Ji Chang Wook Terima Penghargaan dari Pemerintah Indonesia
Ji Chang Wook berperan dalam memperkenalkan dan mendukung Indonesia di Korea Selatan
4 November 2024
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Aktor Korea Selatan, Ji Chang Wook, mendapatkan penghargaan bergengsi ‘Friends of Indonesia’ dari Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di Seoul, Korea Selatan, pada Jumat (1/11/2024).
Penghargaan ini merupakan bentuk apresiasi atas peran Ji Chang Wook dalam mendukung dan memperkenalkan Indonesia di Korea Selatan.
Acara yang digelar di Seoul ini berfokus pada penguatan hubungan Indonesia-Korea, terutama di tahun 2024, yang merupakan momentum penting setelah 50 tahun hubungan diplomatik kedua negara.
Berikut Popmama.commerangkum informasi seputar Ji Chang Wook terima penghargaan dari Pemerintah Indonesia.
Editors' Pick
Menerima Penghargaan 'Friends of Indonesia'
Penghargaan ‘Friends of Indonesia’ diberikan kepada Ji Chang Wook untuk mengakui kontribusinya dalam mempromosikan Indonesia di Korea Selatan. Dalam acara ini, ia tampil elegan dengan setelan jas hitam yang menarik perhatian publik.
Selain Ji Chang Wook, penghargaan ini juga diberikan kepada tiga tokoh lain dari Korea Selatan, yaitu Prof. Je Seong Jeon selaku Kepala KASEAS dan JIESAS, Prof. Yekyoum Kim selaku Direktur Indonesia Center di BUFS, serta Prof. Yang Seung Yoon selaku Emiritus Profesor dari Hankuk University of Foreign Studies.
Menurut Kuasa Usaha Ad-interim (KUAI) KBRI Seoul, Zelda Wulan Kartika, para penerima 'Friends of Indonesia' memainkan peran penting dalam menyuarakan Indonesia di Korea, dan memberikan masukan berharga untuk kebijakan luar negeri Indonesia. Program ini dilaksanakan untuk mempererat hubungan bilateral melalui kontribusi para tokoh yang mendukung kerjasama kedua negara.
Bertema ‘Beyond 50 Years of Indonesia-ROK Bilateral Relationship: How do Friends of Indonesia or Indonesianists in Korea Play an Important Role in Fostering Indonesia-Korea Bilateral Relationship’ acara ini mempertemukan para figur penting yang punya koneksi erat dengan Indonesia.
Kesan Ji Chang Wook tentang Indonesia
Ji Chang Wook diberikan penghargaan karena kontribusinya dalam mempromosikan Indonesia di Korea Selatan. Momen ini dibagikan melalui Instagram agensinya @spring.company_official.
Kecintaannya pada Indonesia sudah tercermin dalam berbagai aktivitasnya. Pada tahun ini, ia terlibat dalam pembuatan iklan pariwisata yang berlokasi di Bali dan Labuan Bajo. Setelah syuting berakhir, Ji Chang Wook menyatakan keinginannya untuk kembali ke Bali dan Lombok. Aktor yang dijuluki sebagai spesialis aksi ini, berharap dapat kembali tanpa urusan pekerjaan, hanya untuk menikmati waktu santai di destinasi favoritnya.
Sebelumnya, Ji Chang Wook sempat menjadi sorotan setelah mengunggah momen dirinya menikmati hidangan di sebuah warung sate, di Jakarta Selatan melalui Instagram pribadinya. Unggahannya tersebut langsung menarik perhatian publik, sehingga warung sate tersebut ramai dikunjungi para penggemar yang ingin merasakan kuliner favorit sang aktor.
Keakraban ini menunjukkan bahwa Ji Chang Wook sudah merasa dekat dengan budaya Indonesia, dan hal tersebut menjadi daya tarik tersendiri bagi para penggemarnya di tanah air.