5 Cara Mengungkap Karakter Orang Lain Bedasarkan Posisi Duduknya
Apakah kamu sering duduk dengan tangan dilipat di dada? Tandanya kamu...
17 September 2020
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Menonton televisi atau sekadar duduk-duduk santai di rumah memang menyenangkan.
Namun tahukah kamu kalau pada kenyataannya, cara duduk bisa mengungkap kepribadian yang sesungguhnya.
Dikutip dari Brightside.me, hanya sedikit orang berpikir bahwa posisi duduk apa pun adalah fitur yang dapat mengungkapkan banyak hal tentang mereka.
Yuk, ungkap karakter seseorang dengan 5 cara duduk ini. Berikut ulasan selengkapnya dari Popmama.com :
1. Duduk bersandar termasuk orang yang suka mengamati situasi
Kamu sering bersandar ketika duduk?
Nah, di balik posisi duduk tersebut bisa menunjukkan bahwa kamu cenderung berhati-hati dalam mengambil keputusan.
Itu berarti kamu menerima apa yang dilihat dengan menganalisisnya sebelum melanjutkan sesuatu.
Kamu pun suka mengamati situasinya untuk waktu yang lama dalam membandingkan pro dan kontra.
Bahkan juga termasuk orang yang sensitif dan simpatik. Kamu mencoba untuk selalu perhatian dan peduli pada perasaan orang lain.
Editors' Pick
2. Duduk dengan tangan dilipat di dada merupakan pertanda kekuatan
Menyilangkan lengan saat duduk, ini sering kali merupakan pertanda kekuatan, pertahanan diri dan kepercayaan diri.
Meskipun merasa sangat percaya diri, kamu tidak terburu-buru untuk terbuka kepada orang lain.
Kamu adalah orang yang serius dengan karakter kuat. Pikiran kamu dicirikan oleh kedalaman, jadi sering kali terdapat ekspresi yang bijaksana dan penuh konsentrasi daripada menampilkan senyuman cerah.
Hal tersebut juga berarti kamu merasa protektif, karena benar-benar melindungi tubuh dari 'dunia' dengan menggunakan lengan.