10 Artis India Ini Jatuh Miskin, Ada yang Sampai Mencuri
Dunia hiburan tidak seindah drama India. Begitulah realita kehidupan para artis India ini
6 September 2022
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Banyak dari kita yang ketahui bila dunia hiburan dipenuhi dengan kehidupan glamor dan bergelimang harta.
Berbeda dengan deretan artis dibawah ini yang beberapa dari mereka harus menjual harta kekayaannya dan terpaksa hidup miskin. Bahkan, ada yang sampai terganggu kejiwaannya sehingga harus dilarikan ke rumah sakit.
Berikut adalah artis-artis India jatuh miskin yang Popmama.com rangkum dibawah ini. Penasaran ada siapa saja? Mari kita simak!
1.Savi Sidhu
Savi Sidhu (lahir tahun 1975) adalah seorang aktor India yang akhirnya harus bekerja sebagai satpam di gedung Mumbai Parel, India. Baginya, tidak ada pekerjaan yang kecil di dunia ini. Dirinya pernah melakukan peran kecil dalam film “Gulaal”, “Patiala House” dan “Black Friday”.
Diketahui, Savi meninggalkan Bollywood karena kesehatannya yang kian memburuk dan beberapa dari aktor-aktor besar berusaha membawanya kembali ke Bollywood karena kepiawaiannya dalam melakukan peran.
2. Mitali Sharma
Aktris Mitali Sharma kedapatan mencuri di sebuah kawasan perumahan di Lhokandwala, Mumbai, India. Bintang film BHOJPURI ini mengaku adalah seorang artis ketika dirinya sedang di interogasi. Dulunya Mitali adalah seorang model sekaligus aktris yang kerap mendapatkan job.
Seiring berjalannya waktu, ia mengalami depresi karena tidak mendapatkan job hingga diketahui dirinya meminta-minta dan menggelandang di jalanan dan tidur di dalam kuil.
Kini polisi telah memasukkan sang aktris ke rumah sakit jiwa di kawasan Thane, India dan akan dimintai pertanggung jawaban atas tindakannya ketika ia sembuh nanti.
3. Bhagwan Dada
Bhagwan Abhaji Palav atau yang dikenal sebagai Bhagwan Dada adalah aktor yang dicintai karena keterampilan aktingnya yang luar biasa dan telah berkontribusi dalam beberapa karya.
Namun, ia harus dihancurkan oleh film yang ia bintangi sendiri sehingga harus menjual bungalow Juhu-nya dan tujuh mobil miliknya. Aktor itu kemudian harus tinggal di Chawl dan meninggal di umur 88 tahun karena serangan jantung di rumah petaknya pada tahun 2002.
4. Meena Kumari
Ia dikenal sebagai aktris "Ratu Tragedi" yang merupakan salah satu aktris terbaik pada masanya. Meena dilaporkan menderita depresi, kecanduan alkohol, memiliki hutang-hutang, dan insomnia.
Dirinya bahkan sampai tidak punya uang untuk membayar tagihan rumah sakitnya dan meninggal karena cirrhosis hati yang dideritanya.
Editors' Pick
5. Parveen Babi
Aktris Parveen Babi dikenal sebagai simbol seks tahun 70-an dan 80-an. Ia memiliki beberapa hits di daftarnya dan memenangkan jutaan hati dengan penampilan dan aktingnya.
Menurut teman dekatnya, Parveen mulai kehilangan akal sehatnya sehingga kemudian aktris tersebut mengidap skizofrenia paranoid dan tinggal sendirian di flatnya di Mumbai yang kemudian meninggal dengan kesepian.
Orang-orang mengetahui tentang kematiannya setelah tiga hari. Sayangnya, tidak ada yang mengambil jasadnya setelah dua hari. Kemudian, Mahesh Bhatt melakukan ritual terakhirnya.
