5 Jenis Penyakit yang Perlu Melakukan Fisioterapi
Fisioterapi dapat membantu pasien memaksimalkan kesembuhannya.
8 April 2021
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Apakah kamu pernah mendengar mengenai fisioterapi?
Fisioterapi sendiri adalah jenis perawatan yang memiliki berbagai manfaat untuk kesehatan.
Metode ini termasuk perawatan medis guna pencegahan cedera, rehabilitasi, kebugaran holistik dan penyembuhan berkelanjutan.
Dilansir dari Versusarthritis, fisioterapi merupakan pengobatan bagi kebanyakan orang dengan artritis. Metode ini bagian dari tim profesional yang membantu mempertahankan kehidupan pasien.
Nah, berikut Popmama.com akan memberikan informasi 5 jenis penyakit yang perlu melakukan fisioterapi. Apa saja?
1. Acquired brain injuiry yang membutuhkan fisioterapi dan terapi okupasi
Acquired Brain injury (ABI) adalah kerusakan pada otak yang telah terjadi sejak lahir dan tidak progresif.
Oleh karena itu, fisioterapi dan terapi okupasi sering diberikan di unit perawatan intensif (ICU) setelah cedera otak traumatis (TBI). Ini untuk mempercepat pemulihan.
Dilansir dari Hobbsrehabilitation, bekerja sama dengan anggota keluarga dan profesional perawatan kesehatan lainnya dapat mengkoordinasikan perawatan setiap individu untuk membantu mereka mencapai potensi maksimal.
Di mana setiap individu dengan ABI hadir dengan gejala dan kebutuhan yang berbeda, maka akan mendapatkan perawatan yang disesuaikan kebutuhan.
Editors' Pick
2. Cerebral palsy menggunakan pendekatan fisik
Cerebral palsy adalah sekelompok kondisi yang memengaruhi otot dan juga saraf. Penyakit ini bukan bawaan lahir, tetapi berkembang dan dimulai dari sejak bayi lahir.
Berbagai gejala cerebral palsy perlu melakukan fisioterapi untuk mengatasi masalah kesehatannya. Di mana fisioterapi berfokus pada fungsi, gerakan dan penggunaan potensi pasien secara optimal.
Dokter pun akan menggunakan pendekatan fisik yang bertujuan memelihara dan memulihkan kesejahteraan fisik, psikologis maupun sosialnya.
Metode fisioterapi juga bekerja guna mempertahankan keterampilan dan kemampuan yang ada pada diri mereka.