Kamu Lagi Stres Berat? Sebaiknya Hindari 5 Hal Ini, Ya!
Tidak ada salahnya istirahat sejenak untuk menghilangkan stres
8 Juli 2019
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Selalu saja ada alasan yang membuat seseorang menjadi stres.
Apalagi ketika kamu sudah mengorbankan banyak waktu dan tenaga tetapi apa yang kamu harapkan tidak tercapai. Bahkan berbagai tekanan pekerjaan juga sering kali menambah beban di pikiran.
Sementara stres juga bisa datang kapan saja, bahkan tanpa alasan yang jelas. Semua orang pasti pernah mengalaminya. Oleh karena itu jangan dibiarkan terus-menerus.
Carilah cara menghilangkan stres dengan cara yang tepat. Hindari mengambil langkah yang keliru saat stres tengah melanda pikiranmu.
Agar tidak berdampak negatif saat sedang stres, maka ada baiknya kamu tidak melakukan 5 hal ini. Berikut ulasannya dari Popmama.com:
1. Bermalas-malasan
Sebenarnya bermalas-malasan di kala stres akan memberikan efek buruk pada kesehatan dan malah menambah sumber masalah tersebut.
Biasanya saat bermalas-malasan, metabolisme tubuh pun ikutan melambat dan pada akhirnya bisa merugikan kesehatan. Sebaiknya lakukan kegiatan fisik untuk menyalurkan tenagamu.
Jangan biarkan stres merenggut diri kamu yang membuat tidak fokus bekerja, jika dibiarkan akan banyak pekerjaan yang jadi tertunda.
Oleh karenanya pastikan kamu tetap melakukan aktivitas dengan baik dan tidak mengabaikan kewajiban yang kamu miliki.
Editors' Pick
2. Mengumbar masalah
Di zaman yang serba maju seperti saat ini, banyak orang lebih menghabiskan waktu dengan media sosial. Hal ini pula yang sering membuat fenomena mencurahkan permasalahan di media sosial.
Ya, kini kebanyakan orang melampiaskan emosinya di media sosialnya. Baginya cara ini terbilang efektif untuk meredakan tekanan yang ia hadapi.
Padahal media sosial justru dapat menambah beban stres yang dialami seseorang. Sebab teman di dunia maya dan di dunia nyata sangatlah berbeda.
Ketika kamu bercerita di media sosial maka akan ada pihak lain yang memberi komentar. Jika komentarnya negatif justru dapat menambah tingkat stres dan memperparah masalahmu.
Tapi ada pula yang mengumbar masalahnya pada banyak orang yang mau mendengarkannya. Sementara membahas masalah berkali-kali hanya akan membuat kamu bertambah stres.
Jadi cukup ceritakan masalahmu pada 1 atau 2 orang saja yang kamu percaya, ya.