6. Pooja Dadwal
Pooja Dadwal lahir pada 5 Januari 1974 di Mumbai, Maharashtra, India. Dia adalah seorang aktris, dikenal dalam film Veergati (1995), Jeene Nahin Doongi (1985) dan Mrityu: The Truth (2000).
Aktris ini diketahui mengidap TBC (Tuberkulosis) hingga berat badannya hanya 23 kilogram. Kabar itu mengejutkan publik dan viral setelah ia mengaku tidak dapat membayar biaya rumah sakit. Salman Khan, lawan mainnya dalam Veergati ini pun tergerak untuk membantu Pooja.
7. Satish Kaul
Tahun lalu selama lockdown, aktor veteran itu menangis karena mengalami krisis keuangan yang parah, yang membuatnya sulit untuk memenuhi kebutuhan dasarnya. Dirinya pun sempat dibantu oleh pemerintah Punjab dalam bentuk uang yaitu Rs 5 lakh atau sekitar Rp100 juta
Satish Kaul bekerja di lebih dari 300 film Punjabi dan Hindi dengan beberapa nama besar dari industri hiburan. Aktor serial mitologi Mahabharata yang memainkan peran Dewa Indra ini meninggal dunia akibat Covid-19. Aktor berusia 73 tahun itu menghembuskan nafas terakhirnya di Ludhiana.
8. Rajendra Kumar
Rajendra Kumar adalah aktor dengan sebutan 'Jubilee Kumar' karena selama beberapa tahun di tahun 1960-an, semua filmnya adalah 'silver jubilee'. Di India dan Pakistan, film silver jubilee biasanya digambarkan sebagai film yang diputar terus menerus di bioskop-bioskop di satu kota selama 25 minggu berturut-turut tanpa gangguan.
Produser percaya bahwa dia beruntung, dan memiliki bakat untuk memilih script yang tepat karena apa pun yang dia pilih untuk menjadi bagiannya adalah kesuksesan di bioskop. Sayangnya, ia mengalami kondisi dan waktu yang buruk baginya sehingga ia dengan terpaksa harus menjual bungalow miliknya.
9. Bharat Bhushan
Bharat Bhushan ibarat jantung romantis tahun 1950-an yang ketampanan dan pesonanya membuatnya disayangi banyak wanita.
Dia berakting di lebih dari 30 film dalam karirnya dan telah menjadi bagian dari beberapa film luar biasa seperti Baiju Bawra (1952), Anand Math (1952), Mirza Ghalib (1954) dan Mud Mud Ke Na Dekh (1960).
Tapi, fakta hidupnya membuktikan bahwa ketenaran dan popularitas bersifat sementara karena ia dipaksa untuk melakukan peran kecil dalam film untuk memenuhi kebutuhan. Di usianya yang ke 49, Bhushan tidak mampu bersaing dengan munculnya bintang muda seperti Shashi Kapoor, Rajesh Khanna dan Dharmendra.
Hal ini pun membuat karirnya harus berakhir ditambah dengan kegagalan perusahaan produksinya.
10. Mahesh Anand
Aktor Mahesh Anand yang membintangi banyak film terkenal seperti Shahenshah, Swarg dan Kurukshetra, meninggal pada 9 Februari 2019. Ia ditemukan tewas di rumahnya. Mahesh dikatakan sedang berjuang secara finansial.
Aktor yang dikenal karena tubuhnya yang tinggi dan tangguh biasanya terlihat sebagai antek utama para penjahat di beberapa film. Dirinya pun diketahui sudah lama menganggur dan mengahdapi krisis keuangan selama bertahun-tahun. Hal inilah yang membuatnya depresi.
Ternyata, hidup tidak seindah drama India ya, Ma. Adakah dari daftar artis di atas yang Mama kenali?
Baca Juga:
- Beralih ke India, Ini 10 Film Bollywood Terbaik Sepanjang Mas
- 7 Fakta Kematian Tragis Aktris India Pallavi Dey
- 5 Artis India yang Sukses di Hollywood, Termasuk Priyanka Chopra