidak lagi berbau amis. Beri tambahan bumbu dapur berupa daun salam, sereh atau daun jeruk untuk membantu mengurangi bau amis dari ikan itu sendiri. Dengan demikian anak pun tidak akan menolak lagi untuk makan ikan!
7. Biji Chia
Pexels/Daria Shevtsova
Biji Chia pasti sudah sering kalian temukan pada campuran minuman. Ya, biji Chia memang sangat populer karena kaya antioksidan sehingga bisa meningkatkan daya tahan tubuh.
Biji Chia mengandung Omega 3 yang baik bagi kesehatan jantung. Selain itu makanan yang satu ini juga digemari oleh para pelaku diet untuk menurunkan berat badan.
Nah itulah 7 makanan paling bergizi yang menyehatkan dan dapat dikonsumsi sehari-hari. Tetapi tetap buat menu yang beragam agar tubuh mendapat nutrisi lengkap.