5 Cara untuk Mengobati Gejala Endometriosis, Dapat Kurangi Sakit

Dapat menyebabkan menstruasi yang menyakitkan

22 Oktober 2024

5 Cara Mengobati Gejala Endometriosis, Dapat Kurangi Sakit
Freepik/benzoix

Bahwa sebagian perempuan  pernah mengalami endometriosis. Kondisi umum ini biasanya dapat memengaruhi kehidupan sehari-hari. Sebab ketika menderita endometriosis, jaringan yang mirip seperti lapisan rahim tumbuh di tempat lain di dalam perut dan daerah panggul.

Artinya, endometriosis menyebabkan menstruasi yang menyakitkan dan perdarahan berat. Sedangkan pengobatan rumahan bisa memberikan kelegaan dengan mengendalikan peradangan, mengendurkan otot dan meningkatkan kesehatan secara keseluruhan.

Sebaiknya baca terus artikel dari Popmama.com mengenai 5 cara mengobati gejala endometriosis. Yuk, kurangi rasa sakitnya! 

1. Istirahat setidaknya 1 hari

1. Istirahat setidak 1 hari
Freepik/drobotdean

Umumnya, perempuan yang mengalami gejala endometriosis mungkin merasakan kram menstruasi yang sangat menyakitkan. Bahkan disertai sakit punggung.

Selama periode ini, mengelola tidur yang lebih baik dapat membantu meringankan kram yang menyakitkan dan mengurangi ketidaknyamanan. Termasuk membuat siklus menstruasi lebih nyaman.

Jadi sebaiknya Mama mengambil beberapa menit untuk beristirahat dan berlatih pernapasan dalam. Berikan tubuh untuk istirahat, setidaknya satu hari. Ikuti siklus tidur 7 hingga 8 jam setiap hari, yakni pada waktu yang sama.

Editors' Pick

2. Minum mimuman herbal seperti jahe

2. Minum mimuman herbal seperti jahe
Freepik/jcomp

Kram saat alami endometriosis adalah bagian normal dari menstruasi. Namun agar kram yang menyakitkan tidak mengganggu aktivitas, maka beralih ke minuman herbal seperti ginger tea. Dimana manfaatnya sendiri untuk meringankan kram secara alami.

Ya, jahe memang sering digunakan untuk membantu mengendalikan gejala endometriosis. Ini karena jahe memiliki sifat anti-inflamasi dan penghilang rasa sakit. Lebih tepatnya dapat membantu mengatasi rasa sakit dan kembung.

Dikutip dari Verywellhealth, ramuan jahe dihargai karena sifatnya yang menghangatkan dan menghilangkan rasa sakit. Jahe sering dikatakan dapat meredakan kram menstruasi dan nyeri haid. Tidak hanya solusi yang mungkin untuk keluhan menstruasi, jahe juga pencegahan morning sickness.

3. Mengonsumsi ikan yang mengandung omega-3

3. Mengonsumsi ikan mengandung omega-3
Freepik/stockking

Melakukan pengobatan dengan makanan anti-inflamasi alami omega-3 yang ditemukan dalam ikan, ini dapat meredakan nyeri pada gejala endometriosis. Jadi cobalah Mama mengonsumsi ikan atau mengambil 1 kapsul minyak ikan omega-3.

Bahwa asam lemak omega-3 dapat membantu mencegah pembentukan jaringan yang menjadi ciri endometriosis. Sementara ikan berlemak seperti salmon bisa menjadi makanan harian Mama.

4. Berendam di dalam air hangat

4. Berendam dalam air hangat
Freepik/lifeforstock

Seberapa sering Mama berendam di air panas?

Bahwa perempuan dengan kondisi gejala endometriosis, sebaiknya mandi menggunakan air panas. Langkah ini untuk membantu selama periode endometriosis ketika mengalami gejala tidak nyaman. Bahkan mandi air hangat atau meletakkan bantal pemanas di perut bagian bawah juga dapat mengendurkan kram otot panggul dan mengurangi rasa sakitnya.

Dilansir dari Healthshots, air panas membantu melebarkan pembuluh darah. Kemudian memungkinkan darah mengalir lebih cepat. Saat mandi air panas, otomatis merasa rileks dan meningkatkan suasana hati kamu.

5. Melakukan pijatan dan merelaksasinya

5. Melakukan pijatan merelaksasinya
Freepik/Racool_studio
Massage

Ketika Mama menderita endometriosis, jaringan mirip endometrium tumbuh di organ atau struktur lain. Sedangkan agar jaringan ini tidak meradang, cobalah melakukan pijatan. Langkah tersebut dapat membantu melawan rasa nyeri, lho.

Bahkan sebuah pijatan bisa meningkatkan aliran darah dan memiliki efek positif pada periode menstruasi. Dengan demikian, pijatan akan merelaksasinya dan mengurangi rasa sakit yang terkait.

Itulah kelima cara mengobati gejala endometriosis. Dalam banyak kasus, diagnosis endometriosis akan dimulai dengan gejalanya, Ma.

Baca juga:

The Latest