Daftar Pemenang SisBerdaya dan DisBerdaya 2024, Cek Selengkapnya!
Program SisBerdaya dan DisBerdaya 2024 memperkuat UMKM perempuan di Indonesia
11 Oktober 2024

Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Program SisBerdaya dan DisBerdaya 2024, yang diselenggarakan oleh DANA dan Ant International, bertujuan untuk memperkuat UMKM perempuan di Indonesia, termasuk mereka yang penyandang disabilitas.
Acara yang diikuti oleh Program SisBerdaya dan DisBerdaya 2024 ini memberikan pelatihan, pendampingan, dan penghargaan kepada para wirausahawan perempuan yang berkomitmen untuk mengembangkan bisnis mereka di era digital.
Berikut Popmama.commerangkum informasi seputar daftar pemenang SisBerdaya dan DisBerdaya 2024, yang mencakup deskripsi program, acara pendukung, dan daftar pemenang utamanya.
Editors' Pick
1. Mendorong kemandirian UMKM perempuan Indonesia
SisBerdaya dan DisBerdaya adalah program pemberdayaan ekonomi yang dirancang untuk membantu UMKM perempuan di Indonesia. Program ini memberikan pelatihan intensif di bidang manajemen bisnis, penggunaan teknologi digital, dan strategi pemasaran.
Selain itu, program ini juga menyediakan materi khusus seperti sertifikasi halal dan ekspor produk, sehingga para pelaku UMKM dapat memperluas pasar mereka. DANA dan Ant International menciptakan program ini dengan visi untuk menginspirasi lebih banyak perempuan agar berani terjun ke dunia wirausaha.
“Hari ini merupakan momentum bersejarah bagi UMKM perempuan di Indonesia. Atas dedikasi dan usaha para finalis, program SisBerdaya dan DisBerdaya 2024 mencetak pemenang-pemenang baru yang luar biasa hebat. Dalam waktu yang relatif singkat, yaitu selama 2,5 bulan, seluruh UMKM perempuan maupun wirausahawan perempuan penyandang disabilitas mampu menyerap ilmu yang beragam dan mempersiapkan rencana usaha yang jauh lebih matang bagi bisnisnya. Sekali lagi, saya mengucapkan selamat atas keberhasilan ini. Semoga program SisBerdaya dan DisBerdaya 2024, bisa benar-benar berdampak positif dalam mewujudkan usaha yang berkelanjutan dan ikut menginspirasi UMKM-UMKM perempuan lainnya agar lebih berdaya,” ungkap Olavina Harahap, Director of Communications DANA Indonesia dalam acara penganugerahan yang digelar pada hari Kamis (10/10/2024)
Program ini juga memberikan harapan bagi penyandang disabilitas yang ingin mandiri secara ekonomi. Seperti yang diungkapkan oleh Maria Goretti Yulias, bahwa dirinya belajat ragam ilmu baru.
“Kini saya banyak sekali belajar ragam ilmu baru mulai dari cara presentasi bisnis yang baik, pengembangan bisnis hingga menggunakan teknologi digital untuk melakukan promosi yang tepat dan menarik,” ujar Maria Goretti Yulias Soeyatiani, pemenang utama DisBerdaya.
2. Fashion show menampilkan produk UMKM
Selain penganugerahan pemenang, acara SisBerdaya dan DisBerdaya 2024 juga diramaikan dengan berbagai acara pendukung yang menunjukkan kreativitas para peserta.
Salah satu acara yang menarik perhatian adalah fashion show, menampilkan produk-produk unggulan dari para peserta. Karya busana, kerajinan tangan, dan aksesori yang dipamerkan merupakan hasil usaha dari UMKM peserta binaan.
Produk-produk yang dipamerkan mencakup berbagai sektor seperti makanan, kerajinan tangan, dan produk ramah lingkungan. Selain itu, pameran ini menjadi ajang promosi bagi UMKM untuk memperluas jangkauan pasar mereka.
“Selamat kepada seluruh pemenang program SisBerdaya dan DisBerdaya 2024. Selama beberapa bulan terakhir, kami telah menyaksikan para wirausahawan perempuan ini tumbuh baik secara profesional sebagai wirausahawan, maupun secara pribadi saat mereka membentuk komunitas melalui program ini. Kami yakin bahwa pengetahuan dan pengalaman yang mereka peroleh akan mendorong kesuksesan jangka panjang mereka, dan kami menantikan pencapaian mereka di masa mendatang. Kami juga bangga dapat bermitra dengan DANA sekali lagi dalam inisiatif yang bermakna ini, sembari terus memberdayakan para pelaku bisnis, termasuk perempuan dan wirausahawan penyandang disabilitas, untuk berkembang dalam ekonomi digital,” ungkap Noudhy Valdryno, Director of Public Policy and Business Development Indonesia at Ant International, yang menyampaikan harapannya terkait keberlanjutan program ini (10/10/2024)