Jangan Disepelakan, 5 Efek Buruk Mie Instan bagi Tubuh Lho
Hayo siapa yang kalau setiap akhir bulan selalu mengandalkan mie instan?
2 Januari 2019
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Siapa yang nggak suka dengan mie instan? Makanan yang sangat terkenal di wilayah Asia ini banyak sekali penggemarnya.
Mie instan yang bisa meredam rasa laparmu secara praktis, harganya pun juga sangat terjangkau.
Kini mengonsumsi mie instan sudah seperti gaya hidup bukan. Kepraktisannya sangat membantu kamu yang tidak memiliki waktu banyak untuk membuat makanan.
Namun perlu kamu ketahui nih, jika terlalu sering memakannya maka dapat mengganggu kesehatanmu lho.
Bisa dibilang mie instan memang mengenyangkan tapi tidak bisa menggantikan nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh. Kamu harus cek 5 efek buruk mie instan bagi kesehatan tubuh jika dikonsumsi secara terus-menerus.
1. Mengganggu pencernaan
Kamu yang terlalu sering makan mie instan sebaiknya mulailah untuk menguranginya dengan tenggang waktu 2 hingga 3 hari atau sama sekali tidak mengonsumsinya.
Sebab senyawa kimia propelene glycol, serta pengawet dan pewarna yang terkandung dalam mie instan dapat menyebabkan sembelit.
Selain itu kandungan lilin yang ada pada mie instan juga akan merusak sistem kerja pencernaan dalam tubuhmu, karena setelah kamu memakannya baru bisa dicerna oleh tubuh dalam waktu minimal 2 hari.
Mengerikan bukan?
Editors' Pick
2. Menyebabkan obesitas
Tahukah kamu? Memakan mie instan yang memberi efek mengenyangkan, namun setelah itu dalam beberapa jam kamu pun akan kembali merasa lapar.
Meski mie instan mengandung karbohidrat yang tinggi setara dengan nasi, tapi hal ini cenderung membuat kamu jadi makan beberapa kali lipat.
Bahkan asupan mie instan juga dikaitkan dengan turunnya kadar vitamin D dalam darah yang adanya hubungan erat pada obesitas.
Baca juga: 5 Penyakit Kronis yang Mengintai Anak Obesitas. Yuk, Cegah Sejak Dini!
3. Berisiko untuk kesehatan janin jika kamu sedang hamil
Sebaiknya untuk yang sedang hamil tidak mengonsumsi mie instan ya. Tapi perlu diingat apabila kamu terlanjur suka dan terlalu sering memakan mie instan, maka kemungkinan besar bisa berisiko mengalami keguguran.
Pasalnya kandungan bumbu dan pengawet pada mie instan dapat memengaruhi perkembangan janin lho.
Selain itu sel-sel tubuh pada janin masih belum utuh, jadi lebih mudah terpengaruh terhadap rangsangan zat kimia yang masuk ke dalam tubuhnya.
Dengan kata lain, senyawa-senyawa kimia berbahaya yang terdapat pada mie instan berpotensi buruk terhadap kehamilan.
4. Menyebabkan kanker
Bahaya mie instan lainnya yaitu dapat mengganggu kadar gula darah dan pelepasan insulin jika dicerna terlalu cepat.
Sementara TBHQ, BHA, MSG dan bahan pengawet yang terlalu banyak pada mie instan berefek menyebabkan kanker.
Sebaiknya kamu juga hindari memakan mie instan yang berwadah dari styrofoam ya, karena dengan adanya aneka ragam zat kimia dan bahan tambahan berbahaya lainnya maka kanker akan menghampiri diri kamu.
5. Tekanan darah tinggi
Mie instan merupakan makanan yang memiliki kadar garamnya sangat tinggi, di mana akan berbahaya apabila kamu terlalu sering memakannya.
Sementara pada umumnya tekanan darah seseorang normalnya adalah sekitar 90/60 mmHg hingga 120/80 mmHg, tetapi zat kimia berbahaya di dalam mie instan akan memicu tekanan darah tinggi pada tubuhmu.
Jika sudah mengalami darah tinggi, kemungkinan besar bisa terjadinya pembuluh darah rusak dan jantung lemah.
Nah, jadi sebaiknya jauhkan mie instan dari menu makananmu ya. Kalau pun harus mengonsumsinya, agar lebih menyehatkan tambahkan sayuran atau telur pada saat memasaknya.